STRATEGI PENGEMBANGAN PROGRAM EKONOMI KREATIF DI WISATA EDUKASI KAMPUNG BATOK KELURAHAN TANJUNGSARI KOTA BLITAR

AHMAD RIZKI DARMAWAN, 12402173644 (2022) STRATEGI PENGEMBANGAN PROGRAM EKONOMI KREATIF DI WISATA EDUKASI KAMPUNG BATOK KELURAHAN TANJUNGSARI KOTA BLITAR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (551kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (3MB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (7MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (8MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (272kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (421kB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Strategi Pengembangan Program Ekonomi Kreatif Di Wisata Edukasi Kampung Batok Kelurahan Tanjungsari Kota Blitar” ini ditulis oleh Ahmad Rizki Darmawan, NIM. 12402173644, Jurusan Ekonomi Syariah, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali RahmatullahTulungagung. Ekonomi kreatif memiliki banyak manfaat ataupun peluang yang sangat besar bagi diri kita sendiri maupun masyarakat sekitar untuk memberikan lapangan kerja dan mengurangi pengangguran ataupun mensejahterakan masyarakat sekitar. Kerajinan batok kelapa merupakan salah satu ekonomi kreatif subsektor kriya. Kriya merupakan kerajinan tangan dengan memperhatikan kebermanfaatan dan tidak meninggalkan aspek keindahan. Subsektor ini maju karena melimpahnya bahan material yang berasal dari sumber daya alam suatu daerah dan tingginya kreativitas para pelaku industri. Potensi pasar yang terbuka bukan hanya di Indonesia namun juga ke luar negeri. Untuk meningkatkan pengembangan program ekonomi kreatif perlu menggunakan strategi dalam pelaksanaannya. Peneliti ingin menganalisa strategi apa saja yang digunakan di Wisata Edukasi Kampung Batok di Kelurahan Tanjungsari Kota Blitar. Rumusan masalah 1. Bagaimana penerapan konsep ekonomi kreatif di Wisata Edukasi Kampung Batok KelurahanTanjungsari Kota Blitar? 2. Bagaimana peran ekonomi kreatif kerajinan dari limbah batok kelapa dalam meningkatkan perekonomian warga Kelurahan Tanjungsari Kota Blitar? 3. Bagaimana strategi pengembangan ekonomi kreatif di Wisata Edukasi Kampong Batok Kelurahan Tanjungsari Kota Blitar? Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif deskriptif, data primer yang diperoleh dari hasil wawancara dengan pengelola dan karyawan yang ada di Wisata Edukasi Kampung Batok Kelurahan Tanjungsari Kota Blitar. Pengumpulan data dengan metode wawancara, observasi dan dokumentasi. Metode analisis yang digunakan adalah analisis SWOT. Hasil penelitian ini adalah 1. Konsep ekonomi kreatif di Wisata Edukasi Kampung Batok KelurahanTanjungsari Kota Blitar yaitu memiliki kreativitas, inovasi dan penemuan. 2. Peran ekonomi kreatif kerajinan dari limbah batok kelapa dapat meningkatkan perekonomian warga Kelurahan Tanjungsari Kota Blitar dengan memberikan lapangan pekerjaan kepada masyarakat yang terdiri dari ibu-ibu rumah tangga, dan para pemuda yang masih menganggur. Kini mereka memperoleh lapangan pekerjaan sehingga bisa lebih mandiri. 3. Dengan berbagai alternatif strategi yang dikembangkan melalui 4 unsur berdasarkan hasil analisis SWOT, maka strategi pengembangan ekonomi kreatif yang dapat diterapkan di Wisata Edukasi Kampung Batok KelurahanTanjungsari Kota Blitar yaitu SO, WO, ST, dan WT. Kata kunci: Strategi, Pengembangan Program Ekonomi Kreatif

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Ekonomi Syariah
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Ekonomi Syariah
Depositing User: S1 12402173644 AHMAD RIZKI DARMAWAN
Date Deposited: 21 Jul 2022 07:00
Last Modified: 21 Jul 2022 07:00
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/27465

Actions (login required)

View Item View Item