PELAKSANAAN METODE RESITASI GURU AQIDAH AKHLAK DALAM MENINGKATKAN KECERDASAN SISWA DI MI NURUL ISLAM MIRIGAMBAR SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG

Anni Zulfatur Rohmah, 17205153246 (2019) PELAKSANAAN METODE RESITASI GURU AQIDAH AKHLAK DALAM MENINGKATKAN KECERDASAN SISWA DI MI NURUL ISLAM MIRIGAMBAR SUMBERGEMPOL TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (404kB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (566kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (102kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (512kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (477kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (146kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (377kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (357kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (202kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (115kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pelaksanaan Metode Resitasi Guru Aqidah Akhlak dalam Meningkatkan Kecerdasan Siswa di MI Nurul Islam Mirigambar Sumbergempol Tulungagung” ini ditulis oleh Anni Zulfatur Rohmah, NIM 17205153246 Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Jurusan Tarbiyah, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, dibimbing oleh Prof. Dr. H Akhyak, M.Ag. Kata Kunci: Kecerdasan, Metode Resitasi Skripsi ini membahas tentang Pelaksanaan Metode Resitasi Guru Aqidah Akhlak dalam Meningkatkan Kecerdasan Siswa di MI Nurul Islam Mirigambar Sumbergempol Tulungagung. Penelitian ini dilatar belakangi oleh seringnya dijumpai siswa yang melakukan tindakan-tindakan melanggar peraturan sekolah seperti membolos sekolah, tidak mematuhi guru, tidak merespon jawaban yang diharapkan guru, membuat kegaduhan di dalam kelas, tidak semangat belajar, atau lainnya. Bahkan guru juga sering melakukan tindakan seperti membolos pada saat ada jam mengajar, tidak semangat mengajar, mengajar dengan hanya menggunakan metode yang sama dan jarang menggunakan metode yang bervariasi serta pembelajaran tidak direncanakan dengan sempurna. Dan itu berimbas pada kecerdasan siswa yang tidak bisa meningkat tetapi malah menjadi menurun. Permasalahan seperti ini adalah fakta realistis yang tidak perlu disembunyikan, tetapi perlu dicarikan solusi strategisnya. Dalam penelitian ini peneliti menetapkan fokus penelitian yaitu: 1) Bagaimanakah pelaksanaan metode resitasi guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan kecerdasan intelektual siswa di MI Nurul Islam Mirigambar Sumbergempol Tulungagung?, 2) Bagaimanakah pelaksanaan metode resitasi guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan kecerdasan emosional siswa di MI Nurul Islam Mirigambar Sumbergempol Tulungagung?, 3) Bagaimanakah pelaksanaan metode resitasi guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan kecerdasan spiritual siswa di MI Nurul Islam Mirigambar Sumbergempol Tulungagung?. Pelaksanaan dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis deskriptif. Lokasi penelitian dilakukan di MI Nurul Islam Mirigambar Sumbergempol Tulungagung, dengan mengoptimalkan kehadiran peneliti dalam penggalian datanya, data yang digali berdasarkan dua sumber: 1) data primer dan 2) data skunder, kemudian untuk teknik yang digunakan dalam pengumpulan data yaitu 1) wawancara, 2) observasi, 3) dokumentasi. Kemudian menggunakan teknik analisa data dengan menggunakan pengumpulan data, reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Selanjutnya pengecekan keabsahan temuan dengan perpanjangan pengamatan, peningkatan ketekunan pengamatan dan triangulasi. Hasil penelitian menyatakan bahwa: 1) pelaksanaan metode resitasi guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan kecerdasan intelektual siswa di MI Nurul Islam Mirigambar Sumbergempol Tulungagung yaitu dengan cara menugaskan untuk membaca, merangkum, mencatat materi yang belum difahami dan diberikan PR. 2) pelaksanaan metode resitasi guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan kecerdasan emosional siswa di MI Nurul Islam Mirigambar Sumbergempol Tulungagung yaitu menggunakan bentuk penugasan yang bersifat kontekstual, yakni mengkaitkan dengan situasi yang terjadi di dunia nyata. (3) pelaksanaan metode resitasi guru Aqidah Akhlak dalam meningkatkan kecerdasan spiritual siswa di MI Nurul Islam Mirigambar Sumbergempol Tulungagung yaitu dengan cara menghafal dan menulis ayat Al-Qur’an atau hadist dalam materi pembelajaran, praktik yang berkaitan dengan kalimat toyyibah serta lebih dengan memberi contoh dan peringatan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 17205153246 Anni Zulfatur Rohmah
Date Deposited: 09 May 2019 06:55
Last Modified: 09 May 2019 06:55
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/10970

Actions (login required)

View Item View Item