PENGARUH INFLASI, BI-7 DAY REPO RATE, DAN JUMLAH UANG BEREDAR TERHADAP INDEKS SAHAM SYARIAH INDONESIA (ISSI) PADA TAHUN 2018-2022

AN NISAA’ ANGGUN FEBRIANA, 126406202096 (2024) PENGARUH INFLASI, BI-7 DAY REPO RATE, DAN JUMLAH UANG BEREDAR TERHADAP INDEKS SAHAM SYARIAH INDONESIA (ISSI) PADA TAHUN 2018-2022. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (55kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (533kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Inflasi, BI-7 Day Repo Rate, dan Jumlah Uang Beredar Terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (ISSI) Pada Tahun 2018-2022” yang ditulis oleh An Nisaa’ Anggun Febriana, NIM.126406202096, Jurusan Bisnis dan Manajemen, Prodi Manajemen Keuangan Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam,pembimbing Zaki Bahrun Ni’am, S.Pd., M.Akun. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kenaikan dan penurunan Indeks Saham Syariah Indonesia yang cukup signifikan dari setiap periodenya. Selain itu, pada tahun 2020 dimana terjadi pandemi covid-19 yang mengakibatkan perekonomian Indonesia melemah membuat Indeks Saham Syariah Indonesia anjlok. Hal ini dikarenakan kepanikan para investor akibat kondisi perekonomian yang tidak menentu. Terdapat beberapa variabel makroekonomi yang diduga mempengaruhi pergerakan Indeks Saham Syariah Indonesia antara lain Inflasi, BI-7 Day Repo Rate, dan jumlah uang beredar. Tujuan Penelitian ini adalah (1) untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh inflasi, BI-7 Day Repo Rate, dan jumlah uang beredar terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia pada tahun 2018-2022, (2) untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh inflasi terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia pada tahun 2018-2022,(3) untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh BI-7 Day Repo Rate terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia pada tahun 2018-2022, untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh jumlah uang beredar terhadap ISSI pada tahun 2018-2022, (4) untuk mengetahui apakah terdapat pengaruh jumlah uang beredar terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia pada tahun 2018-2022. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Teknik analisis data yang digunakan yaitu teknik analisis statistik deskriptif, uji multikolinearitas, uji regresi linier bergandaasumsi klasik, uji normalitas,uji heteroskedastisitas, uji multikolineritas, uji autokorelasi, analisis regresi linear berganda (persamaan linier berganda, uji koefisien determinasi (R2 ), uji F dan uji t), dan uji asumsi klasik (uji heteroskedastisitas, uji autokorekasi, dan uji normalitas) dengan menggunakan alat bantu SPSS 27. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) variabel inflasi, BI-7 Day Repo Rate, dan jumlah uang beredar berpengaruh positif signifikan terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (2) variabel inflasi berpengaruh positif signifikan terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (3) variabel BI-7 Day Repo Rate memperoleh hasil positif namun tidak signifikan terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia (4) variabel jumlah uang beredar berpengaruh positif signifikan terhadap Indeks Saham Syariah Indonesia. Kata Kunci: Inflasi, BI-7 Day Repo Rate, Jumlah Uang Beredar, dan ISSI

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Investasi
Ekonomi > Pasar Modal
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Keuangan Syariah
Depositing User: 126406202096 AN NISAA' ANGGUN FEBRIANA
Date Deposited: 28 Nov 2024 02:39
Last Modified: 28 Nov 2024 02:39
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/54947

Actions (login required)

View Item View Item