KHOIRUN NISA’, 1741143183 (2018) PENGARUH IMBAL JASA PEMBIAYAAN BAI’ Bi TSAMAN AJIL, MURABAHAH, DAN SYIRKAH TERHADAP KEPUTUSAN MENJADI ANGGOTA DI BAITULMAAL WAT TAMWIL ISTIQOMAH TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (446kB) | Preview |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (351kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (329kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (584kB) |
||
Text
BAB II.pdf Download (673kB) |
||
|
Text
BAB III.pdf Download (575kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (650kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (441kB) | Preview |
|
|
Text
BAB VI.pdf Download (221kB) | Preview |
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (230kB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Imbal Jasa Pembiayaan Bai’ Bi Tsaman Aji, Murabahah, dan Syirkah Terhadap Keputusan Menjadi Anggota di BMT Istiqomah Tulungagung” ini ditulis oleh Khoirun Nisa’, NIM. 1741143183, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Jurusan Perbankan Syariah, Institut Agama Islam Negeri Tulungagung, pembimbing Muhamad Aqim Adlan, M.E.I. Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh adanya asumsi bahwa banyaknya anggota yang membutuhkan dana untuk membuka suatu usaha atau untuk keperluan pribadi. Oleh karena itu, tentunya ada alasan tersendiri bagi setiap anggota dalam memutuskan menjadi anggota untuk pengajuan pembiayaan. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh imbal jasa pembiayaan bai’ bi tsaman ajil , murabahah, dan syirkah terhadap keputusan menjadi anggota di BMT Istiqomah Tulungagung. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah (1) Apakah imbal jasa pembiayaan bai’ bi tsaman ajil berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan menjadi anggota di BMT Istiqomah Tulungagung? (2) Apakah imbal jasa murabahah berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan menjadi anggota di BMT Istiqomah Tulungagung? (3) Apakah imbal jasa syirkah berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan menjadi anggota di BMT Istiqomah Tulungagung? (4) Apakah imbal jasa pembiayaan bai’ bi tsaman ajil, murabahah, dan syirkah secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap keputusan menjadi anggota di BMT Istiqomah Tulungagung?. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Data yang digunakan adalah data primer yang diperoleh dari anggota BMT Istiqomah Karangrejo Tulungagung dengan metode angket dengan jumlah sampel 92 responden. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji normalitas, uji asumsi klasik, uji regresi linier berganda, uji hipotesis, dan uji determinasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial (1) pembiayaan bai’ bi tsaman ajil berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan menjadi anggota; (2) murabahah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap keputusan menjadi anggota; (3) syirkah berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan menjadi anggota: (4) namun, secara simultan pembiayaan bai’ bi tsaman ajil dan syirkah berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan menjadi anggota, sedangkan murabahah berpengaruh negatif dan signifikan terhadap keputusan menjadi anggota di BMT Istiqomah Tulungagung. Kata Kunci: Pembiayaan Bai’ Bi Tsaman Ajil, Murabahah, Syirkah, dan Keputusan.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Bisnis Islam Ekonomi > Perbankan Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah |
Depositing User: | 1741143183 KHOIRUN NISA’ |
Date Deposited: | 31 Aug 2018 02:17 |
Last Modified: | 31 Aug 2018 02:17 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/9186 |
Actions (login required)
View Item |