STRATEGI GURU DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI MAN KOTA BLITAR KELAS XI

TRI WULANDARI, 12210183126 (2022) STRATEGI GURU DALAM PEMBELAJARAN BAHASA INDONESIA DI MAN KOTA BLITAR KELAS XI. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (346kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (454kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (10kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (141kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (263kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (147kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (346kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (151kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (123kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (126kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “ Strategi Guru dalam Pembelajaran Bahasa Indonesia di MAN Kota Blitar “ ini ditulis oleh Tri Wulandari, dibimbing oleh Dra. Siti Zumrotul Maulida, M.Pd.I. Kata Kunci: Strategi Guru, Pembelajaran Bahasa Indonesia Penelitian ini dilatarbelakangi oleh peran penting yang dipegang oleh guru dalam membantu keberhasilan peserta didik yaitu dalam hal pengaplikasian strategi pembelajaran. Pada penelitian ini berfokus pada strategi guru bahasa Indonesia di MAN Kota Blitar, yang mana para guru harus memikirkan strategi yang paling tepat untuk diterapkan dalam proses belajar kepada peserta didik. Maka peneliti menuliskan beberapa fokus penelitan yang sesuai dengan penelitian ini yaitu 1) Bagaimanaperencanaan strategi guru dalampembelajaran Bahasa Indonesia di MAN Kota BlitarKelas XI 2) Bagaimanapelaksanaanstrategi guru dalampembelajaran Bahasa Indonesia di MAN Kota BlitarKelas XI 3) Bagaimanaevaluasistrategi guru dalampembelajaran Bahasa Indonesia di MAN Kota BlitarKelas XI. Adapun dalam penelitian ini, peneliti menggunakan pendekatan penelitian kualitatif. Jenis penelitian ini yaitu kualitatif deskriptif. Sedangkan teknik pengumpulan data yang digunakan ialah dengan; wawancara, observasi, dan dokumentasi. Untuk teknik analisis data peneliti menggunakan reduksi data, penyajian data, dan verifikasi data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa strategi guru dalam pembelajaran bahasa Indonesia di MAN Kota Blitar kelas XI adalah: 1)Perencanaan strategi guru dalam pembelajaran bahasa Indonesia di MAN Kota Blitar kelas XI yaitu: a) menyusun tujuan pembelajaran, b) pengelolaan pembelajaran Bahasa Indonesia. 2) Pelaksanaan strategi guru dalam pembelajaran bahasa Indonesia di MAN Kota Blitar kelas XI yaitu mempersiapkan materi sesuai dengan yang disusun oleh pemerintah dan sudah mencakup semua pembelajaran Bahasa Indonesia denganmengembangakan materinya dan juga menambahkan materi PDR (Pengembangan Diri). Gurumenggunakan metode pada umumnya seperti ceramah, diskusi, tanya jawab,demonstrasi dan lain sebagainya, dan ada juga yang menambahkan denganmetode pengembangan diri. Guru menyediakan media�media pembelajaran seperti buku, baik buku pegangan maupun buku pelajaran, papan tulis, spidol, dan menggunakaninfokus.3) Evaluasi strategi guru bahasa Indonesia di MAN Kota Blitar kelas XI dalam pembelajaran dilakukan dengan tanya jawab, kuis, latihan-latihan, ujian diakhir bab dan mengamati perilaku siswa.

Item Type: Skripsi
Subjects: Bahasa Dan Sastra > Bahasa Indonesia
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: TRI WULANDARI
Date Deposited: 17 Oct 2022 03:01
Last Modified: 17 Oct 2022 03:01
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/31202

Actions (login required)

View Item View Item