IMPLEMENTASI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER KEAGAMAAN DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA PADA KEGIATAN KEISLAMAN DI MASYARAKAT (Studi Multi Situs di SMKN 1 Watulimo dan SMA Islam Watulimo Trenggalek)

MOH, SOBIRIN, BIRIN (2015) IMPLEMENTASI KEGIATAN EKSTRAKURIKULER KEAGAMAAN DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN SISWA PADA KEGIATAN KEISLAMAN DI MASYARAKAT (Studi Multi Situs di SMKN 1 Watulimo dan SMA Islam Watulimo Trenggalek). [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
bab 1,2,3.pdf

Download (787kB) | Preview
[img] Text
bab 4.pdf

Download (504kB)
[img]
Preview
Text
bab 5,6.pdf

Download (443kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (226kB) | Preview
[img]
Preview
Text
4.DATA SITUS PENELITIAN.pdf

Download (280kB) | Preview
[img] Text
5.PEDOMAN WAWANCARA-DOKUMENTASI-OBSERVASI.pdf

Download (19kB)
[img] Text
6.TRANSKRIP WAWANCARA.pdf

Download (259kB)
[img] Text
7.KETERANGAN CODING WAWANCARA-OBSERVASI.pdf

Download (233kB)
[img]
Preview
Text
9.STRUKTUR ORGANISASI.pdf

Download (233kB) | Preview
[img]
Preview
Text
10.DENAH LOKASI.pdf

Download (233kB) | Preview
[img]
Preview
Text
11.BIODATA.pdf

Download (6kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (296kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (226kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SAMPUL.pdf

Download (23kB) | Preview
[img]
Preview
Text
SIP.COVER KOMPLIT.pdf

Download (640kB) | Preview
[img] Text
SIP.DAFTAR ISI KOMPLIT.pdf

Download (139kB)
[img] Text
SIP.COVER KOMPLIT.pdf

Download (640kB)

Abstract

ABSTRAK Sobirin. 2015. Implementasi Kegiatan Ekstrakurikuler Keagamaan dalam Meningkatkan Kemampuan Siswa pada Kegiatan Keislaman Masyarakat (Studi Multi Situs di SMKN 1 Watulimo dan SMA Islam Watulimo Trenggalek). Tesis. Pascasarjana Program Studi Pendidikan Islam Konsentrasi Pendidikan Agama Islam (PAI) IAIN Tulungagung. Pembimbing: 1) Dr. Agus Zaenul Fitri, M.Pd 2) Dr. H. Zen Amirudin, M.Si Kata Kunci: Ekstrakurikuler Keagamaan, Kegiatan Keislaman Pendidikan memegang peranan strategis dalam menentukan kualitas suatu bangsa. Proses pendidikan membentuk, membina dan mengembangkan manusia, sehingga secara kualitatif memiliki kemampuan membangun rakyat dan negara. Pelaksanaan PAI di sekolah dihadapkan dua tantangan besar baik eksternal internal. Persoalan keagamaan perlu mendapatkan perhatian lebih dari semua komponen pendidikan, mengingat waktu penerapan secara khusus untuk PAI di sekolah relatif sempit. Sebagian pihak memang tidak mempersoalkan keterbatasan alokasi waktu tersebut. Namun, setidaknya memberikan isyarat pada pihak yang bertanggungjawab memikirkan pola pembelajaran agama di luar kegiatan formal. Sehingga kegiatan ekstrakurikuler keagamaan sangat dibutuhkan implementasinya dalam peningkatan kegiataan keislaman siswa di masyarakat. Dari pemikiran ini, implementasi kegiatan ekstrakurikuler keagamaan dalam meningkatkan kemampuan siswa pada kegiatan keislaman masyarakat sangat menarik dan unik, sejalan budaya religius masyarakat kita, utamanya mempersiapkan Generasi Emas 2045 yang digalakkan pemerintah. Fokus penelitian ini adalah: 1) Bagaimana program kegiatan ekstrakurikuler keagamaan yang dikembangkan. 2) Bagaimana pengembangan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan dalam meningkatkan kemampuan siswa pada kegiatan keislaman masyarakat. Tujuan dari penelitian sebagaimana jawaban atas fokus penelitian adalah mendeskripsikan permasalahan berkaitan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan, sehingga memperoleh gambaran tentang: 1) Program kegiatan ekstrakurikuler keagamaan yang dikembangkan. 2) Pengembangan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan dalam meningkatkan kemampuan siswa kegiatan keislaman masyarakat. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dan teknik pengumpulan data berupa wawancara mendalam, observasi partisipan, dan dokumentasi. Data yang diperoleh dianalisis dengan reduksi data, display data dan penarikan kesimpulan. Untuk menjaga validitas data, maka dilakukan cermat melalui diskusi sejawat, triangulasi data dan sumber data. Pelaksanaan penelitian melalui beberapa tahapan, yaitu pra lapangan, pekerjaan lapangan dan analisis data. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: 1) Program kegiatan ekstrakurikuler keagamaan yang dikembangkan mencakup doa rutin, tahlil manaqib, baca tulis Al-Qur’an dan Kitab Kuning, pengajian, Peringatan Hari Besar Islam, Pondok Ramadhan/Pesantren Kilat/Pasan, Bhakti/Safari Sosial, Wisata Dakwah, pengembagan kreatifitas/kreasi remaja muslim dan LDK. 2) Pengembangan kegiatan ekstrakurikuler keagamaan terhadap peningkatan kemampuan yakni: menanamkan keyakinan beragama, etika pergaulan, kebiasaan baik dan uswatun khasanah, mendorong kondisi sekolah kondusif, sekolah sistem madrasi dan Qur’ani, meningkatkan kerjasama dan silaturahim masyarakat, mengorganisasikan keanggotaan rohis, dan menempatkan urgensi peran pembina ekskul.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: muhbirin birin birinpai
Date Deposited: 30 Nov 2015 02:23
Last Modified: 30 Nov 2015 02:23
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/2806

Actions (login required)

View Item View Item