PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUASAN ANGGOTA PEMBIAYAAN IJARAH MULTIJASA DI KSPPS BMT HARAPAN UMMAT SIDOARJO DAN BMT UGT SIDOGIRI LARANGAN

LYLIYA NURUL LAILI, 12401183039 (2022) PENGARUH KUALITAS PELAYANAN, KUALITAS PRODUK DAN PROMOSI TERHADAP KEPUASAN ANGGOTA PEMBIAYAAN IJARAH MULTIJASA DI KSPPS BMT HARAPAN UMMAT SIDOARJO DAN BMT UGT SIDOGIRI LARANGAN. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (868kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (324kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (348kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (590kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (673kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (627kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (898kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (445kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (206kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (440kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk dan Promosi Terhadap Kepuasan Anggota Pembiayaan Ijarah Multijasa di KSPPS BMT Harapan Ummat Sidoarjo dan BMT UGT Sidogiri Larangan”, yang ditulis oleh Lyliya Nurul Laili, NIM. 12401183039, Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam, Jurusan Perbankan Syariah, Universitas Islam Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, yang dibimbing oleh Dr. Syafrudin Arif Marah Manunggal, M.S.I. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh pertumbuhan koperasi di Indonesia yang merupakan salah satu lembaga keuangan syariah semakin meningkat, sehingga menyebabkan persaingan antar lembaga keuangan syariah semakin ketat terutama Baitul Maal Wat Tamwil (BMT). Persaingan ini menuntut BMT untuk lebih memperhatikan kepuasan anggota sebab hal tersebut sangat penting untuk kemajuan dan keberhasilan suatu BMT dalam bersaing dengan lembaga keuangan lainnya. Strategi untuk menciptakan kepuasan anggota yaitu dengan meningkatkan faktor-faktor yang mempengaruhi kepuasan anggota seperti kualitas pelayanan, kualitas produk dan promosi. Tujuan dilakukannya penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh secara parsial dan simultan kualitas pelayanan, kualitas produk dan promosi terhadap kepuasan anggota pembiayaan ijarah multijasa di KSPPS BMT Harapan Ummat Sidoarjo dan BMT UGT Sidogiri Larangan. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian asosiatif. Populasi penelitian ini adalah anggota pembiayaan ijarah multijasa di KSPPS BMT Harapan Ummat dengan sample sebanyak 43 dan di BMT UGT Sidogiri Larangan dengan sample sebanyak 68. Sumber data yang digunakan adalah data primer dan sekunder, melalui teknik pengumpulan data observasi, kuesioner/angket, dokumentasi dan diolah menggunakan SPSS 21. Penelitian ini menggunakan uji analisis diskriptif, uji validitas dan reliabilitas, uji asumsi klasik, uji regresi berganda, uji hipotesis dan uji koefisien determinasi (R2). Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara parsial (1) kualitas pelayanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan anggota pembiayaan ijarah multijasa di KSPPS BMT Harapan Ummat Sidoarjo dan BMT UGT Sidogiri Larangan. (2) kualitas produk berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan anggota pembiayaan ijarah multijasa di KSPPS BMT Harapan Ummat Sidoarjo dan BMT UGT Sidogiri Larangan. (3) Promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan anggota pembiayaan ijarah multijasa di KSPPS BMT Harapan Ummat Sidoarjo dan BMT UGT Sidogiri Larangan. Dan secara simultan kualitas pelayanan, kualitas produk dan promosi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan anggota pembiayaan ijarah multijasa di KSPPS BMT Harapan Ummat Sidoarjo dan BMT UGT Sidogiri Larangan. Kata kunci: Kualitas Pelayanan, Kualitas Produk, Promosi, Kepuasan Anggota dan Baitul Maal Wat Tamwil.

Item Type: Skripsi
Subjects: Ekonomi > Pembiayaan
Divisions: Fakultas Ekonomi Dan Bisnis Islam > Perbankan Syariah
Depositing User: 12401183039 LYLIYA NURUL LAILI
Date Deposited: 28 Dec 2022 02:35
Last Modified: 28 Dec 2022 02:35
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/31877

Actions (login required)

View Item View Item