KEMAMPUAN PENALARAN DEDUKTIF MATEMATIS SISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH MATEMATIKA BERBASIS HOTS DITINJAU DARI TINGKAT EFIKASI DIRI SISWA KELAS VII MTSN 3 BLITAR

YUNITA NAILUL FAJRIYAH, 12204193092 (2023) KEMAMPUAN PENALARAN DEDUKTIF MATEMATIS SISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH MATEMATIKA BERBASIS HOTS DITINJAU DARI TINGKAT EFIKASI DIRI SISWA KELAS VII MTSN 3 BLITAR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER REPO YUNITA.pdf

Download (288kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK REPO YUNITA.pdf

Download (175kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI REPO YUNITA.pdf

Download (172kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1 REPO YUNITA.pdf

Download (293kB) | Preview
[img] Text
BAB 2 REPO YUNITA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (321kB)
[img] Text
BAB 3 REPO YUNITA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (240kB)
[img] Text
BAB 4 REPO YUNITA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (839kB)
[img] Text
BAB 5 REPO YUNITA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (221kB)
[img] Text
BAB 6 REPO YUNITA.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (39kB)
[img] Text
DAPUS REPO YUNITA.pdf

Download (116kB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Kemampuan Penalaran Deduktif Matematis Siswa Dalam Menyelesaikan Masalah Matematika Berbasis HOTS Ditinjau Dari Tingkat Efikasi Diri Siswa Kelas VII MTsN 3 Blitar” ini ditulis oleh Yunita Nailul Fajriyah, NIM. 12204193092. Tadris Matematika, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Pembimbing Dr. Syaiful Hadi., M.Pd Kata Kunci: Penalaran Deduktif Matematis, Masalah Matematika HOTS, Efikasi Diri Penalaran deduktif matematis merupakan suatu penarikan kesimpulan yang berdasarkan aturan yang telah disepakati dan kesimpulannya bersifat dari umum menuju kesimpulan yang khusus. Sedangkan masalah matematika berbasis High Order Thinking Skill (HOTS) merupakan masalah yang menuntut siswa agar dapat berargumen dan memecahkan masalah serta memahami suatu hal menjadi lebih jelas. Efikasi diri sendiri merupakan keyakinan individu dalam menentukan dan menyelesaikan suatu tindakan. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) untuk mendeskripsikan kemampuan penalaran deduktif matematis siswa kelas VII MTsN 3 Blitar yang mempunyai tingkat efikasi diri tinggi dalam menyelesaikan masalah matematika berbasis HOTS, (2) untuk mendeskripsikan kemampuan penalaran deduktif matematis siswa kelas VII MTsN 3 Blitar yang mempunyai tingkat efikasi diri sedang dalam menyelesaikan masalah matematika berbasis HOTS, (3) untuk mendeskripsikan kemampuan penalaran deduktif matematis siswa kelas VII MTsN 3 Blitar yang mempunyai tingkat efikasi diri rendah dalam menyelesaikan masalah matematika berbasis HOTS. Pendekatan yang digunakan dalam penulisan ini adalah pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket efikasi diri, tes kemampuan penalaran deduktif matematis dan wawancara. Dalam menganalisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan menarik kesimpulan data serta verifikasi data. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa (1) siswa dengan tingkat efikasi diri tinggi dalam menyelesaikan masalah matematika HOTS yaitu memenuhi tujuh indikator kemampuan penalaran deduktif matematis, (2) siswa dengan tingkat efikasi diri sedang dalam menyelesaikan masalah matematika HOTS yaitu memenuhi lima indikator kemampuan penalaran deduktif matematis, (3) siswa dengan tingkat efikasi diri rendah dalam menyelesaikan masalah matematika HOTS yaitu memenuhi dua indikator kemampuan penalaran deduktif matematis.

Item Type: Skripsi
Subjects: Matematika
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: Yunita Nailul
Date Deposited: 17 May 2023 07:24
Last Modified: 17 May 2023 07:24
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/35340

Actions (login required)

View Item View Item