PENGARUH DISIPLIN BELAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS 6 MIN 2 BLITAR

NURRIZKA ARINA ROSYADA, 12205183148 (2023) PENGARUH DISIPLIN BELAJAR DAN MOTIVASI BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA KELAS 6 MIN 2 BLITAR. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (318kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (170kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (5MB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (5MB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (5MB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Disiplin Belajar Dan Motivasi Belajar Terhadap Prestasi Belajar Siswa Kelas 6 Min 2 Blitar”. Ditulis oleh Nurrizka Arina Rosyada, NIM 12205183148, pembimbing Dr. Hj. Sulistyorini, M.A.g. Kata Kunci: Disiplin Belajar, Motivasi Belajar, Prestasi Belajar Penelitian ini dilatarbelakangi bahwa disiplin belajar serta motivasi belajar yang lemah akan mempengaruhi prestasi belajar siswa serta mutu prestasi belajar akan menjadi rendah. Maka dari itu, disiplin belajar dan motivasi belajar secara beriringan harus terus-menerus ditanamkan kepada peserta didik dalam upaya pencapaian suatu tujuan pembelajaran yang diharapkan. Dalam hal ini peneliti menghubungkan masalah disiplin belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas 6 MIN 2 Blitar. Rumusan masalah dalam penulisan skripsi ini adalah (1) untuk menjelaskan pengaruh disiplin belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas 6 MIN 2 Blitar. (2) untuk menjelaskan pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas 6 MIN 2 Blitar. (3) untuk menjelaskan pengaruh disiplin belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas 6 MIN 2 Blitar. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh disiplin belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa kelas 6 min 2 blitar. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penilitian korelasion. Ada tiga variabel dalam penelitian ini yakni variabel (independen) disiplin belajar (X1) dan motivasi belajar (X2), sedangkan variabel (dependen) yakni prestasi belajar (Y). Populasi penelitian ini adalah semua siswa MIN 2 Blitar dengan mengambil sampel semua siswa kelas 6 berjumlah 68 siswa. Penelitian ini menggunakan teknik purposive sample. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode angket yang digunakan untuk memperoleh data kedisiplinan dan motivasi belajar, metode pengambilan nilai rata-rata rapor semester 1 untuk mengetahui tolak ukur dan perkembangan terhadap prestasi belajar siswa setelah mengikuti proses pembelajaran serta metode dokumentasi untuk memperoleh gambar profil sekolah serta nama-nama peserta didik yang menjadi sampel. Uji yang digunakan adalah Uji Regresi Linier Sederhana yang digunkan untuk menghitung hipotesis satu dan dua. Sedangkan Uji Regresi Linier Berganda untuk mengitung hipotesis yang ke tiga. Pada analisis Uji Regresi Linier Sederhana sebanyak dua kali yang pertama untuk mengetahui pengaruh disiplin belajar terhadap prestasi belajar siswa, yang kedua untuk mengetahui pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa. selanjutnya pada analisis Regresi Linier Berganda sebanyak satu kali yakni untuk mengetahui pengaruh disiplin belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa. Hasil analisis untuk pengaruh disiplin belajar terhadap prestasi belajar siswa menunjukkan bahwa nilai F hitung = 0,410 ≤ F tabel = 3,16 pada taraf signifikansi 0,525 > 0,05 untuk N = 56. Jadi dapat disimpulkan Ha ditolak dan Ho diterima. Hasil analisis untuk pengaruh motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa menunjukkan bahwa nilai F hitung = 6,011 ≥ F tabel = 3,16 pada taraf signifikansi 0,017 < 0,05 untuk N = 56. Jadi dapat disimpulkan Ha diterima dan Ho ditolak. Dan Hasil analisis untuk pengaruh disiplin belajar dan motivasi belajar terhadap prestasi belajar siswa menunjukkan bahwa nilai F hitung lebih besar dari F tabel. Diperoleh F hitung = 5,591 ≥ Ftabel = 3,16 pada taraf signifikansi 0,006 < 0,05 untuk N = 56. Jadi dapat disimpulkan Ha diterima dan Ho ditolak. Dapat disimpulkan bahwa kedua hipotesis diterima dan satu hipotesis ditolak.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Efektivitas Pembelajaran
Pendidikan > Motivasi Belajar
Pendidikan > Mutu Pendidikan
Pendidikan
Pendidikan > Prestasi
Pendidikan > Prestasi Belajar
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 12205183148 Nurrizka Arina Rosyada
Date Deposited: 10 Apr 2023 05:45
Last Modified: 10 Apr 2023 05:45
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/33669

Actions (login required)

View Item View Item