ASHRI QURAISYIN ASSA’ADIYAH, 1741143048 (2018) ANALISIS SEGMENTASI, TARGETING, POSITIONING PADA PROSES PENYALURAN PRODUK PEMBIAYAAN MURABAHAH DI PT. BANK MUAMALAT INDONESIA, TBK KANTOR CABANG KEDIRI. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (953kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (157kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (77kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (255kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (326kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (234kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (330kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (252kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (171kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (229kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Ashri Quraisyin Assa’adiyah, 1741143048, 2018. “Analisis Segmentasi, Targeting, Positioning pada Proses Penyaluran Produk Pembiayaan Murabahah di PT. Bank Muamalat Indonesia, Tbk Kantor Cabang Kediri.” Skripsi Program Studi Perbankan Syariah (PS), Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI), Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung. Pembimbing Rokhmat Subagiyo, M.E.I. Adanya kompetisi antar perbankan yang semakin tinggi menyebabkan setiap perbankan harus memiliki keunggulan bersaing terhadap produk yang dipasarkan dengan menggunakan strategi pemasaran yang tepat. Banyaknya jumlah pesaing telah mengubah perbankan-perbankan dalam melayani pasarnya untuk memenuhi kebutuhan dan keinginan nasabah akan suatu produk, khususnya pada perbankan syariah sehingga membuat nasabah memiliki alternatif pilihan untuk mendapatkan produk yang sesuai dengan keinginannya. Salah satunya Bank Muamalat Indonesia, dengan membuat dan menawarkan produk pembiayaan murabahah ini diharapkan dapat merubah nasib Bank Muamalat Indonesia dari para pesaing untuk meningkatkan pertumbuhan ekonomi. Dalam memenangkan persaingan tidak hanya sebatas menyusun strategi marketing mix, namun lebih dari hal itu, yaitu perlu dilakukannya strategi bersaing terlebih dahulu dengan menentukan segmentasi, targeting, positioning dan proses untuk menyalurkan pembiayaan murabahah yang diinginkan oleh Bank Muamalat Indonesia. Objek dalam penelitian ini adalah Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Kediri. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penentuan segmentasi, targeting, positioning produk pembiayaan murabahah berdasarkan persepsi dan preferensi nasabah serta proses penyaluran produk pembiayaan murabahah di Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Kediri. Dengan menggunakan pendekatan penelitian kualitatif, penulis mengumpulkan data melalui metode observasi, wawancara dan dokumentasi. Pengecekan keabsahan data yang digunakan adalah metode triangulasi sumber. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penentuan segmentasi pasar pembiayaan murabahah di Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Kediri, yaitu dikelompokkan berdasarkan strata kelas sosial menengah keatas, dimana penentuan targeting pasar yang dipilih berupa konsentrasi pada pasar tunggal. Selain itu, menurut persepsi dan preferensi nasabah pembiayaan murabahah diposisikan pada kelas menengah keatas guna membantu penambahan modal usaha/kerja mitra Bank Muamalat Cabang Kediri. Untuk proses penyaluran pembiayaan murabahah di Bank Muamalat Indonesia Kantor Cabang Kediri dilakukan dengan tahapan sebagai berikut: pengajuan pembiayaan, verifikasi data dan Bank Indonesia checking, survey, analisis 5c, persetujuan komite, pengikatan jaminan dan akad pembiayaan, realisasi pembiayaan, monitoring nasabah serta pelunasan. Kata Kunci: Segmentasi, Targeting, Positioning, Proses Pembiayaan Murabahah, Bank Muamalat Indonesia.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | 1741143048 ASHRI QURAISYIN ASSA’ADIYAH |
Date Deposited: | 23 Aug 2018 08:43 |
Last Modified: | 23 Aug 2018 08:43 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/9100 |
Actions (login required)
View Item |