STRATEGI GURU SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VII DI MTs BUSTANUL ULUM KANIGORO BLITAR

KHOIRUN NISAK, 12201193264 (2023) STRATEGI GURU SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM DALAM MENINGKATKAN MINAT BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VII DI MTs BUSTANUL ULUM KANIGORO BLITAR. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (492kB) | Preview
[img]
Preview
Text
ABSTRAK.pdf

Download (490kB) | Preview
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (11kB) | Preview
[img] Text
BAB I.pdf

Download (143kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (304kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (138kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (217kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (42kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (111kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (223kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Strategi Guru Sejarah Kebudayaan Islam Dalam Meningkatkan Minat Belajar Peserta Didik Kelas VII di MTs Bustanul Ulum Minggirsari Kanigoro Blitar”, ditulis oleh Khoirun Nisak, NIM. 12201193264 program studi Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Dosen Pembimbing oleh Annas Ribab Sibilana, M.Pd.I. Kata Kunci: Strategi, Guru, Minat Belajar Mata pelajaran Sejarah Kebudayan Islam adalah materi yang membahas sejarah masa lampau, yang mana banyak materi yang harus dibaca dan dihafalkan. Dengan keadaan tersebut pastinya membuat siswa semakin bosan dan kurang bersemangat. Siswa akan menganggap mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam menjadi kurang menarik dan membosankan sehingga akan mengurangi minat siswa dalam belajar Sejarah Kebudayaan Islam. Dengan demikian pentingnya strategi dan metode yang bervariasi dalam pembalajaran yang digunakan guru saat mengajar agar dapat menarik perhatian siswa dan meningkatakan minat belajar siswa, khususnya terhadap mata pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam. Fokus Penelitian ini adalah : (1) Bagaimana perencanaan strategi guru Sejarah Kebudayaan Islam dalam meningkatkan minat belajar pada peserta didik kelas VII di MTs Bustanul Ulum Minggirsari Kanigoro Blitar? (2) Bagaimana pelaksanaan strategi guru Sejarah Kebudayaan islam dalam meningkatkan minat belajar pada peserta didik kelas VII di MTs Bustanul Ulum Minggirsari Kanigoro Blitar? (3) Bagaimana evaluasi strategi guru Sejarah Kebudayaan Islam dalam meningkatkan minat belajar pada peserta didik kelas VII di MTs Bustanul Ulum Minggirsari Kanigoro Blitar? Dalam penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis penelitian studi kasus. Adapun teknik yang digunakan dalam pengumpulan data ialah wawancara, observasi, dan dokumentasi. Penelitian ini dilakukan di MTs Bustanul Ulum Minggirsari Kanigoro Blitar. Teknik analisis data yang digunakan adalah reduksi data, penyajian data, kesimpulan. Hasil penelitian ini adalah: (1) Perencanaan strategi guru Sejarah Kebudayaan Islam dalam meningkatkan minat belajar pada peserta didik kelas VII di MTs Bustanul Ulum Minggirsari Kanigoro Blitar adalah a) mempersiapakan jadwal pelajaran dan kalender akademik, b) membuat progam semester dan progam tahunan, c) mempersiapkan Silabus dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). (2) Pelaksanaan strategi guru Sejarah Kebudayaan Islam dalam meningkatkan minat belajar pada peserta didik kelas VII di MTs Bustanul Ulum Minggirsari Kanigoro Blitar adalah a) Guru membuka pelajaran, b) Guru mengulas kembali materi yang telah diajarkan kepada peserta didik sebelum melanjutkan ke materi selanjutnya. Hal ini bertujuan agar peserta didik mengingat kembali materi yang telah diajarkan, c) Guru menggunakan metode tanya jawab sebelum dan sesudah pembelajaran, d) Guru menggunakan metode ceramah dan untuk mencegah rasa bosan guru memberikan motivasi yang dihubungkan dengan meteri pelajaran Sejarah Kebudayaan Islam, e) Guru memberi kesempatan peserta didik untuk membaca materi di buku Sejarah Kebudayaan Islam secara bergantian, f) Guru menampilkan vidio film yang disesuaikan dengan materi pelajaran, g) Guru memberikan tugas kelompok dan individu kepada peserta didik, h) Guru menutup pelajaran. (3) Evaluasi strategi guru Sejarah Kebudayaan Islam dalam meningkatkan minat belajar pada peserta didik kelas VII di MTs Bustanul Ulum Minggirsari Kanigoro Blitar adalah a) Mengevaluasi metode pembelajaran, b) Mengevaluasi Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), c) Evaluasi penilaian yaitu dengan penilaian harian, penilaian akhir semester dan juga dari penilaian sikap, pengetahuan, serta keterampilan.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam > Madrasah tsanawiyah
Pendidikan > Minat Belajar
Sejarah Kebudayaan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201193264 Khoirun Nisak
Date Deposited: 13 Oct 2023 06:45
Last Modified: 13 Oct 2023 06:45
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/40765

Actions (login required)

View Item View Item