ANALISIS STRATEGI FUNDRAISING DANA ZAKAT INFAK DAN SEDEKAH GUNA MENARIK MINAT MUZAKKI DALAM MEMBAYAR ZAKAT INFAK DAN SEDEKAH (Studi Pada Nu Care- Lazisnu Kota Blitar)

NABILA TAHTA AFWINA, 126404212025 and AHMAD SUPRIYADI, 198411202019031005 (2025) ANALISIS STRATEGI FUNDRAISING DANA ZAKAT INFAK DAN SEDEKAH GUNA MENARIK MINAT MUZAKKI DALAM MEMBAYAR ZAKAT INFAK DAN SEDEKAH (Studi Pada Nu Care- Lazisnu Kota Blitar). [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (117kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (180kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (291kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (446kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (229kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (786kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (253kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (53kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (187kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Analisis Strategi Fundraising Dana Zakat Infak Dan Sedekah Guna Menarik Minat Muzakki Dalam Membayar Zakat Infak Dan Sedekah (Studi Pada Nu Care- LAZISNU Kota Blitar)” ini ditulis oleh Nabila Tahta Afwina, NIM.126404212025, Program Studi Manajemen Zakat dan Wakaf, Jurusan Bisnis dan Manajemen, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung yang dibimbing oleh Bapak Dr. Ahmad Supriyadi, M.Pd.I. Kata Kunci : Strategi, Fundraising, ZIS, NU Care-LAZISNU Kota Blitar. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh potensi besar yang dimiliki Indonesia, termasuk pengelolaan zakat yang diperkirakan mencapai Rp327 triliun per tahun, Namun faktanya penghimpuan ZIS saat ini baru menyentuh Rp42 triliun. Rendahnya literasi zakat menjadi salah satu kendala utama. Maka dari itu, lembaga seperti NU Care-LAZISNU Kota Blitar menjadi wadah strategis dalam pengelolaan zakat. Dapat dilihat dari peningkatan perolehan dana zakat dari masyarakat tiap tahunnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji strategi perencanaan, implementasi, dan evaluasi fundraising dana zakat, infak dan shadaqah guna meningkatkan perolehan dana zakat, infak dan shadaqah. Penelitian ini terdapat tiga fokus penelitian yaitu: (1) Bagaimana perencanaan strategi fundraising yang di terapkan oleh NU CARE-LAZISNU Kota Blitar untuk menarik minat muzakki dalam membayar zakat infak dan sedekah? (2) Bagaimana implementasi strategi fundraising yang di terapkan oleh NU CARELAZISNU Kota Blitar untuk menarik minat muzakki dalam membayar zakat infak dan sedekah? (3) Bagaimana evaluasi strategi fundraising yang di terapkan oleh NU CARE-LAZISNU Kota Blitar untuk menarik minat muzakki dalam membayar zakat infak dan sedekah? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode pengumpulan data berupa wawancara, observasi, dan dokumentasi yang di ambil secara langsung di lapangan. Sumber data yang diperoleh yaitu sumber data primer dan sumber data skunder. Sedangkan pengecekan keabsahan temuan menggunakan metode triangulasi Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) strategi perencanaan fundraising yang di terapkan oleh NU Care-LAZISNU Kota Blitar yakni dengan pendekatan berbasis komunitas, dilajutkan dengan melakukan rapat internal (2) strategi implementasi fundraising yang diterapkan yaitu melakukan fundraising secara door to door dengan memanfaatkan kotak koin dan kotak kaca yag di titipkan di rumah warga dan warung/toko sekitar, melalui platfom media sosial serta menyediakan pembayarannya lewat trasfer bank dan QRIS selain itu juga menjalin kemitraan dengan UPZIS kota Blitar. (3) Evaluasi yang dilakukan oleh NU Care-LAZISNU Kota Blitar dengan melakukan evaluasi rutin setiap akhir bulan melalui tiga tahap yaitu monitoring lapangan, musyawarah tim, dan analisis data penghimpunan dan penyaluran dana.

Item Type: Skripsi
Subjects: Fiqih > Infaq
Manajemen Dakwah
Fiqih > Shodaqoh
Fiqih > Wakaf
Fiqih > Zakat
Divisions: Fakultas Syariah Dan Ilmu Hukum > Manajemen Zakat Dan Waqaf
Depositing User: 126404212025 NABILA TAHTA AFWINA
Date Deposited: 29 Dec 2025 09:01
Last Modified: 05 Jan 2026 01:28
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/65425

Actions (login required)

View Item View Item