Strategi Pembelajaran Mata Pelajaran Aqidah Akhlak Berbasis Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Di MTs Al-Ma'arif Tulungagung

Arianto, Tintus (2010) Strategi Pembelajaran Mata Pelajaran Aqidah Akhlak Berbasis Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan Di MTs Al-Ma'arif Tulungagung. [ Skripsi ]

[img] Text
ABSTRAK.doc

Download (31kB)
[img] Text
BAB I Strategi Pembelajaran.rtf

Download (113kB)
[img] Text
BAB II Strategi Pembelajaran Mata Pelajaran Aqidah Akhlak.rtf

Download (387kB)
[img] Text
BAB III Strategi Pembelajaran.rtf

Download (105kB)
[img] Text
BAB IV Strategi Pembelajaran Mata Pelajaran Aqidah Akhlak.rtf

Download (181kB)
[img] Text
BAB V Strategi Pembelajaran.rtf

Download (102kB)
[img] Text
DAFTAR RUJUKAN.rtf

Download (85kB)
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id/

Abstract

Latar belakang penelitian ini adalah adanya fenomena penerapan strategi yang cukup baik untuk mengimplementasikan pembelajaran dalam kurikulum tingkat satuan pendidikan. Guru yang bersangkutan berusaha menggunakan strategi yang sesuai dengan permintaan KTSP. Adapun lokasi penelitiannya adalah di MTs Al-Ma'arif Tulungagung. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Bagaimana rencana pembelajaran mata pelajaran aqidah akhlak berbasis kurikulum tingkat satuan pendidikan di MTs al-Ma'arif Tulungagung? (2) Bagaimana pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran aqidah akhlak berbasis kurikulum tingkat satuan pendidikan di MTs al-Ma'arif Tulungagung? (3) Bagaimana evaluasi pembelajaran mata pelajaran aqidah akhlak berbasis kurikulum tingkat satuan pendidikan di MTs al-Ma'arif Tulungagung?. Adapun yang menjadi tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui rencana pembelajaran mata pelajaran aqidah akhlak berbasis kurikulum tingkat satuan pendidikan di MTs al-Ma'arif Tulungagung.(2) Untuk mengetahui pelaksanaan pembelajaran mata pelajaran aqidah akhlak berbasis kurikulum tingkat satuan pendidikan di MTs al-Ma'arif Tulungagung. (3) Untuk mengetahui evaluasi pembelajaran mata pelajaran aqidah akhlak berbasis kurikulum tingkat satuan pendidikan di MTs al-Ma'arif Tulungagung. Dalam penelitian ini, pendekatan penelitiannya adalah kualitatif deskriptif, metode yang digunakan adalah observasi, dan wawancara dan dokumentasi. Analisis datanya dengan reduksi data, dan pengecekan keabsahan temuan dengan triangulasi, pemeriksaan sejawat dan perpanjangan keikutsertaan. Adapun kesimpulan penelitian ini adalah: (1) Dalam melakukan pembelajaran mata pelajaran aqidah akhlak, guru biasanya melakukan persiapan untuk menyukseskan pembelajaran mata pelajaran aqidah akhlak tersebut. Implementasinya adalah guru mata pelajaran aqidah akhlak selalu melakukan persiapan sebelum melakukan pembelajaran dan juga mengemukakan tujuan pembelajaran dari pembelajaran yang dilakukan pada waktu itu, agar siswa mengerti dan bisa menyerap materi dengan sempurna. (2) Dalam pelaksanaan pembelajaran, dalam hal penggunaan metode, pembelajaran Aqidah Akhlak yang ada di MTs Ma’arif Tulungagung dilakukan dengan menggunakan lebih dari satu metode. Hal ini berarti guru tersebut menggunakan banyak metode pembelajaran. Dalam hal penyediaan materi pelajaran, guru mulai melakukan sebuah strategi yaitu inovasi dalam penyediaan materi pembelajaran, misalnya dengan membuat materi sendiri dan mencatatkannya. Dalam hal penggunaan media pembelajaran, guru mata pelajaran aqidah akhlak di MTs Ma’arif Tulungagung hanya memakai media pembelajaran yang berupa papan tulis atau berupa alat pembelajaran yang kurang menarik motivasi siswa untuk belajar lebih giat. (3) Evaluasi pembelajaran yang dilaksanakan di MTs Ma’arif Tulungagung dalam mata pelajaran dilaksanakan per KD, namun tidak hanya dengan evaluasi tulis, tetapi juga evaluasi lisan dan praktek untuk menunjang keberhasilan pembelajaran aqidah akhlak. Pelaksanaan evaluasi yang sesuai dengan kompetensi dasar tersebut sesuai dengan pelaksanaan yang disarankan atau dijabarkan dalam KTSP.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 06 Feb 2015 01:31
Last Modified: 06 Feb 2015 01:31
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/1135

Actions (login required)

View Item View Item