KEPEMIMPINAN INSTRUKSIONAL KEPALA SEKOLAH (INSTRUCTIONAL LEADERSHIP) DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI DAN INOVASI GURU (Studi Multi Situs di SDI Bayanul Azhar Sumbergempol dan SDI Qurrota A’yun Ngunut Tulungagung)

LATIFAH ZUMAILA IVA, 12501184013 (2020) KEPEMIMPINAN INSTRUKSIONAL KEPALA SEKOLAH (INSTRUCTIONAL LEADERSHIP) DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI DAN INOVASI GURU (Studi Multi Situs di SDI Bayanul Azhar Sumbergempol dan SDI Qurrota A’yun Ngunut Tulungagung). [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (454kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (252kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (84kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (347kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (630kB) | Preview
[img] Text
BAB III.pdf

Download (257kB)
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (563kB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (198kB)
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (161kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (159kB)

Abstract

ABSTRAK Tesis oleh Latifah Zumaila iva dengan judul “Kepemimpinan Instruksional Kepala Sekolah (Instructional Leadership) dalam Meningkatkan Motivasi dan Inovasi Guru (Studi Multi Situs di SDI Bayanul Azhar Sumbergempol dan SDI Qurrota A’yun Ngunut)” ini dengan pembimbing Prof. Dr. H. Muwahid Shulhan, M.Ag dan Dr. H. Imam Junaris, M.Pd.I. Kata Kunci: Kepemimpinan Instruksional, Pembelajaran, Guru Penelitian ini bermula atas model yang digunakan kepala sekolah dalam memimpin suatu lembaga. Kepala sekolah yang menjadi pimpinan dalam mengatur maupun mengelola suatu lembaga dengan tindakan maupun kebijaksnaan yang dilakukan dalam meningkatkan kualitas guru mengajar. Kepala sekolah yang membina semua pihak sekolah termasuk guru untuk selalu mendukung dan mengembangkan kreativitas atau inovasi guru. Pertanyaan penelitian dalam tesis ini adalah 1) Bagaimana kemampuan kepala sekolah untuk mengimplementasikan konsep Instructional leadership dalam mengembangkan motivasi dan inovasi kinerja guru dalam mengajar di SDI Bayanul Azhar Sumbergempol dan SDI Qurrota A'yun Ngunut; 2) Bagaimana strategi kepala sekolah dalam membangun motivasi dan inovasi kinerja guru dalam mengajar di SDI Bayanul Azhar Sumbergempol dan SDI Qurrota A'yun Ngunut?; 3) Bagaimana tugas dan sifat yang dilakukan kepala sekolah dalam membangun motivasi dan inovasi kinerja guru dalam mengajar di SDI Bayanul Azhar Sumbergempol dan SDI Qurrota A'yun Ngunut? Metode penelitian menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi multisitus. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi, wawancara mendalam dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis data individu dan analisis lintas situs. Pengecekan keabsahan data dengan perpanjangan keikutsertaan peneliti, ketekunan atau keajekan pengamat dan triangulasi. Hasil penelitian menunjukan, bahwa: 1) Konsep instruksional kepala sekolah yaitu tetap mengutamakan tujuan utama sekolah berupa visi misi yang telah di rintis, dan mengutamakan akan kurikulum yang telah ditetapkan oleh pemerintah dan kurikulum tambahan dari sekolah; 2) Strategi kepala sekolah dalam melakukan kepemimpinan dengan menjadi contoh yang teladan bagi warga sekolah terutama guru, menjadi pembimbing maupun supervisor terutama masalah pembelajaran guru dan tetap menjunjung musyawarah bersama guru maupun staf sekolah; 3) Tugas kepala sekolah yang wajib dipertanggung jawabkan untuk kemajuan sekolah, pastinya tetap pada tujuan utama sekolah untuk meraihnya, mengkoordinir kurikulum yang telah ditetapkan, berjiwa dan bersikap kepemimpinan dengan mejadi suri tauladan bagi seluruh warga sekolah. Kepala sekolah yang bersikap dan berkepimpinan dengan gaya kepala sekolah yang demokratis mampu memberikan kenyamanan terhadap para guru dalam mendapatan pengarahan dari seorang kepala sekolah. kepala sekolah khususnya dalam hal pembelajaran, yang dapat memberikan semangat atau motivasi untuk mengembangkan kreativitas atau inovasi guru dalam mengajar.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Dasar
Manajemen > Pendidikan Islam
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Manajemen Pendidikan Islam
Depositing User: 12501184013 LATIFAH ZUMAILA IVA
Date Deposited: 31 May 2021 04:25
Last Modified: 31 May 2021 04:25
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/19435

Actions (login required)

View Item View Item