DINAMIKA PENAFSIRAN KH. AHMAD BAHA`UDDIN NURSALIM (GUS BAHA`) DALAM PENGAJIAN TAFSIR DI YOUTUBE TENTANG KRISTOLOGI MENURUT QS. ALI ‘IMRAN [3]: 55

DEWI CHARISUN CHAYATI, 12503194008 (2021) DINAMIKA PENAFSIRAN KH. AHMAD BAHA`UDDIN NURSALIM (GUS BAHA`) DALAM PENGAJIAN TAFSIR DI YOUTUBE TENTANG KRISTOLOGI MENURUT QS. ALI ‘IMRAN [3]: 55. [ Thesis ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (760kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (308kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (624kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (867kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (515kB) | Preview
[img] Text
BAB IV.pdf

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf

Download (434kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (471kB)

Abstract

Tesis dengan judul “Dinamika Penafsiran KH. Ahmad Baha`uddin Nursalim (Gus Baha`) dalam Pengajian Tafsir di Youtube tentang Kristologi menurut QS. Ali ‘Imran [3]: 55” ini ditulis oleh Dewi Charisun Chayati dengan pembimbing Dr. Abad Badruzaman, Lc. M.Ag. dan Dr. Ahmad Zainal Abidin, M.A. Kata Kunci: Dinamika tafsir, Kenaikan Isa ke Langit, Kedudukan Umat Kristen, Gus Baha`, Intertekstual. KH. Ahmad Baha`uddin Nursalim (Gus Baha`) merupakan salah satu ahli tafsir Indonesia yang namanya semakin dikenal sejak beredarnya video pengajian tafsir yang ia lakukan diunggah oleh muhibbin-nya di kanal Youtube. Di antara video pengajian tafsir tersebut, pengajian tafsir Gus Baha` tentang kristologi yang terdapat pada QS. Ali ‘Imran [3]:55 menarik untuk diteliti, dimana kristologi dalam ayat ini mencakup dua tema, yakni kenaikan nabi Isa ke langit dan kedudukan umat Nasrani. Selain itu, penelitian ini perlu dilakukan karena Gus Baha` melakukan penafsiran tentang ayat ini sebanyak dua kali dalam kesempatan yang berbeda. Oleh karena itu, penelitian ini ingin meneliti dinamika penafsiran Gus Baha tentang ayat tersebut. Penelitian ini ingin menjawab tiga masalah, Pertama, bagaimana penafsiran Gus Baha` tentang kenaikan nabi Isa ke langit menurut QS. Ali ‘Imran [3]: 55. Kedua, bagaimana penafsiran Gus Baha` tentang kedudukan umat Nasrani menurut QS. Ali ‘Imran [3]: 55. Ketiga, bagaimana implikasi penafsiran Gus Baha` bagi penonton Youtubenya. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang bersifat etnografi virtual, dimana pengumpulan data berasal dari informasi yang ada di lingkungan online sebagai pengganti wawancara dan survei. Sumber data penelitian ini berasal dari rekaman pengajian tafsir Gus Baha` yang diunggah di kanal Youtube. Kemudian data-data tersebut dianalisa dengan meminjam teori intertekstual milik Julia Kristeva yang memandang suatu teks sebagai mozaik dari teks lain. Teori ini memotret peralihan dari suatu sistem tanda ke tanda yang lain pada suatu teks, dimana dari proses inilah sebuah teks akan mengalami perubahan. Kesimpulan dari penelitian ini adalah, Pertama, ada perubahan dalam penafsiran Gus Baha` tentang kenaikan nabi Isa ke langit. Awalnya Gus Baha` berpendapat bahwa kenaikan nabi Isa ke langit adalah kenaikan maknawi, namun kemudian berubah menjadi kenaikan hakiki. Kedua, penafsiran Gus Baha` tentang kedudukan umat Nasrani telah mengalami perkembangan. Perkembangan yang dimaksud adalah dari segi penguatan argumen dengan merujuk beberapa sumber. Ketiga, penafsiran Gus Baha` memberikan implikasi positif dan negatif bagi penontonnya. Implikasi positifnya berupa perluasan dan penambahan wawasan bagi penontonnya, sedangkan negatifnya adalah penafsiran Gus Baha` dianggap membingungkan penontonya.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Agama
Agama > Al Quran
Agama > Non Muslim
Agama > Tafsir Quran
Ulama
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Ilmu Al-Quran Dan Tafsir
Depositing User: 12503194008 dewi charisun chayati
Date Deposited: 01 Mar 2022 08:34
Last Modified: 01 Mar 2022 08:34
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/24414

Actions (login required)

View Item View Item