ENI KHUSMIARNI, 12204193146 (2024) PERBEDAAN HASIL BELAJAR SISWA YANG DI AJAR MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE STAD DAN NHT PADA MATERI STATISTIK KELAS VIII SMPN 1 NGANTRU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (423kB) | Preview |
|
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (250kB) | Preview |
|
|
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (166kB) | Preview |
|
|
Text
BAB I.pdf Download (266kB) | Preview |
|
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (379kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (282kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (263kB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (272kB) |
||
Text
BAB VI.pdf Restricted to Registered users only Download (124kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (188kB) | Preview |
Abstract
Skripsi dengan judul “Perbedaan Hasil Belajar Siswa yang Diajar Menggunakan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD (Student Team Achievement Division) dan NHT (Number Head Together) pada Materi Statistika Kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung” yang ditulis oleh Eni Khusmiarni, NIM. 12204193146, dibimbing oleh Dr. Musrikah, S.Pd., M. Pd. Kata kunci: Hasil Belajar, STAD dan NHT. Model pembelajaran yang turut mengajak siswa untuk terlibat aktif dalam pembelajaran akan berdampak baik terhadap hasil belajar siswa. STAD dan NHT merupakan dua tipe model pembelajaran kooperatif yang bisa mengajak siswa untuk aktif dalam pembelajaran melalui kegiatan diskusi kelompok. Tujuan dalam penelitian ini adalah (1) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa pada materi Statistika kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran konvensional, model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan NHT. (2) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa pada materi Statistika kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung yang diajar dengan menggunakan model STAD dan model konvensional. (3) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa pada materi Statistika kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung yang diajar dengan menggunakan model NHT dan model konvensional. (4) Untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa pada materi Statistika kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan NHT. Penelitian ini termasuk penelitian kuantitatif dengan jenis penelitian eksperimen semu. Metode pengumpulan data menggunakan tes, dan dokumentasi yang digunakan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar siswa diakhir kegiatan. Populasinya adalah seluruh siswa kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung. Teknik sampling yang digunakan adalah purposive sampling. Dengan sampel yang diambil adalah siswa kelas VIII F (Konvensional), VIII G (STAD) dan VIII H (NHT) dengan jumlah siswa masing-masing kelas secara berurutan adalah 38, 40, dan 39 siswa. Analisis yang digunakan adalah Anova satu jalan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Ada Perbedaan hasil belajar siswa pada materi Statistika kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran konvensional, model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan NHT. (2) Tidak ada perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa pada materi Statistika kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung yang diajar menggunakan model STAD dan model konvensional. (3) Ada perbedaan yang signifikan antara hasil belajar siswa pada materi Statistika kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung yang diajar menggunakan model NHT dan model konvensional. (4) Ada perbedaan signifikan pada hasil belajar siswa materi Statistika kelas VIII SMPN 1 Ngantru Tulungagung yang diajar dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dan NHT.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Pendidikan > Metode Pembelajaran Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama Pendidikan |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Matematika |
Depositing User: | 12204193146 ENI KHUSMIARNI |
Date Deposited: | 03 Jan 2024 11:39 |
Last Modified: | 03 Jan 2024 11:39 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/42957 |
Actions (login required)
View Item |