QONITAH NISA’ CHURIN, 17205163076 (2020) STRATEGI GURU FIQIH DALAM PEMANFAATAN MEDIA PEMBELAJARAN DI MIN 2 BLITAR. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (1MB) |
||
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (461kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (87kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (506kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (520kB) | Preview |
|
Text
BAB III.pdf Download (316kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Download (283kB) |
||
Text
BAB V.pdf Download (305kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Download (87kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (309kB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Guru Fiqih dalam Pemanfaatan Media Pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Blitar” ini ditulis oleh Qonitah Nisa’ Churin, NIM. 17205163076, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, dosen pembimbing Saiful Bahri, M.Pd.I. Kata kunci: Strategi Guru, Media Pembelajaran, Fiqih Penelitian ini dilatarbelakangi oleh sebuah fenomena bahwa masih banyak peserta didik di Madrasah Ibtidaiyah (MI) yang kurang berminat dalam mengikuti pembelajaran Fiqih. Hal ini disebabkan proses pembelajaran yang kurang menarik dan terbatasnya media pembelajaran Fiqih yang digunakan oleh guru. Media pembelajaram merupakan sesuatu yang sangat penting untuk menunjang proses pembelajaran karena dapat menjadi salah satu faktor penentu terhadap keberhasilan pembelajaran. Pemanfaatan media pembelajaran sangat diperlukan agar pembelajaran menjadi lebih efektif dan efisisen. Media pembelajaran yang digunakan hendaknya mampu meningkatkan aktifitas belajar dan motivasi siswa. Oleh karena itu diperlukan strategi pembelajaran yang tepat dari guru Fiqih dalam pemanfatan media pembelajaran. Fokus penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah (1) Bagaimana strategi guru Fiqih dalam pemanfaatan media pembelajaran visual di Madasah Ibtidaiyah Negeri 2 Blitar? (2) Bagaimana strategi guru Fiqih dalam pemanfaatan media pembelajaran audiovisual di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Blitar? (3) Bagaimana kendala guru Fiqih dalam pemanfaatan media pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah N egeri 2 Blitar? Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan strategi guru Fiqih dalam pemanfaatan media pembelajaran visual di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Blitar, (2) Untuk mendeskripsikan strategi guru Fiqih dalam pemanfaatan media pembelajaran audiovisual di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Blitar, (3) Untuk mendeskripsikan kendala guru Fiqih dalam pemanfaatan media pembelajaran di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Blitar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Lokasi penelitian di Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Blitar. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Paparan dan analisis data dilakukan dengan teknik reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, triangulasi, pemeriksaan teman sejawat melalui diskusi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Strategi guru Fiqih dalam pemanfaatan media visual yaitu dengan mendesain pembelajaran menjadi sebuah lagu, menunjukkan gambar-gambar kepada siswa sehingga siswa tertarik untuk mengikuti pembelajaran, melakukan evaluasi dengan tes tulis dan lisan yang berkaitan dengan materi Fiqih yang telah didesain menjadi sebuah lagu tersebut. (2) Strategi guru Fiqih dalam pemanfaatan media audiovisual yaitu guru menayangkan video terkait materi Fiqih, melakukan tanya jawab terkait video yang ditayangkan, melakukan tepuk kreasi terkait materi yang disampaikan agar siswa lebih mudah untuk mengingat materi, memberikan tugas kepada siswa mengerjakan Lembar Kerja Siswa (LKS) untuk mengetahui pemahaman siswa terkait pemanfaatan media pembelajaran audiovisual. (3) Kendala guru dalam pemanfaatan media pembelajaran yaitu terbatasnya media pembelajaran Fiqih yang dimiliki oleh Madrasah Ibtidaiyah Negeri 2 Blitar, jika guru ingin mengunakan media audiovisual dalam proses pembelajaran maka guru Fiqih harus menyiapkan sendiri media audiovisual dengan meminjam di kantor terlebih dahulu, karena belum tersedianya media audiovisual di masing-masing kelas dan dalam penggunaannya guru harus bergantian dengan guru yang lain. Selain itu kurangnya pemahaman guru akan pentingnya media dalam proses pembelajaran, karena masih ada beberapa guru yang belum menggunakan media pembelajaran dalam proses belajar dan mengajar.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Dasar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
Depositing User: | QONITAH NISA’ CHURIN 17205163076 |
Date Deposited: | 07 Sep 2020 02:43 |
Last Modified: | 06 May 2021 06:56 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/16305 |
Actions (login required)
View Item |