RARA ASTREA ANGGRAINI SUKMADYANTI, 12204193140 (2023) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH BERBANTUAN MEDIA FLASH CARD TERHADAP KEAKTIFAN BELAJAR DAN HASIL BELAJAR SISWA MATERI BANGUN RUANG SISI DATAR KELAS VIII MTs SUNAN KALIJOGO KALIDAWIR TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
Text
COVER.pdf Download (672kB) |
||
Text
ABSTRAK.pdf Download (221kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (61kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (183kB) |
||
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (453kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (291kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (359kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (210kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (60kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (147kB) | Preview |
Abstract
Penelitian ini dilatar belakangi oleh model pembelajaran yang masih konvensional dan kurang inovasi, sehingga membuat siswa bosan dan jenuh. Selain itu, anggapan matematika ilmu sulit menjadikan siswa kurang memiliki keaktifan belajar, sehingga berdampak pada hasil belajar siswa yang rendah. Diterapkannya inovasi pembelajaran yaitu dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe make a match berbantuan media flash card, bertujuan membantu dan mengatasi permasalahan untuk meningkatkan keaktifan belajar siswa dan hasil belajar siswa.Tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match berbantuan media flash card terhadap keaktifan belajar siswa materi bangun ruang sisi datar kelas VIII MTs Sunan Kalijogo Kalidawir Tulungagung. (2) Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match berbantuan media flash card terhadap hasil belajar siswa materi bangun ruang sisi datar kelas VIII MTs Sunan Kalijogo Kalidawir Tulungagung. (3) Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe make a match berbantuan media flash card terhadap keaktifan belajar dan hasil belajar siswa materi bangun ruang sisi datar kelas VIII MTs Sunan Kalijogo Kalidawir Tulungagung. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen, yaitu quasi experimental dengan design NonEquivalent Control Group Design with Postest-only. Populasi dalam penelitian adalah siswa kelas VIII MTs Sunan Kalijogo Kalidawir Tulungagung. Sampel ditentukan dengan teknik Purposiv Sampling, ada dua kelas yaitu, kelas VIII - B sebagai kelas kontrol dan kelas VIII - C sebagai kelas eksperimen. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah angket, tes, dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji t-test Independent dan uji multivariate analysis of variance (manova).Hasil penelitian menunjukan bahwa: (1) Ada pengaruh penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe make a match berbantuan media flash card terhadap keaktifan belajar siswa materi bangun ruang sisi datar kelas VIII MTs Sunan Kalijogo Kalidawir Tulungagung. (2) Ada pengaruh penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe make a match berbantuan media flash card terhadap hasil belajar siswa materi bangun ruang sisi datar kelas VIII MTs Sunan Kalijogo Kalidawir Tulungagung. (3) Ada pengaruh penggunaan model pembelajaran kooperatif tipe make a match berbantuan media flash card terhadap keaktifan belajar dan hasil belajar siswa materi bangun ruang sisi datar kelas VIII MTs Sunan Kalijogo Kalidawir Tulungagung
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Matematika |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | 12204193140 RARA ASTREA ANGGRAINI SUKMADYANTI |
Date Deposited: | 03 Nov 2023 01:52 |
Last Modified: | 03 Nov 2023 01:52 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/41700 |
Actions (login required)
View Item |