IKA PUSPITASARI, 17103163011 (2021) PENGARUH PENGETAHUAN ZAKAT, TINGKAT PENDAPATAN, TINGKAT KESADARAN DIRI DAN TINGKAT KEPERCAYAAN TERHADAP MINAT MUZAKKI MEMBAYAR ZAKAT PROFESI PADA BADAN AMIL ZAKAT NASIONAL (BAZNAS) BLITAR. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (2MB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (410kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (410kB) |
||
|
Text
BAB I.pdf Download (898kB) | Preview |
|
|
Text
BAB II.pdf Download (898kB) | Preview |
|
|
Text
BAB III.pdf Download (898kB) | Preview |
|
|
Text
BAB IV.pdf Download (898kB) | Preview |
|
Text
BAB V.pdf Download (898kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Download (834kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (898kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Pengetahuan Zakat, Tingkat Pendapatan, Tingkat Kesadaran Diri dan Tingkat Kepercayaan Terhadap Minat Muzakki Membayar Zakat Profesi pada Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Blitar” ini ditulis oleh Ika Puspitasari, NIM. 17103163011, pembimbing Elok Fitriani Rafikasari, M.Si. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh banyaknya fenomena di dalam masyarakat yang mempunyai profesi namun tidak mau membayar zakatnya. Padahal di dalam agama Islam sudah dijelaskan dalam al-Qur’an tentang kewajiban umat muslim membayar zakat profesi. Selain itu untuk mengetahui alasan serta penyebab mereka tidak mau membayar zakat profesi padahal sudah tergolong muzakki. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh pengetahuan zakat, tingkat pendapatan, tingkat kesadaran diri dan tingkat kepercayaan terhadap minat muzakki membayar zakat profesi secara parsial, simultan dan faktor yang paling berpengaruh dari keempat variabel tersebut. Metode penelitian ini sampel yang diambil yaitu 97 muzakki pada BAZNAS Blitar. Teknik sampling yang digunakan adalah sampling purposive. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dan metode analisis regresi linier berganda. Sumber data yang digunakan adalah data primer dengan menyebarkan kuisioner. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial, variabel yang mempengaruhi minat muzakki membayar zakat profesi adalah tingkat pendapatan dan tingkat kepercayaan. Sedangkan variabel pengetahuan zakat dan tingkat kesadaran diri tidak mempengaruhi minat muzakki membayar zakat profesi pada BAZNAS Blitar. Penelitian yang dilakukan secara simultan memberikan hasil bahwa pengetahuan zakat, tingkat pendapatan, tingkat kesadaran diri dan tingkat kepercayaan berpengaruh terhadap minat muzakki membayar zakat profesi pada BAZNAS Blitar dengan total pengaruh sebesar 54,5% dan variabel tingkat kepercayaan merupakan faktor yang paling besar dan berpengaruh signifikan terhadap minat muzakki membayar zakat profesi. Kata Kunci : Pengetahuan Zakat, Pendapatan, Kesadaran Diri, Kepercayaan, Minat Muzakki, Zakat Profesi dan BAZNAS Blitar.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Ekonomi > Pendapatan Agama > Zakat |
Divisions: | Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Manajemen Zakat Dan Waqaf |
Depositing User: | S1 17103163011 IKA PUSPITASARI |
Date Deposited: | 24 Jan 2022 08:04 |
Last Modified: | 24 Jan 2022 08:04 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/24325 |
Actions (login required)
View Item |