PENGARUH PROFESIONALISME GURU DAN PENGGUNAAN MEDIA AUDIO-VISUAL TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA SMP YPM SE-KABUPATEN SIDOARJO

Lailatul Linnas Rillah, 1756144026 (2016) PENGARUH PROFESIONALISME GURU DAN PENGGUNAAN MEDIA AUDIO-VISUAL TERHADAP PRESTASI BELAJAR SISWA SMP YPM SE-KABUPATEN SIDOARJO. [ Thesis ]

[img]
Preview
Text
SAMPUL.pdf

Download (963kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB 1 TESIS.pdf

Download (197kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II tesis.pdf

Download (541kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III tesis.pdf

Download (1MB) | Preview
[img] Text
BAB IV TESIS.pdf

Download (478kB)
[img] Text
BAB V tesis.pdf

Download (183kB)
[img]
Preview
Text
BAB VI.pdf

Download (17kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (176kB) | Preview

Abstract

ABSTRAK Tesis dengan judul “Pengaruh Profesionalisme Guru dan Penggunaan Media Audio-Visual Terhadap Prestasi Belajar Siswa SMP YPM SE-Kabupaten Sidoarjo” ini ditulis oleh Lailatul Linnas Rillah dengan dibimbing oleh Dr. Hj. Sulistyorini, M.Ag dan Dr. Muniri, M.Pd Kata Kunci: Profesionalisme, Media Audio-Visual dan Prestasi Belajar Penelitian dalam Tesis ini dilatar belakangi oleh keberadaan guru profesional sudah sangat jauh dari apa yang dicita-citakan. Menjamurnya sekolah-sekolah yang rendah mutunya memberikan suatu isyarat bahwa guru profesional hanyalah sebuah wacana yang belum terealisasi secara merata dalam seluruh pendidikan yang ada di Indonesia. Hal itu menimbulkan suatu keprihatinan yang tidak hanya datang dari kalangan akademisi, akan tetapi orang awam sekalipun ikut mengomentari ketidak beresan pendidikan dan tenaga pengajar yang ada. Oleh sebab itu kita sebagai seorang pendidik haruslah memahami apa yang seharusnya menjadi kebutuhan siswa, terlebih dalam hal memilih media pembelajaran. Rumusan masalah dalam penulisan tesis ini adalah: (1) Bagaimana profesionalisme guru di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo? (2) Bagaimana penggunaan media audio-visual di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo? (3) Bagaimana prestasi belajar siswa di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo? (4) Bagaimana pengaruh profesionalisme guru terhadap prestasi belajar siswa? (5) Bagaimana pengaruh penggunaan media audio-visual terhadap prestasi belajar siswa SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo? (6) Bagaimana pengaruh profesionalisme guru dan penggunaan media audio-visual terhadap prestasi belajar siswa? (7) Manakah yang lebih dominan pengaruhnya antara profesionalisme guru dan penggunaan media audio visual terhadap prestasi belajar siswa di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo? Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui profesionalisme guru di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo. (2) Untuk mengetahui penggunaan media audio-visual di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo. (3) Untuk mengetahui prestasi belajar siswa di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo. (4) Untuk mengetahui pengaruh profesionalisme guru terhadap prestasi belajar siswa. (5) Untuk mengetahui pengaruh penggunaan media audio-visual terhadap prestasi belajar siswa SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo. (6) Untuk mengetahui pengaruh profesionalisme guru dan penggunaan media audio-visual terhadap prestasi belajar siswa. (7) Untuk mengetahui pengaruh yang lebih dominan antara profesionalisme guru dan penggunaan media audio visual terhadap prestasi belajar siswa di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo. Pendekatan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kuantitatif. Sedangkan yang digunakan dalam metode penelitian ini adalah metode surve. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa-siswi di SMP YP se Kabupaten Sidoarjo yang selanjutnya dijadikan sampel sebanayak 250 siswa. Analisis data dalam penelitian ini menggunakan analisis regresi ganda. Dari hasil penelitian ini penulis menyimpulkan bahwa: (1) Berdasarkan pada hasil penelitian pada bab empat, profesionalisme guru di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo termasuk dalam ketegori tinggi atau sangat baik, dengan nilai rata-rata sebesar 83,36 .(2) penggunaan media audio visual dalam pembelajaran di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo termasuk dalam kategori baik, yaitu dengan nilai rata-rata sebesar 67,67. Hal ini dibuktikan dengan proses pembelajaran berbasis TIK, dan sebanyak 80% pendidik telah menggunakan IT dalam pelaksanaan tugas kesehariannya.(3) Prestasi belajar siswa di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo termasuk dalam kategori baik, dengan nilai rata-rata sebesar 90,96. Hal ini dibuktikan dengan hasil kelulusan peserta didik dalam ujian Nasional dalam kurun 5 tahun terakhir selalu mencapai 100% dan berprestasi ditingkat kabupaten. (4) pengaruh profesionalisme guru terhadap prestasi belajar siswa di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo dengan R2 = 0,933 atau dengan prosentase 93,3%. (5) pengaruh penggunaan media audio visual terhadap prestasi belajar siswa di SMP YPM se Kabupaten Sidoarjo dengan R2 = 0,115 atau dengan prosentase 11,5%. (6) profesionalisme guru dan penggunaan media audio visual secara bersama-sama berpengaruh terhadap prestasi belajar dengan nilai sebesar 0,934 atau prosentase 93,4%. (7) variabel yang lebih dominan antara profesionalisme guru dan penggunaan media audio visual terhadap prestasi belajar siswa adalah profesionalisme guru.

Item Type: Thesis (UNSPECIFIED)
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Divisions: Pascasarjana > Thesis > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 1756144026 Lailatul Linnas Rillah
Date Deposited: 24 Jan 2017 07:21
Last Modified: 24 Jan 2017 07:21
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/3994

Actions (login required)

View Item View Item