IDENTIFIKASI MISKONSEPSI SISWA PADA MATERI VIRUS DAN BAKTERI MENGGUNAKAN TES DIAGNOSTIK PILIHAN GANDA BERALASAN DI KELAS X MIPA SMAN 1 DURENAN TRENGGALEK

EVIE NIKMATUL WAHIDAH, 17208163055 (2020) IDENTIFIKASI MISKONSEPSI SISWA PADA MATERI VIRUS DAN BAKTERI MENGGUNAKAN TES DIAGNOSTIK PILIHAN GANDA BERALASAN DI KELAS X MIPA SMAN 1 DURENAN TRENGGALEK. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (855kB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (478kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (236kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (571kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (811kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf

Download (395kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (357kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (728kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (229kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (583kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Identifikasi Miskonsepsi Siswa Pada Materi Virus dan Bakteri Menggunakan Tes Diagnostik Pilihan Ganda Beralasan di Kelas X MIPA SMAN 1 Durenan Trenggalek” ini ditulis oleh Evie Nikmatul Wahidah dari Program Studi Tadris Biologi Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan IAIN Tulungagung dengan NIM.17208163055 dan dibimbing oleh Dr. Eni Setyowati, S.Pd, MM Kata kunci : Miskonsepsi, Tes Diagnostik, Virus, Bakteri, Pemahaman Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pentingnya penguatan konsep biologi sejak dini bagi siswa SMA konsentrasi IPA dengan memahami materi virus dan bakteri yang merupakan konsep pertama pada bab mikroskopis di kelas X. Identifikasi miskonsepsi pada bab virus dan bakteri perlu dilakukan agar jika siswa memiliki tingkat miskonsepsi yang besar, guru dapat memperbaiki agar tidak mengganggu pemahaman konsep bab setelahnya. Tes diagnostik yang dipilih adalah tes diagnostik pilihan ganda beralasan karena keunggulan yang memudahkan guru dalam meminimalisir jawaban tebakan siswa dan menentukan tipe kesalahan siswa berdasarkan jawaban yang dipilih dan alasan yang diungkapkan. Penelitian ini bertujuan untuk : 1) Menjelaskan dan mengidentifikasi miskonsepsi siswa pada konsep materi virus dan bakteri di kelas X MIPA SMAN 1 Durenan Trenggalek, 2) Menjelaskan faktor yang menyebabkan miskonsepsi siswa pada konsep materi virus dan bakteri di kelas X MIPA SMAN 1 Durenan Trenggalek. Metode penelitian yang dipakai pada penelitian ini adalah metode kualitatif dengan jenis penelitian deskriptif. Instrumen utama pada penelitian ini adalah pelaksanaan tes diagnostik untuk menentukan jawaban-jawaban siswa yang akan dikategorikan dalam paham konsep, miskonsepsi, dan tidak paham konsep. Selanjutnya dilakukan wawancara dengan siswa dan guru untuk mencari faktor penyebab miskonsepsi. Hasil penelitian menunjukkan : 1) Miskonsepsi siswa kelas X SMAN 1 Durenan pada materi virus dan bakteri menggunakan tes diagnostik pilihan ganda beralasan memiliki persentase sebesar 15%. Sebagian besar miskonsepsi terdapat pada soal-soal penerapan sehingga siswa banyak mengalami miskonsepsi pada konsep pengaitan teori dengan kehidupan keseharian siswa. 2) Faktor penyebab miskonsepsi siswa antara lain karena terdapat kesenjangan antara prakonsepsi dengan asimilasi konsep pada beberapa subkonsep materi, banyak nama ilmiah dan istilah asing yang kurang dipahami siswa dengan baik, objek yang dipelajari siswa abstrak atau sulit diamati oleh siswa, dan ketidaklengkapan informasi yang diterima siswa selama proses pembelajaran berlangsung.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Biologi
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi
Depositing User: EVIE NIKMATUL WAHIDAH 17208163055
Date Deposited: 22 Jul 2020 04:23
Last Modified: 02 Jun 2021 03:23
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/15776

Actions (login required)

View Item View Item