PENANAMAN KARAKTER RELIGIUS PESERTA DIDIK MELALUI KEGIATAN KEAGAMAAN DI MIN 3 TULUNGAGUNG

VITA SA’DIYATUR ROHMAH, 17205163015 (2020) PENANAMAN KARAKTER RELIGIUS PESERTA DIDIK MELALUI KEGIATAN KEAGAMAAN DI MIN 3 TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (646kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (346kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (256kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (461kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (669kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (425kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (454kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (286kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (426kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Penanaman Karakter Religius Melalui Kegiatan Keagamaan di MIN 3 Tulungagung” ini ditulis oleh Vita Sa’diyatur Rohmah, NIM 17205163015 Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan (FTIK), Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, 2020, dosen pembimbing : Dr. H. Abd. Aziz, M.Pd.I., NIP. 197206012000031002 . Kata Kunci : Karakter Religius, Kegiatan Keagamaan Konteks penelitian didasari perkembangan pesat teknologi informasi yang meresap pada semua kalangan termasuk kalangan usia SD/MI sehingga karakter religius peserta didik menurun. Hal ini selaras dengan latar belakang peserta didik yang berbeda-beda. Maka untuk mengurangi fenomena tersebut perlu ditanamkan karakter religius sejak dini melalui kegiatan positif seperti kegiatan keagamaan yang dilaksanakan oleh lembaga MIN 3 Tulungagung. Fokus penelitian dalam penulisan skripsi ini adalah : 1. Bagaimana penanaman karakter religius peserta didik melalui kegiatan tartil Al-Quran di MIN 3 Tulungagung ?; 2. Bagaimana penanaman karakter religius peserta didik melalui kegiatan menghafal asmaul husna di MIN 3 Tulungagung?; 3. Bagaimana penanaman karakter religios peserta didik melalui kegiatan menghafal doa harian di MIN 3 Tulungagung?. Tujuan dari penelitian ini adalah : 1. Untuk mendeskripsikan penanaman karakter religius peserta didik melalui kegiatan tartil Al-Quran di MIN 3 Tulungagung. 2. Untuk mendeskripsikan penanaman karakter religius peserta didik melalui kegiatan menghafal asmaul husna di MIN 3 Tulungagung. 3. Untuk mendeskripsikan penanaman karakter religius peserta didik melalui kegiatan menghafal doa harian di MIN 3 Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian kualitatif deskriptif. Kehadiran peneliti dari tanggal 8 Januari sampai 6 Februari 2020. Lokasi penelitian di MIN 3 Tulungagung. Sumber data person, place, dan paper. Teknik pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Pengecekan keabsahan data menggunakan perpanjangan pengamatan, meningkatkan ketekunan, triangulasi dan pengecekan teman sejawat. Hasil penelitian ini adalah : 1. Kegiatan tartil al quran bertujuan untuk memperbaiki dan menyeragamkan lagu bacaan al quran dari kelas 1 -6. Kesulitan yang dihadapi diantaranya kurang fasih dalam makhorijul huruf, tajwid dan panjang pendek suatu bacaan serta waqaf. Evaluasi guru untuk menghadapi permasalahan tersebut melalui membaca satu per satu dan tidak menambah bacaan sebelum lancar. 2. Kegiatan menghafal asmaul husna merupakan pembiasaan yang dilakukan sebelum pembelajaran berlangsung dan sudah terjadwal sesuai kebijakan wali kelas masing-masing. Evaluasi berupa hafalan setiap akhir semester. 3. Kegiatan menghafal doa-doa harian ada target per jenjang sesuai buku pedoman. Pelaksanaannya sebagian besar peserta didik sudah berdoa sesuai etika minimal tidak ramai. Wali kelas bekerjasama dengan wali murid untuk mendukung evaluasi kegiatan keagamaan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: SA'DIYAH 17205163015 VITA SA'DIYATUR ROHMAH
Date Deposited: 14 Sep 2020 03:18
Last Modified: 14 Sep 2020 03:18
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/16503

Actions (login required)

View Item View Item