PENERAPAN METODE SOROGAN DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BACA TULIS AL-QUR’ AN DI MI TARBIYATUS SIBYAN TANJUNG KALIDAWIR TULUNGAGUNG

FIKA FATHUR ROHMAH, 12205193096 (2023) PENERAPAN METODE SOROGAN DALAM MENINGKATKAN KEMAMPUAN BACA TULIS AL-QUR’ AN DI MI TARBIYATUS SIBYAN TANJUNG KALIDAWIR TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (1MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (322kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (97kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (356kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (316kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (104kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (514kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (122kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (78kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (137kB)

Abstract

Rohmah, Fika Fathur. 2023 ” Penerapan Metode Sorogan dalam Meningkatkan Kemampuan Baca Tulis Al-Qur’an di MI Tarbiyatus Sibyan Tanjung Kalidawir Tulungagung”. Skripsi, Jurusan Pendidikan Guru Madrasah Ibthidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Pembimbing Dr. Muhammad Afthon Ulin Nuha M.Pd. Kata Kunci: Penerapan, Metode Sorogan, Meningkatkan Baca Tulis al- Qur’an. Pembelajaran Sorogan adalah pelajaran muatan lokal yang mempelajari tentang bagaimana cara belajar Al-Qur’an sesuai kaidah yang bak dan benar yang diterapkan pada siswa kelas rendah yaitu siswa jenjang sekolah dasar. Kemampuan baca tulis Al-Qur’an secara tartil dan memahami kaidah penulisan yang benar serta makna yang terkandung dalam bacaan. Dalam peningkatan kemampuan baca tulis Al-Qur‟an diperlukan kesanggupan, kecakapan dan kekuatan seseorang dalam belajar Al-Qur’an. Metode sorogan adalah kegiatan pembelajaran bagi para siswa yang menitikberatkan pada pengembangan kemampuan seseorang dibawah bimbingan seorang guru. Sorogan adalah metode pengajaran dimana ditekankan murid harus lebih aktif, yaitu murid menghadap kepada guru satu persatu dengan membaca kitab suci Al- Quran kemudian menulis ayat suci Al-Qur’an yang telah ditentukan. Fokus penelitian ini adalah 1). Penerapan metode sorogan dalam meningkatkan kemampuan baca tulis Al-Qur’an. 2) faktor dukungan dan hambatan penerapan metode sorogan 3). Keefektivitasan penerapan metode sorogan dalam meningkatkan kemampuan baca tulis Al-Qur’an di Madrasah Ibtidaiyah Tarbiyatus Sibyan Tanjung Kalidawir Tulungagung. Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan metode sorogan, faktor pendukung dan penghambat serta keefektivitasan metode sorogan dalam meningkatkan kemampuan baca tulis Al-Qur’an di MI Tarbiyatus Sibyan Tanjung Kalidawir Tulungagung. Penelitian ini mengunakan teknik pendekatan kualitatif jenis penelitian deskriptif. Penelitian deskriptif disajikan berupa kata-kata yang ditemukan dari hasil pengamatan yang kemudian dianalisi dan diambil sebuah kesimpulan. Populasi dalam penelitian ini yaitu siswa kelas III MI Tarbiyatus Sibyan Tanjung Kalidawir Tulungagung. Hasil penelitian di ambil dari kesimpulan yang menunjukan bahwa penerapan metode sorogan dilakukan dengan siswa maju satu per satu menghadap guru dengan membaca yang lebih baik, dengan metode sorogan mendorong siswa untuk belajar lebih baik membuat kemampuan siswa meningkat. Faktor pendukung metode sorogan yaitu dorongan dari guru yang tlaten dan sabar serta sarana prasarana yang memadai. Adapun faktor penghambatnya yaitu membutuhkan waktu yang lama dan siswa kurang disiplin dalam mengikuti sorogan. Kefektivitasan sorogan ini dapat dilihat dari tes bahwa metode sorogan dapat meningkatkan kemampuan baca tulis Al-Qur’an yang lebih maksimal.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam > Madrasah ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 12205193096 FIKA FATHUR ROHMAH
Date Deposited: 04 Dec 2023 05:58
Last Modified: 04 Dec 2023 05:58
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42280

Actions (login required)

View Item View Item