SITI RIRIN CAHYANI, 12207183074 (2023) MANAJEMEN STRATEGIK DALAM MENINGKATKAN DAYA SAING MUTU PESERTA DIDIK di MAN 3 KEDIRI. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (3MB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (9MB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Repository staff only Download (377kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Repository staff only Download (7MB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Repository staff only Download (27MB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) |
||
|
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Skripsi dengan judul “Manajemen Strategik dalam Meningkatkan Daya Saing mutu peserta didik di MAN 3 Kediri”, ini di tulis oleh Siti Ririn Cahyani, NIM 12207183074, Program Studi Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, yang dibimbing oleh Prof. Dr. Hj. Binti Maunah, M.Pd.I., NIP. 19650903 199803 2 001. Kata Kunci : Manajemen Strategik, Daya Saing, Mutu Peserta Didik. Fenomena daya saing yang terjadi dikalangan peserta didik saat ini, memang sedikit sekali mengalami kemunduran, akan tetapi para peserta didik masih sangat sensitif untuk memperliahatkan bakatnya, bajkan jika ditanya tentang bakat mereka bingung. Padahal untuk jenjang MAN mereka dapat menemukan jati diri mereka. Manajemen strategik juga memiliki peran yang penting dalam menumbuhkan daya saing mutu peserta didik, karena diharapkan manajemen strategik yang sudah disusun oleh kepala madrasah, dan tercatat dalam RKJP (Rangkaian Kerja Jangka Pendek), RKJM (Rangkaian Kerja Jangka Menengah), bahkan RKJP (Rangkaian Kerja Jangka Panjang). Bahkan waka bidang kesiswaan membantu terlaksananya manajemen strategik, sehingga diharapkan dapat mendorong peserta didik untuk lebih bisa menyalurkan apa yang menjadi minat dan bakatnya. Fokus pada penelitian ini adalah 1) Bagaimana Manajemen Strategik Kepala Madrasah MAN 3 Kediri dalam Meningkatkan Daya Saing Mutu Peserta Didik? 2) Bagaimana Konsep Keunggulan Untuk Daya Saing Mutu Peserta Didik Di MAN 3 Kediri? 3) Bagaimana Implementasi Manajemen Strategik Bagi Tenaga Pendidik Dalam Meningkatkan Daya Saing Mutu Peserta Didik? 4) Bagaimana Evalusi Kepala Madrasah Terhadap Manajemen Strategik dalam Meningkatkan Daya Saing Mutu Peserta Didik? Tujuan dari penelitian ini adalah 1) Mengetahui Manajemen Strategik Kepala Madrasah MAN 3 Kediri dalam Meningkatkan Daya Saing Mutu Peserta Didik. 2) Mengetahui Konsep Keunggulan Untuk Daya Saing Mutu Peserta Didik Di MAN 3 Kediri. 3) Mengetahui Implementasi Manajemen Strategik Bagi Tenaga Pendidik dalam Meningkatkan Daya Saing Mutu Peserta Didik. 4) Mengetahui Evalusi Kepala Madrasah Terhadap Manajemen Strategik dalam Meningkatkan Daya Saing Mutu Peserta Didik. Penelitian ini merupakan penelitian metode kualitatif. Untuk memperoleh data dalam penelitian ini, menggunakan metode observasi, metode wawancara mendalam, dan metode dokumentasi. Analisis data dengan menggunakan reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Adapun sumber penelitian adalah kepala madrasah, waka bidang kesiswaan, guru, dan peserta didik. Hasil penelitian menunjukkan bahwa strategik kepala madrasah dalam meningkatkan daya saing mutu peserta didik yaitu kepala madrasah meningkatkan citra mutu pendidikan dalam madrasah, kemuadian karena fungsi manajemen strategik diperkenalkan di Madrasah secara terencana dan metodis, peningkatan kualitas peserta didik juga ditentukan oleh kualitas pendidikan. Pada akhirnya akan mampu menghasilkan rencana yang membantu pencapaian tujuan madrasah. Dengan keterampilan, kreativitas yang dimiliki oleh setiap peserta didik, kepala madrasah, dan waka bidang kesiswaan dapat menyaring secara seksama, bahwa setiap peserta didik memiliki kepercayaan diri dalam menumbuhkan minat dan bakat. Kepala madrasah, waka bidang kesiswaan juga dibantu oleh OSIMA dalam menyaring setiap peserta didik yang memiliki mutu yang lebih baik. OSIMA dapat menjalankan program yang sudah ditentukan dan ditetapkan oleh kepala madrasah dan waka bidang kesiswaan. Peserta didik dapat mengukur konsep keunggulan mereka sendiri dan menjadikan daya saing diantara mereka menjadi ketat dan bermutu. Implementasi yang dihasilkan oleh tenaga pendidik juga sangat berpengaruh, karena setidaknya ada dorongan dan motivasi yang menjadikan peserta didik lebih maju. Kedisiplinan tenaga pendidik dengan terampil dalam mengajar, kreativitas dalam pemberian proyek pelajaran terhadap peserta didik, maka akan berdampak juga terhadap motorik dan mutu peserta didik itu sendiri. Serta evaluasi kepala madrasah terhadap manajemen strategik itu sendiri dilakukan secara bertahap dan terus menerus guna mencegah kegagalan fatal terhadap manajemen strategik.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Manajemen > Pendidikan Islam |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Manajemen Pendidikan Islam |
Depositing User: | S1 12207183074 SITI RIRIN CAHYANI |
Date Deposited: | 10 Jul 2023 06:48 |
Last Modified: | 10 Jul 2023 06:48 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/37350 |
Actions (login required)
View Item |