DEWI KHORI’ATUS SHOLIKAH, 17402163489 (2021) STRATEGI BAURAN PEMASARAN(MARKETING MIX) UNTUK MENINGKATKAN OMZET PENJUALAN (Studi di Pabrik Roti MONASQU Desa Gilang Kecamatan Ngunut Kabupaten Tulungagung). [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (83kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (7kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (94kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (253kB) | Preview |
|
Text
BAB III.pdf Download (102kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Download (85kB) |
||
Text
BAB V.pdf Download (190kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Download (9kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (145kB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Bauran Pemasaran (Marketing Mix) Untuk Meningkatkan Omzet Penjualan (Studi Di Pabrik Roti Monasqu Desa Gilang Kecamatan Ngunut Kabupate Tulungagung)” ini ditulis oleh Dewi Khori’Atus Sholikah NIM 17402163489, pembimbing Dr. Qomarul Huda, M.Ag. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh masalah penurunan omzet penjualan yang dialami oleh Pabrik Roti Monasqu karena proses pemasaran yang masih sederhana dengan hanya mengandalkan promosi dari mulut ke mulut maka dari itu perlu adanya perbaikan sistem pemasarannya. Dalam hal ini Pabrik Roti Monasqu menggunakan bauran pemasaran 7 P untuk meningkatkatkan omzet penjualannya. Fokus penelitian dalam penelitian skripsi ini yaitu (1) Bagaimana strategi bauran pemasaran (marketing mix) untuk meningkatkan omzet penjualan?, (2) Apa faktor pendukung dan penghambat Strategi Bauran Pemasaran (Marketing Mix) untuk meningkatkan omzet penjualan? Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan deksriptif. Sumber data yang diperoleh adalah data primer dan data sekunder. Teknik pengumpulan dengan observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa (1) Strategi bauran pemasaran yang dilakukan oleh Pabrik Roti Monasqu diantaranya yaitu a) produk, berinovasi dalam mengembangkan produk serta menjaga kualitas produknya, b) harga, harga yang murah dengan kualitas yang bagus, c) promosi, keikutsertaan beberapa event, melalui sales freelance, dan media sosial seperti facebook, d) tempat, cukup strategis, luas dan mudah dijangkau, e) orang, memberikan pelatihan bagi karyawan baru, f) proses, jasa pengiriman barang melalui sales freelance atau delivery order, g) tampilan fisik, memberikan area yang luas bagi para pelanggan untuk mengambil barangnya, (2) Faktor penghambat bauran pemasaran dalam meningkatkan omzet penjualan Pabrik Roti Monasqu yaitu a) produk, tidak tersedianya mesin canggih, b) harga, anggapan dari masyarakat bahwa harga barang yang terlalu murah memiliki kualitas yang rendah, c) promosi, belum memanfaatkan perkembangan teknologi, d) tempat, tidak ada hambatan yang dihadapi, e) orang, belum adanya kriteria perekrutan khusus, f) proses, adanya cuaca yang tidak menentu, g) tampilan fisik, belum ada toko atau tempat untuk pengambilan barang bagi para konsumennya. Faktor pendukung bauran pemasaran dalam meningkatkan omzet penjualan Pabrik Roti Monasqu yaitu a) produk, menambah jumlah karyawan, b) harga, memberikan harga yang murah dengan kualitas yang baik, c) promosi, lebih memanfaatkan perkembangan teknologi, d) tempat, pemasangan plang atau petunjuk arah di pinggir jalan menuju pabrik, e) orang, memberikan pelatihan, f) proses, memberikan fasilitas sales freelance, g) tampilan fisik, pendirian pabrik baru. Kata Kunci: Strategi, Bauran Pemasaran, Omzet Penjualan
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Bisnis Islam Ekonomi > Ekonomi Syariah |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah |
Depositing User: | 17402163489 DEWI KHORI’ATUS SHOLIKAH |
Date Deposited: | 14 Jul 2021 04:45 |
Last Modified: | 14 Jul 2021 04:45 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/20002 |
Actions (login required)
View Item |