PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN SCIENCE BOARD GAME BERBASIS SCIENCE-ENDUTAIMENT PADA MATERI TEKANAN ZAT UNTUK SISWA KELAS VIII SMP BUSTANUL MUTA’ALIIMIN BLITAR

NURFIQI ILMIA, 12211173028 (2021) PENGEMBANGAN MEDIA PEMBELAJARAN SCIENCE BOARD GAME BERBASIS SCIENCE-ENDUTAIMENT PADA MATERI TEKANAN ZAT UNTUK SISWA KELAS VIII SMP BUSTANUL MUTA’ALIIMIN BLITAR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (968kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (428kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (250kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (505kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (484kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (220kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (219kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul "Pengembangan Media Pembelajaran Science Board Game Berbasis Science Endutaiment pada Materi Tekanan Zat Untuk Siswa Kelas VIII SMP Bustanul Muta’allimin Blitar" ditulis oleh Nurfiqi Ilmia, NIM 12211173028, Pembimbing Muhammad Luqman Hakim Abbbas, M.Pd Kata Kunci: Media Pembelajaran, Science Board Game, Science Endutaiment, Tekanan Zat Pembelajaran monoton merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi minat belajar siswa dan berdampak terhadap tingkat pemahaman dan hasil belajar siswa dalam pembelajaran fisika, hal ini merujuk pada hasil analisis yang dilakukan peneliti pada sebuah sekolah menengah pertama. Peneliti berinovasi untuk membuat media pembelajaran yang menggunakan pendekatakan science endutaiment. Pendekatan ini merupakan pendekatan yang membawa proses pembelajaran menjadi menyenangkan dan menghibur. Tujuan dari penelitian dan pengembangan ini untuk mengetahui pengembangan, kelayakan, keterbacaan, efektifitas media pembelajaran science board game berbasis science-endutaiment pada Materi tekanan zat Untuk SIswa Kelas VIII SMP Bustanul Muta’allimin Blitar. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Research and Development (R&D) yang mengacu pada model ADDIE. Model ini terdiri dari lima tahapan yaitu Analysis, Design, Development, Implementation, dan Evaluation. Subjek penelitian adalah siswa kelas VIII SMP Bustanul Muta’allimin. Instrumen penelitian yang digunakan adalah tes. Tes digunakan untuk mengukur hasil belajar siswa. Instrumen pengumpulan data terdiri atas lembar validasi ahli materi dan ahli media, respon siswa, dan soal post test yang diberikan terhadap kelas kontrol dan eksperimen. Hasil penelitian dan pengembangan menunjukkan bahwa: (1) Proses pengembangan media pembelajaran science board game berbasis science endutaiment pada Materi tekanan zat ini terdiri atas: pengumpulan data, perencanaan, pengembangan draf produk awal, uji coba terbatas, revisi hasil uji coba, uji coba secara luas, dan penyempurnaan produk hasil uji coba lapangan. (2) Hasil dari analisis data angket validasi menunjukkan skor rata-rata hasil validasi ahli media adalah 4.53 dan hasil validasi untuk ahli materi menunjukkan nilai skor sebesar 4.26 atau masuk dalam kategori baik. Hasil analisis kepraktisan pada media pembelajaran science baord game ini menunjukkan dalam kategori baik. (3) Hasil analisis keterbacaan diperoleh hasil persentase respon siswa diperoleh hasil respon yang yang positif dan nilai rata-rata respon siswa adalah 98 % sedangkan tingkat ketuntasan siswa yang diperoleh sebesar 73%. (4) Hasil pengujian dapat diketahui terdapat pengaruh penggunaan media pembelajaran science baord game berbasis science endutaiment terhadap hasil belajar siswa kelas VIII SMP Bustanul Muta’alimmin Blitar. Hal ini berdasarkan hasil pengujian hasil belajar siswa dengan uji Mann-Whitney yang memperoleh taraf sig. 0,0000. Karena 0,000 ≤ 0,05 menunjukkan bahwa H1 diterima atau H0 ditolak.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Fisika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Fisika
Depositing User: S1 12211173028 Nurfiqi Ilmia
Date Deposited: 19 Oct 2021 02:55
Last Modified: 19 Oct 2021 02:55
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/22848

Actions (login required)

View Item View Item