PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK DI SMPN 2 KADEMANGAN BLITAR

RINA AGUSTINA, 12201193088 (2023) PERAN GURU PENDIDIKAN AGAMA ISLAM DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR PESERTA DIDIK DI SMPN 2 KADEMANGAN BLITAR. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (624kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (207kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (119kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (141kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (372kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (245kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (611kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (157kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (63kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (121kB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Peran Guru Pendidikan Agama Islam Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Peserta Didik di SMPN 2 Kademangan Blitar” ini ditulis oleh Rina Agustina, NIM. 12201193088, Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, 2023, yang dibimbing oleh Dr. Mohammad Ja’far As- Shodiq, S.Kom, M.Pd.I. Kata Kunci: Peran Guru Pendidikan Agama Islam, Motivasi Belajar Siswa Guru memiliki peran ganda, disamping ia sebagai pengajar, juga sebagai pendidik. Dengan demikian dalam waktu yang bersamaan ia mengemban dua tugas utama sekaligus yaitu mengajar dan mendidik. Guru tidak sekedar menyampaikan ilmu pengetahuan kepada anak didiknya, akan tetapi guru juga dituntut untuk memainkan berbagai peran yang bertujuan untuk mengembangkan potensi anak didiknya secara optimal. Motivasi adalah salah satu faktor yang dapat mempengaruhi sukses tidaknya segala aktivitas peserta didik dalam belajar mengajar. Oleh karena itu aktivitasnya motivasi untuk belajar didefinisikan sebagai arah, kemauan dan tingkah laku yang mengarah kepada pembelajaran. Fokus dari penelitian ini adalah (1) Bagaimana peran guru Pendidikan Agama Islam sebagai educator dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik di SMPN 2 Kademangan Blitar (2) Bagaimana peran guru Pendidikan Agama Islam sebagai fasilitator dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik di SMPN 2 Kademangan Blitar (3) Bagaimana peran guru Pendidikan Agama Islam sebagai motivator dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik di SMPN 2 Kademangan Blitar. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan jenis pendekatan studi kasus. Dengan pengumpulan data menggunakan Teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Dalam menganalisis data, peneliti menggunakan model interaktif yang terdiri dari tiga komponen, yaitu: reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan/verifikasi. Sedangkan pengecekan keabsahan data menggunakan ketekunan pengamatan dan creadibility dengan teknik triangulasi. Berdasarkan hasil temuan penelitian dan pembahasan dapat disimpulkan bahwa: (1) Peran guru Pendidikan Agama Islam sebagai educator dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik adalah guru menggunakan strategi yaitu memberikan umpan balik terhadap peserta didik, menggunakan metode bervariasi seperti, ceramah, Quiz, diskusi, dan Tanya jawab., serta menerapkan komunikasi pengetahuan terhadap peserta didik. (2) Peran guru Pendidikan Agama Islam sebagai fasilitator dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik adalah guru menyusun berbagai sumber belajar yaitu perencanaan pembelajaran seperti, RPP, silabus dan bahan ajar., proses pembelajaran seperti, pengelolaan ruang kelas, dan media pembelajaran. Serta sarana prasarana sekolah baik dalam hal akademik maupun non akademik. (3) Peran guru Pendidikan Agama Islam sebagai motivator dalam meningkatkan motivasi belajar peserta didik adalah guru menerapkan strategi yaitu antusias dalam belajar, saingan dan kompetisi, pemberian penghargaan, dan pemberian hukuman.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201193088 RINA AGUSTINA
Date Deposited: 07 Dec 2023 04:14
Last Modified: 07 Dec 2023 04:15
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42376

Actions (login required)

View Item View Item