IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER RELIGIUS MELALUI KEGIATAN KEAGAMAAN DI MIN 4 TULUNGAGUNG

DINI KUSNI MUZAHRO’, 12205193043 (2024) IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KARAKTER RELIGIUS MELALUI KEGIATAN KEAGAMAAN DI MIN 4 TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (685kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (180kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (47kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (253kB) | Preview
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (541kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (172kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (1MB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (246kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (74kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (148kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Implementasi Pendidikan Karakter Religius Melalui Kegiatan Keagamaan di MIN 4 Tulungagung” ini ditulis oleh Dini Kusni Muzahro’, NIM. 12205193043, Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri Tulungagung, Dosen pembimbing Prof. Dr. Hj. Binti Maunah, M.Pd.I . Kata Kunci: Implementasi Pendidikan Karakter Religius, Kegiatan Keagamaan Penelitian ini dilatar belakangi oleh MIN 4 Tulungagung memiliki banyak kegiatan keagamaan yang dilaksanakan untuk menerapkan pendidikan karakter religius kepada peserta didik. Hal ini dilakukan untuk membentuk perilaku akhlakul karimah kepada peserta didik serta memberikan pembekalan agar peserta didik terhindar dari hal-hal yang negatif seiring perkembangan zaman. Fokus penelitian dalam skripsi ini adalah: 1) Bagaimana penerapan pendidikan karakter religius melalui kegiatan keagamaan Sholat Dhuha di MIN 4 Tulungagung? 2) Bagaimana penerapan pendidikan karakter religius melalui kegiatan keagamaan membaca Surat Yasin dan Tahlil di MIN 4 Tulungagung? 3) Bagaimana penerapan pendidikan karakter religius melalui kegiatan keagamaan Sholat Dzuhur di MIN 4 Tulungagung? Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dan jenis penelitian deskriptif. Lokasi penelitiannya di MIN 4Tulungagung. Sumber data diperoleh dari dua jenis yaitu sumber data primer dan sekunder. Metode pengumpulan data menggunakan wawancara, observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Sedangkan pengecekan keabsahan datanya menggunakan perpanjangan keikutsertaan, ketekunan atau keajegan pengamatan dan triangulasi. Hasil penelitiannya: 1) Penerapan pendidikan karakter religius melalui kegiatan keagamaan sholat dhuha yang pertama, sholat dhuha adalah kegiatan rutin dan sudah menjadi pembiasaan setiap pagi hari. Kedua, sholat dhuha sebagai sarana memperlancar rizki. Ketiga, dalam pelaksanaan sholatdhuha bacaannya dikeraskan atau jahr dan imamnya dari peserta didik. keempat, peran guru piket adalah sebagai pembimbing, mendampingi, mengawasi danpenanggung jawab. Kelima nilai karakter religius yang muncul adalah tanggung jawab, ibadah, disiplin dan ikhlas, keseimbangan. 2) Penerapan pendidikan karakter religius melalui kegiatan keagamaan membaca surat yasin dan Tahlil yang pertama, membaca surat yasin dan Tahlil merupakan kegiatan pembiasaan rutin yang sudah lama diterapkan setiap pagi hari Jum’at. Kedua, membaca surat yasin dan Tahlil dipimpin oleh peserta didik. Ketiga, peran guru piket sebagai pembimbing, pendampingi, mengawasi dan penanggung jawab. Keempat, membaca surat yasin dan Tahlil sebagai sarana agar peserta didik dapat mengaplikasikannya di masyarakat. Kelima, nilai religius yang muncul antara lain amanah, Al-Ukhwah, tawakal, ikhlas. 3) pertama, sebelum melaksanakan sholat dzuhur mereka mengambil air wudhu kemudian menuju tempat sholat, sambil menunggu imam mereka merapikan shaff sholat dan dimulai melaksanakan sholat dzuhur berjamaah, setelah sholat selesai juga dibiasakan untuk berdzikir dan berdo’a, di biasakan siswa untuk tenang dan khusyu’ dalam melelaksanakan sholat dzuhur berjamaah. Kedua, pada kegiatan ini guru ikut menertiblkan serta pemberian peringatan kepada siswa bahwa untuk memastikan sudah atau belum dalam melaksanakan kewajiban sholat dzuhur berjamaah. Ketiga, nilai religius yang muncul antara lain tawakkal, jujur dan tanggung jawab.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan
Pendidikan > Pendidikan Dasar
Pendidikan > Pendidikan Islàm
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 12205193043 DINI KUSNI MUZAHRO'
Date Deposited: 25 Mar 2024 02:47
Last Modified: 25 Mar 2024 02:47
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/44460

Actions (login required)

View Item View Item