FERI ANDAYANI, 12211193040 (2023) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP PENGUASAAN KONSEP DAN KERJA ILMIAH SISWA KELAS VIII PADA MATERI GETARAN DAN GELOMBANG DI MTs SUNAN KALIJOGO KEDIRI. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (2MB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (1MB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (1MB) | Preview |
|
Text
BAB I.pdf Download (1MB) |
||
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (1MB) | Preview |
Abstract
Skripsi dengan judul “Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Terhadap Penguasaan Konsep dan Kerja Ilmiah Siswa Kelas VIII Pada Materi Getaran Dan Gelombang Di MTs Sunan Kalijogo Kediri” yang ditulis oleh Feri Andayani, NIM. 12211193040, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Program Studi Tadris Fisika, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, dengan dosen pembimbing Husni Cahyadi Kurniawan, S. Si., M.Si. Kata kunci: Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing, Penguasaan Konsep, Kerja Ilmiah Penelitian skripsi ini dilatar belakangi oleh proses usaha untuk meningkatkan mutu pendidikan di Indonesia, hal tersebut tentuna dipengaruhi oleh upaya guru sebagai pengajar dalam pencapaian tujuan pendidikan yang diharapkan. Akibatnya, pendekatan baru untuk belajar diperlukan. Namun masih banyak guru yang menggunakan metode ceramah pada pendidikan tradisional yang dapat menyebabkan siswa lebih cepat bosan. Hal ini dapat mengakibatkan konsep dan karya ilmiah siswa kurang dipahami. Dengan pemilihan model pembelajaran yang baik, dapat meningkatkan keaktifan siswa dalam proses pembelajaran. Salah satu metode pembelajaran yang dapat dilakukan oleh guru untuk meningkatkan penguasaan konsep dan kerja ilmiah adalah model pembelajaran inkuiri terbimbing. Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap penguasaan konsep pada materi getaran dan gelombang pada kelas VIII di MTs Sunan Kalijogo Mojo Kediri. (2) Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kerja ilmiah pada materi getaran dan gelombang pada kelas VIII di MTs Sunan Kalijogo Mojo Kediri. (3) Untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap penguasaan konsep dan kerja ilmiah siswa pada materi getaran dan gelombang pada kelas VIII di MTs Sunan Kalijogo Mojo Kediri Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian Quasy Experimental. Rancangan penelitian yang digunakan adalah Posttest Only Control Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII MTs Sunan Kalijogo Kediri. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Sampel yang digunakan adalah kelas VIII-K sebagai kelas eksperimen dengan jumlah sampel 20 siswa, sedangkan kelas VIII-J sebagai kelas kontrol dengan jumlah sampel 20 siswa. Adapun teknik pengambilan data pada penelian ini adalah: tes, angket, dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan yaitu: (1) uji instrumen (uji validitas dan uji reliabilitas), (2) uji prasyarat (uji normalitas dan uji homogenitas), (3) uji hipotesis (uji-t dan uji MANOVA). Hasil penelitian menunjjukan bahwa: (1) Terdapat pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap penguasaan konsep pada siswa dengan materi getaran dan gelombang di MTs Sunan Kalijogo Kediri. Ditunjukkan dengan nilai, bahwa nilai Sig. (2-tailed) 0,002 < 0,05 maka H0 ditolak atau H1 diterima. (2) Terdapat pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kerja ilmiah pada siswa dengan materi getaran dan gelombang di MTs Sunan Kalijogo Kediri. Ditunjukkan dengan nilai, bahwa nilai Sig. (2-tailed) 0,070 < 0,05 maka H1 ditolak atau H0 diterima. (3) Terdapat pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap penguasaan konsep dan kerja ilmiah pada siswa dengan materi getaran dan gelombang di MTs Sunan Kalijogo Kediri. Ditunjukkan dengan nilai, hasil uji MANOVA yang menunjukkan nilai multivariate test 0,000 < 0,05 maka H1 diterima. Dari hasil Between-Subject Effects nilai signifikansi penguasaan konsep sebesar 0,002. Karena nilai signifikansi 0,002 < 0,05 maka dapat dikatakan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima. Pada nilai signifikansi skor kerja ilmiah sebesar 0,000. Karena nilai signifikansi 0,000 < 0,05 maka dapat dikatakan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Fisika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Fisika |
Depositing User: | 12211193040 Feri Andayani |
Date Deposited: | 25 Sep 2023 07:38 |
Last Modified: | 25 Sep 2023 07:38 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/40434 |
Actions (login required)
View Item |