KEMAMPUAN SPASIAL SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL GEOMETRI BANGUN RUANG DITINJAU DARI TAHAPAN BERPIKIR VAN HIELE KELAS VIII DI SMP NEGERI BANDUNG TULUNGAGUNG

ANGGUN AGZISTASARI, 12851221005 (2023) KEMAMPUAN SPASIAL SISWA DALAM MENYELESAIKAN SOAL GEOMETRI BANGUN RUANG DITINJAU DARI TAHAPAN BERPIKIR VAN HIELE KELAS VIII DI SMP NEGERI BANDUNG TULUNGAGUNG. [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (562kB) | Preview
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (271kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (115kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (283kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (459kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (344kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (423kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (146kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (235kB) | Preview

Abstract

Tesis dengan judul “Kemampuan Spasial Siswa dalam Menyelesaikan Soal Geometri Bangun Ruang Ditinjau dari Tahapan Berpikir Van Hiele Kelas VIII di SMP Negeri Bandung Tulungagung” ini di tulis oleh Anggun Agzistasari, NIM. 12851221005 dengan pembimbing I Dra. Hj. Umy Zahroh, M.Kes., Ph.D dan pembimbing II Dr. Maryono, M.Pd. Kata Kunci: Geometri Bangun Ruang, Kemampuan Spasial Siswa, dan Tahapan Berpikir Van Hiele Penelitian ini dilatarbelakangi oleh siswa yang masih merasa belum bisa membayangkan atau berimajinasi dalam memahami materi bangun ruang sisi datar dan siswa masih kesulitan dalam menyelesaikan masalah yang berkaitan dengan geometri. Tahapan berpikir Van Hiele merupakan salah satu tahapan berpikir yang terkait dengan pembelajaran geometri. Dalam hal ini peneliti menghubungkan kemampuan spasial siswa dengan tahapan berpikir Van Hiele di SMP Negeri 3 Bandung Tulungagung dan SMP Negeri 1 Bandung Tulungagung. Tujuan dalam penelitian ini adalah: 1) Mendeskripsikan kemampuan spasial siswa dalam menyelesaikan soal geometri bangun ruang ditinjau dari tahapan berpikir Van Hiele level 0 (Visualisasi)? 2) Mendeskripsikan a kemampuan spasial siswa dalam menyelesaikan soal geometri bangun ruang ditinjau dari tahapan berpikir Van Hiele level 1 (Analisis)? 3) Mendeskripsikan kemampuan spasial siswa dalam menyelesaikan soal geometri bangun ruang ditinjau dari tahapan berpikir Van Hiele level 2 (Deduksi Informal)? 4) Mengetahui adanya perbedaan kemampuan spasial siswa dalam menyelesaikan soal geometri bangun ruang ditinjau dari tahapan berpikir Van Hiele berdasarkan kelompok level 0 (Visualisasi), level 1 (Analisis), dan level 2 (Deduksi Informal)? Jenis penelitian ini menggunakan metode mixed method jenis design sequential explaratory kualitatif terlebih dahulu dilanjutkan penelitian kuantitatif. Teknik pengumpulan data secara kualitatif menggunakan observasi, tes, dan wawancara dengan subjek 6 siswa. Teknik pengambilan data secara kuantitatif dengan sampel yang diperoleh sebesar 64 siswa menggunakan tes, dengan uji hipotesis menggunakan uji one way ANOVA. Hasil dari penelitian ini sebagai berikut: 1) Kemampuan spasial siswa dalam menyelesaikan soal geometri bangun ruang ditinjau dari tahapan berpikir Van Hiele level 0 (Visualisasi) hanya memenuhi indikator kemampuan spasial yaitu visualisasi spasial. 2) Kemampuan spasial siswa dalam menyelesaikan soal geometri bangun ruang ditinjau dari tahapan berpikir Van Hiele level 1 (Analisis) memenuhi indikator kemampuan spasial yaitu visualisasi spasial dan rotasi mental. 3) Kemampuan spasial siswa dalam menyelesaikan soal geometri bangun ruang ditinjau dari tahapan berpikir Van Hiele level level 2 (deduksi informal) memenuhi semua indikator kemampuan spasial yaitu visualisasi spasial, persepsi spasial dan rotasi mental. 4) Terdapat perbedaan kemampuan spasial siswa dalam menyelesaikan soal geometri bangun ruang ditinjau dari tahapan berpikir Van Hiele berdasarkan kelompok level 0 (Visualisasi), level 1 (Analisis), dan Hiele level 2 (Deduksi Informal).

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Matematika > Geometri
Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Matematika > Ruang
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika
Depositing User: 12851221005 ANGGUN AGZISTASARI
Date Deposited: 11 Jul 2023 07:41
Last Modified: 11 Jul 2023 07:41
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/37474

Actions (login required)

View Item View Item