PENANAMAN NILAI-NILAI KEAGAMAAN PADA SANTRI TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN (TPQ) AL-MUBAROKAH BORO KEDUNGWARU TULUNGAGUNG

CAHYONO, EKO (2015) PENANAMAN NILAI-NILAI KEAGAMAAN PADA SANTRI TAMAN PENDIDIKAN AL-QUR’AN (TPQ) AL-MUBAROKAH BORO KEDUNGWARU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
BAGIAN AWAL new.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
BAB I new acc.pdf

Download (253kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III, new acc.pdf

Download (148kB) | Preview
[img] Text
BAB II new acc.pdf

Download (574kB)
[img] Text
BAB IV new acc.pdf

Download (310kB)
[img] Text
BAB V new acc.pdf

Download (134kB)
[img] Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (104kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi yang berjudul “Penanaman nilai-nilai keagamaan Pada Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Mubarokah Boro-Tulungagung”, ini ditulis oleh Eko Cahyono Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI) dibimbing oleh Dra. Hj. Siti Noer Farida Laila, M.A Kata Kunci: penanaman, nilai-nilai keagamaan, santri Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh pembentukan nilai-nilai keagamaan yang berkaitan dengan aspek spiritual akan lebih efektif jika seseorang berada dalam lingkungan yang menjunjung tinggi nilai-nilai tersebut. Jadi, ada hubungan antara lingkungan dan sikap masyarakat tehadap nilai agama. Di lingkungan masyarakat santri barang kali akan lebih memberi pengaruh bagi pembentukan jiwa keagamaan dibandingkan dengan masyarakat lain yang memiliki ikatan longgar terhadap norma-norma keagamaan. Penanaman nilai-nilai keagamaan pada santri yang dimaksud disini adalah sesuatu yang di tumbuhkan, dimunculkan, dan dipraktikkan oleh ustadz kepada santrinya agar memiliki kepribadian yang baik terutama dalam aspek akidah, syari’ah dan akhlak. Rumusan masalahnya adalah 1) Bagaimanakah sistem nilai-nilai keagamaan yang ingin ditanamkan pada Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Mubarokah Boro-Tulungagung? 2) Bagaimanakah strategi penanaman nilai-nilai keagamaan pada Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Mubarokah Boro-Tulungagung? 3) Bagaimanakah evaluasi penanaman nilai-nilai keagamaan pada Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Mubarokah Boro-Tulungagung? Jenis penelitian yang digunakan penelitian ini jika ditinjau dari lokasi sumber datanya termasuk kategori penelitian lapangan (field research). Teknik pengumpulan datanya adalah Observasi Partisipan, Wawancara (interview), Dokumentasi. Teknik analisis datanya adalah 1) Reduksi data, 2) Penyajian data dan 3) Penarikan kesimpulan. Hasil penelitiannya adalah 1) Sistem nilai-nilai keagamaan yang ditanamkan pada Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Mubarokah Boro-Tulungagung adalah: a) Akidah yaitu mengajarkan rukun iman, akidah ditanamkan benar-benar kedalam lubuk saubari, b) Ibadah yaitu dengan menganjurkan pada siswa untuk mentaati segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan Allah, materi yang diajarkan juga tentang syahadat, shalat, wudhu, zakat, puasa dan haji. c) Akhlak yaitu anak diajarkan untuk selalu membina hubungan dengan Allah, sesama manusia dan alam, santri diajarkan untuk memiliki akhlak yang mulia seperti orang muda hormat dengan yang lebih tua, memelihara hubungan baik dengan tetangga, harus saling tolong menolong pada sesama dan sebagainya dan diajarkan di TPQ selain bacaan Al-Qur’an saja, tetapi juga dibekali qoidah tajwid secara praktis, selain itu juga ada pembelajaran menulis Arab, menghafal do’a-do’a sehari-hari, menghafal surat pendek, praktek wudhu dan praktek shalat. 2) Strategi penanaman nilai-nilai keagamaan pada Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Mubarokah Boro-Tulungagung dengan jalan melalui a) metode keteladanan yaitu memberikan contoh yang baik pada santri dengan ucapan, perbuatan, maupun melalui contoh perilaku yaitu senantiasa berakhlak mulia, rajin shalat berjamaah dan menghindari sifat-sifat tercela, b) metode nasihat yaitu memberikan nasehat sesuai dengan situasi dan kondisi santri yang sedang dibutuhkan nasehat tentang ada sesuai dengan umur dan masalah yang ada, c) metode hukuman yaitu jika santri terlambat datang ke TPQ atau tidak mau shalat berjamaah Ashar, segera santri tersebut mendapatkan hukuman, Menggunakan media penanaman nilai-nilai keagamaan pada Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Mubarokah Boro-Tulungagung dengan jalan: media gambar yang disesuaikan dengan materi apabila praktek shalat, media yang digunakan media gambar, 3) Evaluasi penanaman nilai-nilai keagamaan pada Santri Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) Al-Mubarokah Boro-Tulungagung. Untuk evaluasi yang di terapkan disini sesuai dengan apa yang dicantumkan dalam pedoman pengelolaan TPQ metode An-Nahdiyah. Yakni evaluasi harian, evaluasi bulanan, evaluasi materi tambahan, pra munaqosah, munaqosah. Hal ini untuk mengetahui seberapa jauh kemampuan para santri”

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: eko cahyono eko cahyono
Date Deposited: 27 Nov 2015 06:34
Last Modified: 27 Nov 2015 06:34
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/2775

Actions (login required)

View Item View Item