PEMBELAJARAN MEMBACA AL-QUR’AN METODE UMMI DI MI TARBIYATUL ATHFAL PULOTONDO NGUNUT TULUNGAGUNG TAHUN AJARAN 2018/2019

ANA MAZIDA SILVI, 17205153128 (2019) PEMBELAJARAN MEMBACA AL-QUR’AN METODE UMMI DI MI TARBIYATUL ATHFAL PULOTONDO NGUNUT TULUNGAGUNG TAHUN AJARAN 2018/2019. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (368kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (207kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (434kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (651kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf

Download (333kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (492kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (200kB)
[img] Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (307kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pembelajaran Al-Qur’an melalui Metode Ummi di MI Tarbiyatul Athfal Pulotondo” ini ditulis oleh Ana Mazida Silvi, NIM. 17205153128, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, dibimbing oleh Prof. Dr. H. Achmad Fatoni, M. Ag. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masih banyaknya anak-anak yang kurang tertarik oleh pembelajaran Al-Qur’an dan belum dapat membaca AlQur’an dengan baik dan benar. Walaupun sudah ada yang dapat membaca AlQur’an namun belum sesuai dengan kaidah tajwid dan makhrojnya yang benar. Untuk itu dengan permasalahan tersebut terdapat metode Ummi sesuai dengan kaidah tajwid yang benar yang disesuaikan dengan kemampuan masing-masing siswa. Fokus penelitian pada skripsi ini adalah: (1) Bagaimana desain Guru dalam pembelajaran Al-Qur’an pada peserta didik melalui metode Ummi di MI Tarbiyatul Athfal Pulotondo Ngunut Tulungagung? (2) Bagaimana penerapan Guru dalam pembelajaran Al-Qur’an pada peserta didik melalui metode Ummi di MI Tarbiyatul Athfal Pulotondo Ngunut Tulungagung ? (3) Bagaimana evaluasi Guru dalam pembelajaran Al-Qur’an pada peserta didik melalui metode Ummi di MI Tarbiyatul Athfal Pulotondo Ngunut Tulungagung? Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kualitatif. Pada penelitian ini tekhnik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara mendalam, dan dokumentasi, dengan menggunakan analisis reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian di MI Tarbiyatul Athfal Pulotondo Tulungagung dalam pembelajaran Al-Qur’an pada siswa melalui metode Ummi yakni: (1) Desain Guru dalam pembelajaran Al-Qur’an pada peserta didik melalui metode Ummi di MI Tarbiyatul Athfal Pulotondo terdiri atas beberapa hal, antara lain : (a) Mempersiapkan sumber dan media yang dibutuhkan dalam pembelajaran AlQur’an metode Ummi, seperti: peraga Ummi, penyangga peraga, penunjuk peraga dan juga buku-buku penunjang Ummi. (b) Mempersiapkan kelas termasuk di dalamnya penataan meja guru, meja siswa dan alat peraga. (c) Mempersiapkan kemampuan guru atau pengajar Ummi dengan mengharuskan setiap pengajar memiliki Sertifikat pengajar Ummi yang didapat melalui Diklat Sertifikasi Ummi. (d) Desain perencanaan Ummi sudah diatur melalui pusat pengembangan Ummi. (2) Proses penerapan Guru dalam pembelajaran Al-Qur’an pada peserta didik melalui metode Ummi di MI Tarbiyatul Athfal menggunakan empat pendekatan, yaitu : (a) Pendekatan individual, pendekatan individual ini digunakan pada jilid rendah yakni jilid 1 dan 2. (b) Pendekatan klasikal individual, pendekatan klasikal individual ini digunakan pada jilid 2 dan 3 keatas. (c) pendekatan klasikal baca simak, pendekatan klasikal baca simak ini digunakan kelas 4 keatas. (d) pendekatan klasikal baca simak murni, pendekatan klasikal baca simak murni dilakukan untuk kelas atas atau pengajaran kelas Al-Qur’an. (3) Evaluasi pembelajaran Al-Qur’an metode Ummi MI Tarbiyatul Athfal terdiri dari 3 jenis evaluasi: (a) Pre-test atau placement test, evaluasi ini dilakukan di awal semester pembelajaran untuk mengelompokkan siswa yang memiliki kemampuan sama di dalam satu kelas. Agar lebih memudahkan pengajar di dalam menyampaikan materi pembelajaran. (b) Evaluasi Harian, evaluasi ini dilakukan setiap pertemuan pada saat kegiatan baca simak berlangsung. Hasil dari evaluasi ini nanti dijadikan pertimbangan pengajar untuk melanjutkan ke halaman selanjutnya atau tetap pada halaman tersebut. (c) Evaluasi Kenaikan Kelas, evaluasi ini dilakukan setiap 3 bulan sekali, ketika pembelajaran satu jilid selesai. Evaluasi ini digunakan untuk menguji kelayakan siswa untuk naik ke jenjang jilid selanjutnya atau masih harus membenahi pada jilid yang sedang diujikan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 17205153128 ANA MAZIDA SILVI
Date Deposited: 14 May 2019 03:41
Last Modified: 14 May 2019 03:41
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/11300

Actions (login required)

View Item View Item