BERLIANA INTAN PUTRI WARDHANI, 12205183285 (2023) HUBUNGAN TINGKAT PENDIDIKAN DAN PEKERJAAN ORANG TUA TERHADAP PRESTASI BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS III DI MI PLUS AL ISTIGHOTSAH PANGGUNGREJO TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
Cover.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
Abstrak.pdf Download (152kB) | Preview |
|
|
Text
Daftar Isi.pdf Download (95kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (189kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (220kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (196kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (297kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (188kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (74kB) |
||
|
Text
Daftar Pustaka.pdf Download (134kB) | Preview |
Abstract
ABSTRAK Skripsi yang berjudul "Hubungan Tingkat Pendidikan dan Pekerjaan Orang Tua terhadap Prestasi Belajar Peserta Didik Kelas III di MI Plus Al-Istighotsah Panggungrejo Tulungagung" di tulis oleh Berliana Intan Putri Wardhani, NIM. 12205183285. Program Studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, yang dibimbing Dr. Adi Wijayanto, S.Or., S.Kom., M.Pd., AIFO. NIP. 198110072014031002. Kata Kunci : tingkat pendidikan, pekerjaan orang tua, prestasi belajar Penelitian ini dilatarbelakangi oleh fenomena bahwa tingkat pendidikan dan pekerjaan orang tua dapat mempengaruhi prestasi belajar peserta didik. Prestasi belajar peserta didik dipengaruhi oleh berbagai faktor, peran orang tua menjadi salah satunya. Orang tua memiliki peran penting dalam perkembangan dan pertumbuhan peserta didik. Perhatian dan juga dorongan dari orang tua berdampak pada perkembangan dan prestasi belajar peserta didik di sekolah. Rumusan masalah 1) Adakah hubungan tingkat pendidikan orang tua terhadap prestasi belajar peserta didik kelas III di MI Plus Al Istighotsah Panggungrejo Tulungagung? 2) Adakah hubungan pekerjaan orang tua terhadap prestasi belajar peserta didik kelas III di MI Plus Al Istighotsah Panggungrejo Tulungagung? 3) Adakah hubungan tingkat pendidikan dan pekerjaan orang tua terhadap prestasi belajar peserta didik kelas III di MI Plus Al Istighotsah Panggungrejo Tulungagung? Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Populasi dalam penelitian ini adalah semua peserta didik kelas III di MI Plus Al-Istighotsah Panggungrejo Tulungagung yang berjumlah 80 peserta didik. Teknik pengambilan sampel menggunakan Probability Sampling yaitu dengan pengambilan sampel secara Simple Random Sampling. Sampel yang akan dijadikan obyek penelitian dalam penelitian ini yaitu sebagian dari peserta didik kelas III MI Plus Al Istighotsah Panggungrejo yang berjumlah 45 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan angket (kuesioner) dan observasi. Hasil penelitian dan pembahasan pada analisis data disimpulkan bahwa 1) Tidak ada hubungan yang signifikan antara tingkat pendidikan orang tua terhadap prestasi belajar peserta didik di MI Plus Al-Istighotsah Panggungrejo Tulungagung. Hal tersebut ditunjukkan dari hasil penelitian uji analisis yang memperoleh nilai sig 0,523 > 0,05 maka dapat bahwa dikatakan H₀ diterima dan H₁ ditolak. 2) Ada hubungan yang signifikan antara pekerjaan orang tua terhadap prestasi belajar peserta didik di MI Plus Al-Istighotsah Panggungrejo Tulungagung. Hal tersebut ditunjukkan dari hasil penelitian uji analisis yang memperoleh nilai sig 0,000 < 0,05 maka dapat dikatakan bahwa H₀ ditolak dan H₁ diterima. 3) Ada hubungan yang positif dan signifikan antara tingkat pendidikan dan pekerjaan orang tua terhadap prestasi belajar peserta didik kelas III di MI Plus Al-Istighotsah Panggungrejo Tulungagung. Hal tersebut ditunjukkan dari hasil penelitian uji analisis Fhitung > Ftabel yaitu 22.481 > 3,21 dan nilai Sig. < 0,05 yaitu 0,000 < 0,05 maka dapat dikatakan bahwa H₀ ditolak dan H₁ diterima, yang artinya secara bersama-sama (simultan) ada hubungan yang signifikan antara tingkat pendidikan dan pekerjaan orang tua terhadap prestasi belajar peserta didik. Dan diketahui bahwa besarnya nilai korelasi (R) yaitu sebesar 0.719. Dari output tersebut diperoleh koefisien determinasi (R Square) sebesar 0.517 yang bermakna bahwa 51.7% variabel terikat (prestasi belajar peserta didik) dipengaruhi oleh variabel bebas (tingkat pendidikan dan pekerjaan orang tua). Sedangkan sisanya yaitu 48,3% prestasi belajar peserta didik dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak teramati.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Peserta Didik Pendidikan > Prestasi Belajar |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI |
Depositing User: | 12205183285 Berliana Intan Putri Wardhani |
Date Deposited: | 27 Feb 2023 02:46 |
Last Modified: | 27 Feb 2023 02:46 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/33001 |
Actions (login required)
View Item |