PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) MATERI STRUKTUR SOSIAL DAN MOBILITAS SOSIAL DENGAN PENDEKATAN PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII MTs NU MOJOSARI NGANJUK

ALIF YENI ROSMAWATI, 17209153020 (2019) PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) MATERI STRUKTUR SOSIAL DAN MOBILITAS SOSIAL DENGAN PENDEKATAN PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS VIII MTs NU MOJOSARI NGANJUK. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
Cover.pdf

Download (685kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Abstrak.pdf

Download (652kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Daftar Isi.pdf

Download (174kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab I.pdf

Download (220kB) | Preview
[img]
Preview
Text
Bab II.pdf

Download (245kB) | Preview
[img] Text
Bab III.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Bab IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (94kB)
[img] Text
Daftar Pustaka.pdf

Download (142kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) Materi Struktur Sosial dan Mobilitas Sosial Dengan Pendekatan Pembelajaran Berbasis Masalah untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Kelas VIII MTs NU Mojosari Nganjuk” ini ditulis oleh Alif Yeni Rosmawati, NIM. 17209153020, Mahasiswa Jurusan Tadris IPS Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Tulungagung dan dibimbing oleh Dr. Ummu Sholihah, M.Si., Kata Kunci: Pembelajaran Berbasis Masalah, LKS, Struktur Sosial dan Mobilitas Sosial Pendidikan memegang peranan penting dalam mempersiapkan sumber daya manusia yang berkualitas dan mampu berkompetensi dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, sehingga pendidikan harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya untuk memperoleh hasil yang maksimal. Pengembangan bahan ajar dalam bentuk LKS ini akan memudahkan siswa untuk memahami materi pembelajaran,yang lebih efisien, efektif dan relavan. Dengan pendekatan Pembelajaran berbasis masalah ini dikembangkan untuk membantu siswa dalam mengembangkan kemampuan berfikir memecahkan masalah dan ketrampilan intelektual, agar siswa menjadi lebih aktif. Tujuan dalam penelitian ini adalah: 1) Untuk menghasilkan produk LKS materi struktur sosial dan mobilitas sosial dengan pendekatan berbasis masalah untuk siswa kelas VIII MTs NU Mojosari Nganjuk 2) Untuk mengetahui kevalidan, kepraktisan, dan keefektifan LKS materi struktur sosial dan mobilitas sosial dengan pendekatan berbasis masalah terhadap hasil belajar siswa kelas VIII MTs NU Mojosari Nganjuk Penelitian ini menggunakan pendekatan pembelajaran masalah. Pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan post-test yang diberikan setelah produk selesai diujicobakan. Proses pengembangan produk ini mengacu pada rancangan penelitian dan pengembangan modifikasi Borg & Gall, yang meliputi 1) Penelitian dan pengumpulan data. 2) Perencanaan. 3) Pengembangan produk awal. 4) Uji Coba lapangan awal. 5) Merevisi hasil uji coba. 6) Uji coba lapangan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Produk pengembangan LKS materi struktur sosial dan mobilitas sosial dengan pendekatan pembelajaran berbasis masalah ini dikembangkan dengan tahap-tahap berikut yaitu: a) Analisis kebutuhan, b) Menyusun Peta Kebutuhan Lembar Kerja Siswa, c) Menentukan Judul Lembar Kerja Siswa, d) Menulis Lembar Kerja Siswa, e) perencanaan, f) Penyajian Produk Pengembangan Bahan Ajar, g) Penyajian Data Uji Coba. 2) Produk pengembangan LKS materi struktur sosial dan mobilitas sosial dengan pendekatan pembelajaran berbasis masalah ini dikatakan sangat valid, praktis dan efektif, a) Validasi dilakukan oleh guru MTs NU Mojosari Nganjuk sebagai ahli materi, dan juga divalidasi oleh dosen IAIN Tulungagung sebagai pakar bahan ajar Hal ini dapat dilihat dari rata-rata hasil validasi bahan ajar sebesar 85,83% yang menunjukkan bahwa LKS pembelajaran berbasis masalah sangat valid, b) Kepraktisan pembelajaran LKS sangat praktis digunakan, hal ini diperoleh dari penilaian angket siswa sebesar 80,06% dilakukan oleh angket siswa yang menunjukkan bahwa LKS pembelajaran berbasis masalah sangat praktis digunakan, c) Keefektifan dapat dilihat dari uji-t yaitu, terdapat pengaruh yang signifikan dari penggunaan produk pengembangan bahan ajar LKS IPS terhadap hasil belajar siswa kelas VIII MTs NU Mojosari Nganjuk. Hal ini dapat dilihat dari hasil menunjukkan thitung > ttabel (9,583 > 1,996), maka H1 diterima, dan selisih nilai rata-rata post test 8,15. Dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan hasil belajar antara siswa yang menggunakan LKS dengan pendekatan pembelajaran berbasis masalah dengan siswa yang tidak menggunakan LKS pembelajaran berbasismasala

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris IPS
Depositing User: 17209153020 ALIF YENI ROSMAWATI
Date Deposited: 25 Jul 2019 02:50
Last Modified: 25 Jul 2019 02:50
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/12377

Actions (login required)

View Item View Item