HUBUNGAN KESADARAN METAKOGNISI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI KESETIMBANGAN KIMIA DI MA KANJENG SEPUH SIDAYU

SALSABILATUL JANNAH, 12212193064 (2023) HUBUNGAN KESADARAN METAKOGNISI TERHADAP HASIL BELAJAR SISWA PADA MATERI KESETIMBANGAN KIMIA DI MA KANJENG SEPUH SIDAYU. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (911kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (225kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (87kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (236kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (319kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (361kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (185kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (303kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (76kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (215kB) | Preview

Abstract

Salsabilatul Jannah, NIM. 12212193064, Tahun 2023, “Hubungan Kesadaran Metakognisi Terhadap Hasil Belajar Siswa Pada Materi Kesetimbangan Kimia di MA Kanjeng Sepuh Sidayu”, Skripsi, Jurusan: Tadris Kimia, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan. Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Pembimbing skripsi: Ifah Silfianah, M.Pd. Kata Kunci: Kesadaran Metakognisi, Hasil Belajar, Materi Kesetimbangan Kimia Sebagian besar siswa masih mengalami kesulitan dalam mengerjakan soal pada materi kesetimbangan kimia, karena kurangnya kesadaran akan cara belajarnya sendiri serta strategi belajar yang tepat sesuai dengan keadaan dirinya. Hal ini berhubungan dengan kesadaran metakognisi. Peneliti dalam hal ini mencoba mencari apakah ada keterkaitan antara kesadaran metakognisi dengan hasil belajar siswa kelas XI MIPA di MA Kanjeng Sepuh Sidayu. Tujuan penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui kesadaran metakognisi siswa pada materi kesetimbangan kimia. (2) Untuk mengetahui hasil belajar siswa pada materi kesetimbangan kimia. (3) Untuk mengetahui hubungan kesadaran metakognisi terhadap hasil belajar siswa pada materi kesetimbangan kimia. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian korelasi. Subjek penelitian yang dijadikan sampel adalah siswa kelas XI MIPA MA Kanjeng Sepuh Sidayu Gresik. Teknik sampling yang digunakan adalah Purposive sampling. Instrumen kesadaran metakognisi siswa mengunakan angket MAI (Metacognitive Awareness Inventory) yang dikembangkan dari Scraw dan Denninson. Sedangkan instrumen hasil belajar menggunakan tes. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik angket dan teknik tes. Analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif dan analisis inferensial. Hasil analisis data menunjukkan (1) Persentase kesadaran metakognisi siswa kelas XI MIPA MA Kanjeng Sepuh diperoleh sebesar 76,67% dalam kategori baik, 20% dalam kategori cukup, dan 3,3% dalam kategori sangat baik. (2) Persentase hasil belajar siswa pada materi kesetimbangan kimia diperoleh sebesar 40% dalam kriteria sedang, 46,67% kriteria baik, dan 13,33% kriteria sangat baik. (3) Hasil uji korelasi product moment diperoleh koefisien korelasi (r) sebesar 0,638 dengan tingkat hubungan kuat, koefisien determinasi (r2) sebesar 40,70%, dan signifikansi koefisien korelasi rtabel sebesar 0,374. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan terdapat hubungan yang positif dan signifikan antara kesadaran metakognisi dengan hasil belajar siswa pada materi kesetimbangan kimia di MA Kanjeng Sepuh Sidayu

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > Hasil Belajar
Kimia
Pendidikan
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Kimia
Depositing User: SALSABILATUL JANNAH
Date Deposited: 04 Jul 2023 12:46
Last Modified: 04 Jul 2023 12:46
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/36920

Actions (login required)

View Item View Item