DEWI IRMAWATI, 2824133021 (2017) PENGARUH TINGKAT SUKU BUNGA (BI RATE), TINGKAT INFLASI DAN NILAI TUKAR RUPIAH TERHADAP HASIL INVESTASI PERUSAHAAN ASURANSI JIWA SYARIAH DI INDONESIA PERIODE 2014-2016. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (990kB) |
||
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (92kB) | Preview |
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (95kB) |
||
Text
Bab 1.pdf Download (1MB) |
||
Text
Bab 2.pdf Download (437kB) |
||
|
Text
Bab 3.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
Bab 4.pdf Download (1MB) |
||
|
Text
Bab 5.pdf Download (132kB) | Preview |
|
|
Text
Bab 6.pdf Download (13kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (127kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Tingkat Suku Bunga (Bi Rate), Tingkat Inflasi Dan Nilai Tukar Rupiah Terhadap Hasil Investasi Perusahaan asuransi Jiwa Syariah Di Indonesia Periode 2014-2016” ini ditulis oleh Dewi Irmawati, NIM. 2824133021, pembimbing Muhammad Aswad, M.A. Untuk mengembangkan dana yang dimiliki, seseorang perlu melakukan investasi agar mendapatkan return atau hasil investasi yang lebih tinggi dimasa mendatang. Oleh karena peluang inilah maka, perusahaan asuransi mulai mengeluarkan produk asuransi yang dipadukan dengan investasi. Perkembangan hasil investasi pada perusahaan sering mengalami fluktuatif, dikarenakan adanya faktor internal dan eksternal. Pertanyaan yang akan muncul adalah apakah tingkat suku bunga (BI Rate), inflasi dan nilai tukar rupiah mempengaruhi hasil investasi pada perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia?. Pertanyaan itulah yang menjadi permasalahan yang akan dipelajari dalam penelitian ini. Identifikasi masalah dalam penelitian ini ada 3, yaitu: (1) Menganalisis perkembangan tingkat suku bunga (BI Rate), tingkat inflasi, nilai tukar rupiah dan hasil investasi perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia. (2) Menganalisis pengaruh tingkat suku bunga (BI Rate), tingkat inflasi dan nilai tukar rupiah terhadap hasil investasi perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia. (3) menganalisis tingkat suku bunga (BI Rate), tingkat inflasi dan nilai tukar rupiah dapat mempengaruhi positif atau negatif terhadap hasil investasi perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia. Metode penelitian yang digunakan yaitu metode analisis regresi linear berganda. Jenis penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data yaitu dengan metode dokumentasi. Kemudian teknik pengolahan data menggunakan SPSS 16. Teknik analisis data antara lain uji normalitas, uji asumsi klasik, uji regresi linear berganda, uji hipotesis dan uji koefisien determinasi. Perkembangan hasil investasi pada perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia mengalami fluktuasi yang baik. Berdasarkan hasil olah data dengan menggunakan SPSS 16 menunjukkan bahwa secara parsial variabel tingkat suku bunga (BI Rate), tingkat inflasi dan nilai tukar rupiah berpengaruh negatif signifikan terhadap hasil investasi perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia. Berdasarkan hasil uji simultan menunjukkan bahwa tingkat suku bunga (BI Rate), tingkat inflasi dan nilai tukar rupiah secara bersama-sama mempengaruhi hasil investasi perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia. Kemudian, nilai koefisien determinasi (R2) atau Adjusted R Square sebesar 0,790 atau 79%. Artinya, secara statistika besarnya kontribusi pengaruh BI Rate, inflasi dan nilai tukar rupiah terhadap hasil investasi perusahaan asuransi jiwa syariah di Indonesia sebesar 79%, sedangkan sisanya adalah 21% dipengaruhi oleh variabel lain. Kata Kunci : Tingkat Suku Bunga (BI Rate), Inflasi, Nilai Tukar Rupiah, Hasil Investasi
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | 2824133021 DEWI IRMAWATI |
Date Deposited: | 29 Aug 2017 07:42 |
Last Modified: | 29 Aug 2017 07:42 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/5886 |
Actions (login required)
View Item |