PEMBIASAAN BERIBADAH DALAM MEMBENTUK KARAKTER RELIGIUS PADA SISWA DI MA AT-THOHIRIYAH NGANTRU TULUNGAGUNG

SHAILA SHAIL VIANA, 12201193155 (2024) PEMBIASAAN BERIBADAH DALAM MEMBENTUK KARAKTER RELIGIUS PADA SISWA DI MA AT-THOHIRIYAH NGANTRU TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (954kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (156kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (12kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (205kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (283kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (91kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (113kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (83kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (12kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (141kB)

Abstract

Penelitian dalam skripsi ini dilatarbelakangi oleh kehidupan sehari-hari masih banyak orang yang sikap, pandangan, dan perilakunya tidak sesuai dengan ajaran agama yang dianutnya. Masih banyak anak yang belum sadar akan kewajibannya yaitu beribadah. Sehingga dalam lembaga pendidikan Islam, harus ditanamkan kebiasaan ibadah untuk mencetak generasi yang berkarakter religius.Tujuan pada penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan pembiasaan beribadah yang dapat membentuk karakter religius siswa di MA At-Thohiriyah Ngantru Tulungagung. (2) Untuk mendeskripsikan hambatan yang dihadapi dalam membentuk krakter religius melalui pembiasaan peribadahan di MA At-Thohiriyah Ngantru Tulungagung. (3) Untuk mendeskripsikan solusi dalam mengatasi hamabatan pembentukan karakter religius siswa melalui pembiasaan beribadah di MA At-Thohiriyah Ngantru Tulungagung.Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan memilih lokasi di MA At-Thohiriyah Ngantru Tulungagung. Teknik pengumpulan data dengan triangulasi (gabungan), yakni mengabungkan informasi dari berbagai sumber yang bersangkutan baik dari berbagai sumber yang bersangkutan baik dari sumber primer maupun sumber sekunder, wawancara dan dokumentasi. Adapun teknik keabsahan datanya dengan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan pengamatan, dan triangulasi. Kemudian dalam tahap penelitian, peneliti menggunakan tahap persiapan, pelaksanaan, analisis data, dan pelaporan. Hasil penelitian. Pertama, Pelaksanaan beribadah di MA At-Thohiriyah Ngantru Tulungagung sudah terapkan sejak berdirinya lembaga dan sudah terjadwal dan tersusun secara sistematis baik berupa ibadah wajib maupun ibadah sunah. Dan sudah dilaksanakan siswa dengan tertib dan baik. Kegiatan atau program pembiasaan beribadah yang dilakukan secara rutin di madrasah mengarahkan para siswa untuk melaksanakan kegiatan keagamaan yang sudah menjadi program lembaga yaitu mengaji (tadarus) bersama setiap pagi dengan menerapkan metode membaca ummi, melaksankan shalat dhuha sebelum pelaksanaan kegiatan belajar mengajar, dan tidak lupa sebelum kegiatan belajar mengajar selesai melaksanakan shalat dzuhur secara berjamaah juga. Kedua, Faktor utama yang menjadikan penghambat dalam terlaksananya pembiasaan beribadah adalah dari segi finansial. Karena pada dasarnya suatu program kegiatan itu terlaksana dengan maksimal atau tidaknya juga membutuhkan suatu dukungan dari finansial. Selain itu terdapat kendala lain yaitu dari para siswanya sendiri yang terkadang sulit untuk dikondisikan dan kemauan yang cukup minim untuk melaksanakan kegiatan pembiasaan beribadah itu dengan rutin. Ketiga, Untuk mengatasi hal-hal tersebut solusi yang diberikan biasanya guru mengingatkan peserta untuk melakukan pembiasaan beribadah, memotivasi agar peserta didik melakukan pembiasaan beribadah, mendampingi peserta didik dalam melaksanakan pembiasaan beribadah, menegurnya, dan memberikan hukuman pada peserta didik yang tentunya dalam bentuk hukuman yang bersifat mendidik. Cara tersebut tidak hanya sekali dua kali dilakukan, tapi terus menerus dilakukan sampai peserta didik melakukan pembiasaan beribadah tanpa diingatkan oleh orang lain. Selain mengingatkan guru juga mendampingi peserta didik dalam melaksanakan pembiasaan beribadah dan memberikan hukuman peserta didik yang tidak melakukan pembiasaan beribadah.

Item Type: Skripsi
Subjects: Fiqih > Ibadah Wajib
Pendidikan Islam > Madrasah aliyah
Pendidikan Islam
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 12201193155 SHAILA SHAIL VIANA
Date Deposited: 05 Mar 2024 02:31
Last Modified: 05 Mar 2024 02:31
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/43725

Actions (login required)

View Item View Item