MANAJEMEN KONFLIK KELUARGA DALAM PERNIKAHAN DINI PERSPEKTIF PSIKOLOGI KELUARGA DAN HUKUM ISLAM (Studi Kasus Kecamatan Wonodadi Kabupaten Blitar)

DESSY KAROMATUL ASROFAH, 12102193107 (2023) MANAJEMEN KONFLIK KELUARGA DALAM PERNIKAHAN DINI PERSPEKTIF PSIKOLOGI KELUARGA DAN HUKUM ISLAM (Studi Kasus Kecamatan Wonodadi Kabupaten Blitar). [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (295kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (78kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (335kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (399kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (237kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (171kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (332kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (107kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (670kB) | Preview

Abstract

Dessy Karomatul Asrofah, NIM. 12102193107 “Manajemen Konflik Keluarga dalam Pernikahan Dini (Studi Kasus Kecamatan Wonodadi Kabupaten Blitar)”, Program Studi Hukum Keluarga Islam, Jurusan Syariah, Fakultas Syariah dan Ilmu Hukum, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Pembimbing: Dr. Kutbuddin Aibak, S.Ag. M.H.I. Kata Kunci: Manajemen Konflik Keluarga, Pernikahan Dini, Psikologi Keluarga, Hukum Islam Penelitian ini dilatar belakangi oleh tingginya angka pernikahan dini yang terus menerus terjadi di masyarakat. Adanya pernikahan dini tersebut memberikan beberapa dampak negatif yang mungkin terjadi di kemudian hari, sebab kurangnya usia dalam perkawinan beresiko lebih besar terjadinya konflik. Dengan adanya konflik tersebut, menyebabkan pelakunya harus memiliki sebuah strategi dalam mengelola adanya konflik dengan baik dan benar. Namun pada kenyataannya tidak semua pasangan pernikahan dini bisa mengelola adanya konflik yang terjadi dalam keluarga dengan baik. Oleh sebab itu manajemen konflik sangat penting diterapkan guna menyelesaikan permasalahan yang terjadi dalam keluarga atau meminimalisir adanya hal-hal yang tidak di inginkan. Karena adanya konflik tidak segera diselesaikan, akan memberikan beberapa dampak negatif terhadap keharmonisan bahtera rumah tangga. Konteks penelitian tentang manajemen konflik keluarga dalam pernikahan dini dengan pertanyaan: 1) Apa penyebab terjadinya konflik dalam keluarga pada pasangan pernikahan dini di Kecamatan Wonodadi Kabupaten Blitar 2) Bagaimana penerapan manajemen konflik dalam keluarga pernikahan dini di Kecamatan Wonodadi Kabupaten Blitar 3) Bagaimana tinjauan psikologi keluarga mengenai konflik keluarga dalam pernikahan dini di Kecamatan Wonodadi Kabupaten Blitar 4) Bagaimana tinjauan hukum Islam mengenai konflik keluarga dalam pernikahan dini di Kecamatan Wonodadi Kabupaten Blitar. Metode penelitian yang digunakan peneliti adalah metode penelitian lapangan dengan pendekatan kualitatif dengan metode deskripsi analisis. Teknik pengumpulan data: wawancara mendalam, observasi, dan dokumentasi. Teknik analisis data: kondensasi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pengecekan keabsahan data adalah Triangulasi. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa 1) Penyebab terjadinya konflik yaitu faktor ekonomi, tertekan karena masih hidup dengan mertua dan perselingkuhan 2) Penerapan manajemen konflik dalam keluarga pernikahan dini yaitu dengan cara bermusyawarah 3) Tinjauan psikologi keluarga terhadap adanya konflik yaitu tidak terwujudnya keharmisan dalam rumah tangga, kemudian anak akan terpengaruh terhadap tumbuh kembangnya di karenakan hubungan orang tua yang tidak harmonis 4) Tinjauan hukum Islam terkait penyelesaian konflik yaitu dengan cara musyawarah hal tersebut dibuktikan dalam Al-Qur’an dan Hadis

Item Type: Skripsi
Subjects: Hukum > Hukum Islam
Hukum > Hukum Keluarga Islam
Psikologi
Divisions: Fakultas Syariah Dan Ilmu Hukum > Hukum Keluarga Islam
Depositing User: 12102193107 DESSY KAROMATUL ASROFAH
Date Deposited: 04 Sep 2023 07:25
Last Modified: 04 Sep 2023 07:25
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/39361

Actions (login required)

View Item View Item