Aplikasi E-Learing dalam pembelajaran bahasa Arab di SMA Muhamadiyah 1 Yogyakarta

Marwiyah, Marwiyah (2009) Aplikasi E-Learing dalam pembelajaran bahasa Arab di SMA Muhamadiyah 1 Yogyakarta. [ Skripsi ]

[img] Text
BAB I.MAIN.REVISI.rtf

Download (177kB)
[img] Text
BAB II main REVISI.rtf

Download (360kB)
[img] Text
BAB III baru revisi @@.rtf

Download (906kB)
[img] Text
BAB V MAIN BARU.rtf

Download (27kB)
[img] Text
BAB IV BARU REVISI.rtf

Download (1MB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.rtf

Download (48kB)
[img] Text
cover warna.doc

Download (202kB)
Official URL: http://repo.iain-tulungagung.ac.id/

Abstract

Latar Belakang: dalam era globalisasi, perkembangan teknologi komunikasi yang sangat cepat menjadikan jarak bukan suatu hambatan untuk mendapatkan informasi dari berbagai penjuru dunia. Oleh karena itu, bahasa asing selain bahasa Inggris, dalam hal ini bahasa Arab, merupakan hal yang sangat mendesak. Banyak informasi ilmu pengetahuan baik di bidang teknik, ilmu-ilmu murni, ekonomi, psikologi, maupun seni, bersumber dari buku-buku berbahasa Arab. Melalui pembelajaran bahasa Arab, dapat dikembangkan keterampilan peserta didik dalam berkomuikasi lisan dan tulisan untuk memahami dan menyampaikan informasi, fikiran, dan perasaan. Dengan demikian, maka pelajaran bahasa Arab diperlukan untuk pengembangan diri peserta didik agar mereka dapat tumbuh dan berkembang menjadi warga negara yang cerdas, terampil, dan berkepribadian Indonesia, dapat mengembangkan ilmu pengetahuan, teknologi dan budaya serta siap mengambilbagian dalam pembangunan nasional. Aplikasi e-learing di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta berlatar belakang mengikuti perkembangan zaman era digital dengan majunya teknologi pendidikan dan perkembangan internet yang begitu pesat. Fokus penelitian: 1) Apa model e-learning dalam pembelajaran Bahasa arab di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta? 2) Mengapa model e-learning diaplikasikan di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta? 3) Bagaimana sistem E-Learning dalam pembelajaran bahasa Arab di SMA Muhammdiyah 1 Yogyakarta? Tujuan penelitian: 1) Untuk mendeskripsikan dan menjelaskan model e-learning dalam pembelajaran bahasa Arab di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta. 2) Untuk mendeskripsikan dan menjelaskan model E-Learning di aplikasikan di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta. 3) Untuk mendeskripsikan dan menjelaskan sistem e-learning dalam pembelajaran bahasa Arab di SMA Muhammdiyah 1 Yogyakarta. Metode yang digunakan dalam mengumpulkan data penelitian ini, yaitu: metode wawancara, metode obsevasi, metode dokumentasi, dengan jenis penelitian yang dipakai adalah penelitian lapangan (field research) yaitu penelitian yang datanya diperoleh dengan melakukan survey di lapangan/lokasi penelitian, yakni untuk memperoleh gambaran yang jelas dan terperinci tentang aplikasi e-learning di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta. Analisis data yang digunakan dalam penelitian adalah dengan menggunakan teknis deskripsi analisis, yaitu penyelidikan yang kritis terhadap suatu kelompok manusia obyek kondisi suatu sistem pemikiran/suatu kelas untuk membuat paparan, gambaran/lukisan secara sistematis, faedah, faktor akurat tentang fakta sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki berdasarkan lapangan. Hasil Penelitian Model aplikasi e-learning dalam pembelajaran bahasa Arab di SMA Muhammadiyah 1 Yogyakarta menggunnakan model ICT/web facilitied. Model e-learning diaplikasikan di SMA Muhammadiyah I Yogyakarta dikarenakan ada beberapa faktor, antara lain: faktor zaman, faktor peserta didik, faktor perhatian dari pemerintah, faktor lingkungan, faktor pendidik. Sistem e-learning di SMA Muhammadiyah I Yogyakarta yang digunakan adalah: a) Materi (content) berupa CD multimedia dan berupa web, template situs Pba al-dakwah org dan power point, b) learning management system (LMS) dilakukan berupa kustominasi. c) Infrastruktur yang tersedia diantaranya berupa perangkat multimedia, computer dan laptop dengan standarisasi Pentium 4, RAM minimal 256 dan dilengkapi waresess, serta jaringan Network 512 Kbps.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Endang Rifngati S.Sos
Date Deposited: 10 Feb 2015 07:14
Last Modified: 10 Feb 2015 07:14
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/1184

Actions (login required)

View Item View Item