MOH. FAJAR RIZKI, 12204183032 (2023) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN CONCEPT ATTAINMENT TERHADAP PEMAHAMAN KONSEP DAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PUTRA KELAS VIII MTs DARUL HIKMAH TAWANGSARI KABUPATEN TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (1MB) |
||
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (770kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (643kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (581kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (622kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (928kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (516kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (503kB) |
||
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (487kB) |
Abstract
ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran Concept Attainment Terhadap Pemahaman Konsep dan Motivasi Belajar Siswa Putra Kelas VIII MTs Darul Hikmah Tawangsari Kabupaten Tulungagung Pada Materi Statistika” ini ditulis oleh Moh. Fajar Rizki, NIM. 12204183032, Jurusan Tadris Matematika, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, dibimbing oleh Dr. Muniri, M.Pd. Kata Kunci : Pemahaman Konsep, Motivasi Belajar, Model Pembelajaran Concept Attainment. Penelitian ini dilatarbelakangi rendahnya kemampuan pemahaman konsep dan motivasi belajar siswa, dapat dilihat dari kurangnya keaktifan saat pembelajaran, tidur dikelas, kurangnya variatifnya ide-ide yang diuraikan dalam memecahkan permasalahan matematika. Pemahaman konsep dan motivasi belajar sangat diperlukan dalam proses kegiatan pembelajaran. Jadi peran guru sangatlah penting. Tidak ada siswa tidak pintar, hanya saja belum menemukan guru yang tepat. Dengan kemampuan guru dalam mengelola proses pembelajaran dapat menentukan kualitas pendidikan, sehingga diperlukan adanya model pembelajaran yang tepat guna mendukung tercapainya tujuan pembelajaran di MTs Darul Hikmah Tawangsari. Penelitian ini bertujuan untuk (1) Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Concept Attainment terhadap pemahaman konsep siswa putra kelas VIII MTs Darul Hikmah Tawangsari pada materi statistika, (2) Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran Concept Attainment terhadap Motivasi Belajar siswa putra kelas VIII MTs Darul Hikmah Tawangsari pada materi statistika. Jenis penelitian ini adalah Quasi Experimental Design dengan desain Posttest-Only Control Design dan pendekatan penelitiannya kuantitatif. Populasi penelitian ini adalah siswa kelas VIII MTs Darul Hikmah Tawangsari tahun ajaran 2021/2022. Pengambilan sampel dilakukan dengan purposive sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah siswa kelas VIII A sebagai kelas eksperimen yang menggunakan model pembelajaran Concept Attainment dan kelas VIII B sebagai kelas kontrol yang menggunakan model pembelajaran konvesional. Instrument yang digunakan berupa tes pemahaman konsep dan angket motivasi belajar. Teknik analisis data menggunakan uji t dengan bantuan SPSS 25.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Ada pengaruh model pembelajaran Concept Attainment terhadap pemahaman konsep siswa putra kelas VIII MTs Darul Hikmah Tawangsari pada materi statistika. Dari hasil analisis data menggunakan uji t diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,047 sedangkan taraf signifikansi 5%. Hasil analisis data menggunakan uji t diperoleh sedangkan nilai pada taraf signifikansi 5% diperoleh 1,671. Hal ini menunjukkan bahwa (2) Ada pengaruh model pembelajaran Concept Attainment terhadap motivasi belajar siswa putra kelas VIII MTs Darul Hikmah Tawangsari pada materi statistika. Dari hasil analisis data menggunakan uji t diperoleh nilai signifikansi sebesar 0,042 sedangkan taraf signifikansi 5%. Hasil analisis data menggunakan uji t diperoleh sedangkan nilai pada taraf signifikansi 5% diperoleh 1,671. Hal ini menunjukkan bahwa
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | 12204183032 MOH. FAJAR RIZKI |
Date Deposited: | 31 Aug 2023 07:47 |
Last Modified: | 31 Aug 2023 07:47 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/35962 |
Actions (login required)
View Item |