Penerapan Metode Make A Match Untuk Meningkatkan Pemahaman Kosa Kata Bahasa Arab Siswa Kelas IV Di MI Miftahul Huda Tawangrejo Wonodadi Blitar

Nikmah, Asfihatun (2012) Penerapan Metode Make A Match Untuk Meningkatkan Pemahaman Kosa Kata Bahasa Arab Siswa Kelas IV Di MI Miftahul Huda Tawangrejo Wonodadi Blitar. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.docx

Download (92kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.docx

Download (19kB)
[img] Text
BAB I.docx

Download (44kB)
[img] Text
BAB II.docx

Download (67kB)
[img] Text
BAB III.docx

Download (49kB)
[img] Text
BAB IV.docx

Download (82kB)
[img] Text
BAB V.docx

Download (21kB)
[img] Text
halaman depan.docx

Download (117kB)
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id/

Abstract

Kata Kunci : Pemahaman Siswa, Metode Make A Match Latar belakang masalah dalam penelitian ini adalah: bahwa siswa merasa bosan terhadap materi pelajaran, disebabkan guru sering menggunakan metode ceramah dan pemberian tugas. Guru kurang menerapkan metode pembelajaran yang bervariasi, sehingga pemahaman siswa terhadap kosa kata Bahasa Arab relatif rendah. Rumusan masalah dalam penulisan penelitian ini adalah: 1) Bagaimanakah proses penerapan metode make a match dalam pembelajaran kosa kata Bahasa Arab siswa kelas IV di MI Miftahul Huda Tawangrejo Wonodadi Blitar ? 2)Apakah penerapan metode make a match dapat meningkatkan pemahaman kosa kata Bahasa Arab siswa kelas IV di MI Miftahul Huda Tawangrejo Wonodadi Blitar ? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah: 1) Untuk mendeskripsikan penerapan metode make a match dalam pembelajaran kosa kata Bahasa Arab siswa kelas IV di MI Miftahul Huda Tawangrejo Wonodadi Blitar. 2) Untuk mendeskripsikan penerapan metode make a match dalam meningkatkan pemahaman kosa kata Bahasa Arab siswa kelas IV di MI Miftahul Huda Tawangrejo Wonodadi Blitar . Manfaat penelitian ini adalah: 1) Bagi kepala sekolah, dapat dijadikan masukan untuk kebijakan dalam upaya meningkatkan proses belajar mengajar dan meningkatkan pemahaman siswa serta perlunya kerjasama yang baik antar guru antar guru dengan kepala sekolah. 2) Bagi guru, sebagai bahan masukan guru dalam meningkatkan proses pembelajaran didalam kelas. 3) Bagi siswa, sebagai bahan masukan bagi siswa untuk meningkatkan pemahaman terhadap suatu materi pelajaran. 4) bagi peneliti lain, hasil penelitian ini dapat digunakan bahan acuan untuk mengadakan penelitian serupa yang lebih lanjut dan lebih mendalam. Penelitian ini menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK). Dalam PTK tahap penelitian terdiri atas empat tahap, yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Untuk mengetahui peningkatan pada waktu tindakan, dan setelah tindakan dilakukan. Dalam penelitian ini menggunakan dua siklus tindakan. Dalam penelitian ini teknik pengumpulan data menggunakan: observasi, wawancara, tes, dan dokumentasi. Observasi digunakan untuk mengamati proses pembelajaran. Tes digunakan untuk mengetahui tingkat pemahaman siswa setelah menggunakan metode make a match. Wawancara digunakan untuk mengetahui respon siswa terhadap pembelajaran dengan metode make a match. Dokumentasi digunakan untuk mengumpulkan data dengan melihat laporan yang sudah tersedia termasuk foto. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran Bahasa Arab dengan menggunakan metode make a match dapat meningkatkan pemahaman kosa kata Bahasa Arab siswa. Hal ini ditunjukkan dengan hasil analisis hasil belajar siswa mengalami peningkatan, pada tes awal (pretest) mencapai nilai rata-rata 63 dengan persentase 40% , setelah melakukan tindakan meningkat menjadi 63,33% dengan nilai rata-rata 75 pada siklus I, pada siklus II mencapai 86,66% dengan nilai rata-rata 82,66. Berdasarkan hasil penelitian, maka dapat disimpulkan bahwa penerapan metode make a match dapat meningkatkan pemahaman kosa kata Bahasa Arab siswa kelas IV Di MI Miftahul Huda Tawangrejo Wonodadi Blitar.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 04 Feb 2015 04:01
Last Modified: 04 Feb 2015 04:01
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/982

Actions (login required)

View Item View Item