PENGARUH PENERAPAN BLENDED LEARNING TERHADAP MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA DI MIN 1 TULUNGAGUNG

DHONA AYU QOMARA, 12205193009 (2023) PENGARUH PENERAPAN BLENDED LEARNING TERHADAP MOTIVASI DAN HASIL BELAJAR SISWA DI MIN 1 TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (357kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (159kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (470kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (477kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (343kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (163kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (242kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Qomara, Dhona, Ayu. 2023. Pengaruh Penerapan Blended Learning Terhadap Motivasi dan Hasil Belajar Siswa di Min 1 Tulungagung. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Pembimbing Bapak Dr. Moh. Arif, M.Pd. Kata Kunci : Blended Learning, Motivasi Belajar, Hasil Belajar, Youtube. Penelitian ini dilatar belakangi oleh permasalahan yang terjadi di MIN 1 Tulungagung. khususnya pada peserta didik kelas II yang kurang memperhatikan guru dan sibuk bermain sendiri saat proses pembelajaran berlangsung menggunakan model pembelajaran konvensional. Sehingga peneliti bereksperimen menggunakan model pembelajaran Blended Learning atau yang biasa disebut sebagai model pembelajaran bauran/ gabungan. Yakni, model pembelajaran yang menggabungkan model pembelajaran konvensional dengan model pembelajaran berbasis teknologi yang sangat sesuai dengan era digitalisasi demi mengikuti perkembangan zaman yang semakin maju. Dalam penelitian ini, peneliti menggunakan aplikasi -Youtube sebagai sarana Video Streaming yang ditampilkan menggunakan proyektor di depan kelas. Peneliti memilih menggunakan aplikasi youtube karena dalam aplikasi youtube banyak terdapat animasi pembelajaran yang dapat digunakan untuk menarik minat peserta didik dalam proses pembelajaran dikelas. Tujuan dalam penelitian ini ialah 1)Untuk mengetahui pengaruh penerapan Blended Learning terhadap motivasi belajar siswa kelas II di MIN 1 Tulungagung. 2) Untuk mengetahui pengaruh penerapan Blended Learning terhadap hasil belajar siswa kelas II di MIN 1 Tulungagung. 3)Untuk mengetahui pengaruh penerapan Blended Learning terhadap motivasi dan Hasil Belajar siswa di MIN 1 Tulungagung. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian yang digunakan ialah Quasi Eksperimen. Penelitian ini menggunakan desain penelitian Control Group Post test only design. Populasi dalam penelitian ini ialah seluruh pesrta didik kelas II di MIN 1 Tulungagung yang terdiri dari 64 peserta didik. Sampel yang digunakan ialah kelas II A sebagai kelas Eksperimen dengan jumlah 24 orang yang mendapat perlakuan menggunakan model pembelajaran Blended Learning dan kelas II B sebagai kelas kontrol dengan 18 orang yang diajarkan menggunakan model pembelajaran konvensional. Adapun teknik pengambilan data dalam penelitian ini ialah dengan menggunakan dokumentasi, test posttest, dan Angket. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini ialah Independent T- Test dengan menggunakan Software SPSS 21. Berdasarkan hasil analisis data menggunakan software SPSS 21 dalam uji Independent T-test diketahui bahwa 1) Terdapat pengaruh penerapan Blended Learning terhadap motivasi belajar siswa kelas II di MIN 1 Tulungagung. berdasarkan nilai signifikansi pada uji hipotesis pada variabel Motivasi belajar ialah sebesar 0,002, yang berarti nilai sig. 0,002 < 0,05.Bila nilai sig. (2-tailed) < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha dapat diterima. 2) Terdapat pengaruh penerapan Blended Learning terhadap hasil belajar siswa kelas II di MIN 1 Tulungagung.berdasarkan nilai signifikansi pada uji hipotesis pada variabel Hasil belajar ialah sebesar 0,016, yang berarti nilai sig. 0,016 < 0,05. Dimana bila nilai sig. (2-tailed) < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha dapat diterima. 3) terdapat pengaruh yang signifikan terhadap penerapan Blended Learning terhadap motivasi dan Hasil Belajar siswa di MIN 1 Tulungagung.Berdasarkan output software SPSS 21 dalam uji Independent T-test dapat diketahui bahwa nilai sig. (2-tailed) pada variabel Motivasi belajar ialah sebesar 0,002, yang berarti nilai sig. 0,002 < 0,05. Dan nilai sig. (2-tailed) pada variabel Hasil belajar ialah sebesar 0,016, yang berarti nilai sig. 0,016 < 0,05. Dimana bila nilai sig. (2-tailed) < 0,05 maka H0 ditolak dan Ha dapat diterima. Kata Kunci : Blended Learning, Motivasi Belajar, Hasil Belajar, Youtube.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam > Madrasah ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: S1 12205193009 DHONA AYU QOMARA
Date Deposited: 04 Jul 2023 07:49
Last Modified: 04 Jul 2023 07:49
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/36874

Actions (login required)

View Item View Item