PERLINDUNGAN KORBAN CHILD GROOMING MELALUI INOVASI SANAK (SAHABAT ANAK DAN KELUARGA) DI KABUPATEN KEDIRI PERSPEKTIF HUKUM ISLAM DAN HUKUM POSITIF

NAILA DAFFI’ ASSALMA, 126102203287 (2024) PERLINDUNGAN KORBAN CHILD GROOMING MELALUI INOVASI SANAK (SAHABAT ANAK DAN KELUARGA) DI KABUPATEN KEDIRI PERSPEKTIF HUKUM ISLAM DAN HUKUM POSITIF. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (328kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (267kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (82kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (302kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (338kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (192kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (308kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (289kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (109kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (180kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (728kB)

Abstract

Naila Daffi’ Assalma, 126102203287, Perlindungan Korban Child Grooming Melalui Inovasi SANAK (Sahabat Anak dan Keluarga) Di Kabupaten Kediri Perspektif Hukum Islam dan Hukum Positif, Jurusan Hukum Keluarga Islam, Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, 2024, Pembimbing: Muhamad Arifin, M.H.I. Kata Kunci: Perlindungan, Child Grooming, Inovasi SANAK, Hukum Islam, Hukum Positif. Penelitian ini dilatarbelakangi dengan adanya kasus child grooming di Kabupaten Kediri. Kasus tersebut dilaporkan ke DP2KBP3A Kabupaten Kediri dengan melalui inovasi SANAK. Inovasi SANAK ini mempunyai tujuan untuk memberikan perlindungan dan pelayanan terbaik pada korban child grooming. Memberikan perlindungan terhadap anak ini sangat penting untuk memastikan hak-hak mereka terpenuhi dan terhindar dari hal yang tidak diinginkan. Dengan hal ini orang tua harus melindungi anak-anaknya. Fokus penelitian ini adalah: 1. Bagaimana bentuk perlindungan korban child grooming melalui inovasi SANAK (Sahabat Anak dan Keluarga) di Kabupaten Kediri?, 2. Bagaimana perspektif hukum Islam dan hukum positif terhadap perlindungan korban child grooming melalui inovasi SANAK (Sahabat Anak dan Keluarga) di Kabupaten Kediri?. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian empiris dan menggunakan pendekatan kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini berupa observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan pengumpulan data, kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan triangulasi sumber data, teknik dan waktu. Penelitian ini menghasilkan: Pertama, Bentuk perlindungan yang diberikan kepada korban child grooming melalui inovasi SANAK di Kabupaten Kediri, yaitu layanan psikologi, layanan hukum dan layanan kesehatan. Layanan psikologi ini merupakan layanan yang pertama kali diberikan kepada korban agar korban dapat mehilangkan rasa traumanya dengan baik dan untuk layanan hukum serta layanan kesehatan ini akan diberikan apabila orang tua korban menginginkannya. Kedua, Perlindungan korban child grooming melalui inovasi SANAK ini sesuai dengan hukum Islam, yaitu maqāṣid al-syarī‘ah. Dalam maqāṣid al-syarī‘ah terdapat perintah bahwa orang tua harus memberikan pemeliharaan jiwa (ḥifẓ al-nafs), pemeliharaan terhadap akal (ḥifẓ al-‘aql), pemeliharaan terhadap keturunan (ḥifẓ al-nasl) dan pemeliharan terhadap harta (ḥifẓ al-māl) kepada anak-anaknya. Dengan hal ini anak-anaknya dapat tumbuh dan berkembang dengan baik. Inovasi SANAK ini memberikan perlindungan terhadap korban child grooming yang sejalan dengan hukum positif yang ada di Indonesia, yaitu UU No. 12 Tahun 2022 tentang Tindak Pidana Kekerasan Seksual, UU No. 35 Tahun 2014 tentang Perubahan atas UU No. 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak, UU No. 4 Tahun 1979 tentang Kesejahteraan Anak dan Konvensi Hak-hak Anak 20 November Tahun 1989. Dalam hukum positif ini korban child grooming mendapatkan jaminan perlindungan atas hak dan kewajibannya dengan baik.

Item Type: Skripsi
Subjects: Hukum > Hukum Keluarga Islam
Divisions: Fakultas Syariah Dan Ilmu Hukum > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: 126102203287 NAILA DAFFI' ASSALMA
Date Deposited: 01 Jul 2025 02:52
Last Modified: 01 Jul 2025 02:52
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/58734

Actions (login required)

View Item View Item