FA’IQOTUN NADYA ANNABILA, 12201173273 (2021) STRATEGI GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENGATASI DEGRADASI MORAL PESERTA DIDIK DI SMK NEGERI 1 REJOTANGAN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (963kB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (310kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (93kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (418kB) |
||
|
Text
BAB II.pdf Download (333kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (188kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (553kB) | Preview |
|
|
Text
BAB V.pdf Download (244kB) | Preview |
|
Text
BAB VI.pdf Download (150kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (217kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Strategi Guru Pendidikan Agama Islam dalam Mengatasi Degradasi Moral Peserta Didik di SMK Negeri 1 Rejotangan Tulungagung” ini ditulis oleh Fa’iqotun Nadya Annabila, NIM 12201173273, dibimbing oleh Mohammad Jafar Ashodiq, S.Kom., M.Pd.I Kata Kunci: Strategi Guru Pendidikan Agama Islam, Degradasi Moral Banyak kasus-kasus penurunan moral yang terjadi di kalangan peserta didik, dikarenakan semakin pesatnya efek negatif perkembangan teknologi dan informasi. Usia remaja adalah usia yang masih rawan serta memiliki pemikiran yang cenderung mudah terpengaruh oleh hal-hal yang negatif.Para remaja banyak yang terjerumus ke dalam hal-hal yang bertentangan dengan nilai moral dan norma-norma yang berlaku dalam masyarakat. Problematika moral dalam dunia pendidikan sangatlah membutuhkan perhatian khusus untuk mengatasi masalah degradasi peserta didik ini. Guru Pendidikan Agama Islam memiliki peranan yang sangat penting dalam mengatasi degradasi moral serta melakukan pembinaan moral dan akhlak yang baik pada peserta didik. Fokus penelitian ini adalah: (1) Bagaimana perencanaan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi degradasi moral peserta didik di SMK Negeri 1 Rejotangan Tulungagung, (2) Bagaimana pelaksanaan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi degradasi moral peserta didik di SMK Negeri 1 Rejotangan Tulungagung, (3) Bagaimana evaluasi guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi degradasi moral peserta didik di SMK Negeri 1 Rejotangan Tulungagung. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Untuk menjelaskan perencanaan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi degradasi moral peserta didik di SMK Negeri 1 Rejotangan Tulungagung, (2) Untuk menjelaskan pelaksanaan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi degradasi moral peserta didik di SMK Negeri 1 Rejotangan Tulungagung, (3) Untuk menjelaskan evaluasi guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi degradasi moral peserta didik di SMK Negeri 1 Rejotangan Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif-deskriptif. Teknik pengumpulan data yang dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi. Analisis data dilakukan dengan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulanatau verifikasi. Pengecekan keabsahan data dilakukan dengan perpanjangan keikutsertaan, triangulasi, ketekunan pengamatan, dan pemeriksaan sejawat melalui diskusi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Perencanaan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi degradasi moral peserta didik yaitu dengan menyusun rencana palaksanaan pembelajaran (RPP), mengadakan program penguatan pendidikan karakter yaitu dengan melaksanakan kegiatan pondok karakter bagi peserta didik baru, mengadakan program-program pendukung seperti program keagamaan yang meliputi sholat dhuha, sholat Jumat, rutinan yasinan setiap Jumat pagi, dan pondok ramadhan, serta membuat dan menetapkan tata tertib agar para peserta didik dapatlebih disiplin dalam melakukan seluruh kegiatan di sekolah. (2) Pelaksanaan guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi degradasi moral peserta didik yaitu dengan pembinaan karakter peserta didik dengan membiasakan para peserta didik untuk melaksanakan kegiatan ibadah, melalui nasihat dan pengarahan, strategi keteladanan yaitu dengan selalu memberikan teladan yang baik dalam bertutur kata dan bertingkah laku, strategi pembiasaan yaitu dengan membiasakan peserta didik untuk selalu senyum, sapa, salam dan berjabat tangan ketika bertemu dengan bapak/ibu guru serta membiasakan peserta didik agar istiqomah untuk melakukan kegiatan ibadah yang ditentukan sekolah, pemberian hukuman yaitu memberikan hukuman yang sifatnya ringan dan berat tanpa adanya kekerasan sesuai dengan pelanggaran yang dilakukan oleh peserta didik, dan strategi bimbingan yaitu dengan melakukan pendekatan serta terus membimbing peserta didik yang mempunyai permasalahan. (3) Evaluasi guru Pendidikan Agama Islam dalam mengatasi degradasi moral peserta didik yaitu dengan menggunakan catatan khusus, memberikan penilaian terhadap peserta didik, melakukan observasi atau pengamatan secara langsung terhadap peserta didik dan evaluasi yang dilakukan seminggu seklai terkait absensi peserta didik.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Bimbingan dan Konseling Islam > Belajar Bimbingan dan Konseling Islam > Kepribadian Pendidikan Islam Psikologi > Psikologi pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Fa'iqotun 12201173273 nadya |
Date Deposited: | 12 Aug 2021 07:24 |
Last Modified: | 12 Aug 2021 07:24 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/20598 |
Actions (login required)
View Item |