LUTFI FEBRIANDAYANI, 1741143202 (2018) PENGARUH KUALITAS ASET, RENTABILITAS, BEBAN OPERASIONAL DAN PENDAPATAN OPERASIONAL, RISIKO KREDIT DAN LIKUIDITAS TERHADAP KECUKUPAN MODAL PT BANK RAKYAT INDONESIA SYARIAH. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (870kB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (216kB) |
||
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (10kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (390kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (538kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (289kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (544kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (130kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (95kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (141kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Kualitas Aset, Rentabilitas, Beban Operasional dan Pendapatan Operasional, Risiko Kredit dan Likuiditas PT Bank Rakyat Indonesia Syariah Periode 2009-2017 triwulan ketiga” ini diteliti oleh Lutfi Febriandayani dengan NIM 1741143202 dengan dosen pembimbing Dr. Agus Eko Sujianto, S.E.,M.M. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya aspek kecukupan modal bagi perbankan syariah, dalam upaya tingkat kepercayaan masyarakat. Modal merupakan salah satu bagian yang sangat penting dalam proses pengambilan keputusan keuangan, karena memiliki hubungan timbal balik terhadap keputusan variabel-variabel lainnya. Oleh karena itu, semakin baik tingkat pengelolaan modal dari suatu perbankan maka kemungkinan baik pula tingkat kepercayaan masyarakat. Dalam meningkatkan kecukupan modal indikator-indikator yang mempengaruhi diantaranya kualitas aset (NPA), rentabilitas (ROA), beban operasional dan pendapatan operasional, risiko kredit (NPF) dan likuiditas (FDR). Sedangkan untuk kecukupan modal diproksikan dengan CAR. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah ; 1) Apakah NPA berpengaruh signifikan terhadap CAR?, 2) Apakah ROA berpengaruh signifikan terhadap CAR?, 3) Apakah BOPO berpengaruh signifikan terhadap CAR?, 4) Apakah NPF berpengaruh signifikan terhadap CAR?, 5) Apakah FDR berpengaruh signifikan terhadap CAR?, 6) Apakah NPA, ROA, BOPO, NPF dan FDR secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap CAR?. penelitian ini dilakukan untuk menguji pengaruh variabel NPA, ROA, BOPO, NPF dan FDR terhadap CAR. Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder yang diperoleh dari dokumen publikasi laporan keuangan triwulan PT Bank Rakyat Indonesia Syariah pada periode tahun 2009-2017 triwulan ketiga. Metode analisis dalam penelitian ini adalah regresi linier berganda yang mensyaratkan untuk melakukan uji normalitas data, uji asumsi klasik (yaitu multikolonearitas, heteroskedastisitas, autokorelasi), uji regresi berganda, uji hipotesis dan uji koefisien determinasi. Hasil analisis menyatakan bahwa: 1) NPA berpengaruh positif dan signifikan terhadap CAR. 2) ROA berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap CAR. 3) BOPO berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap CAR. 4) NPF berpengaruh negatif dan signifikan terhadap CAR. 5) FDR berpengaruh negatif dan signifikan terhadap CAR. 6) sedangkan secara simultan, menunjukkan bahwa NPA, ROA, BOPO, NPF, dan FDR berpengaruh signifikan terhadap CAR. Kata Kunci: Kecukupan Modal (CAR), Kualitas Aset (NPA), Rentabilitas (ROA), Beban Operasional dan Pendapatan Operasional (BOPO), Risiko Kredit (NPF) dan Likuiditas (FDR).
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Bisnis Islam Ekonomi > Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | 1741143202 LUTFI FEBRIANDAYANI |
Date Deposited: | 27 Apr 2018 06:39 |
Last Modified: | 27 Apr 2018 06:39 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/7731 |
Actions (login required)
View Item |