PENGGUNAAN METODE BERNYANYI DALAM PEMBELAJARAN BERBICARA SISWA DI TK MIFTAHUL HUDA KALIWUNGU

WINDY BAPTEYSA, 12206193113 (2024) PENGGUNAAN METODE BERNYANYI DALAM PEMBELAJARAN BERBICARA SISWA DI TK MIFTAHUL HUDA KALIWUNGU. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (496kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (285kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (141kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (172kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (309kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (113kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (591kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (325kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (230kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (93kB)

Abstract

Windy Bapteysa, 12206193113, 2023 “Penggunaan metode bernyanyi dalam pembelajaran berbicara siswa di TK Miftahul Huda Kaliwungu”. Skripsi, Program Studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, Dosen Pembimbing Rahmawati Mulyaningtyas, M. Pd. Kata Kunci : Metode Bernyanyi, Pembelajaran Berbicara Dalam kehidupan sehari-hari kemampuan berbicara dalam kehidupan manusia sebagai alat komunikasi merupakan hal yang penting. Berbicara bukan hanya sekadar pengucapan kata atau bunyi, tetapi juga alat untuk mengungkapkan pemikiran, ide, dan perasaan. Penerapan suatu metode dalam pengajaran pada anak usia TK mempertimbangkan metode yang digunakan dapat meningkatkan kreativitas anak dan keterampilan berbicara dalam pembelajaran. Metode bernyanyi dapat membantu anak dalam memahami, mengingat, dan mengucapkan kata-kata dalam lirik lagu. Anak dapat meningkatkan daya ingat, berpikir kritis, dan berekspresi dengan bebas saat bernyanyi. Fokus penelitian ini adalah (1) Untuk mendeskripsikan perencanaan pembelajaran dalam penggunaan metode bernyanyi di TK Miftahul Huda Kaliwungu. (2) Untuk mendeskripsikan pelaksanaan pembelajaran menggunakan metode bernyanyi di TK Miftahul Huda Kaliwungu. (3) Untuk mendeskripsikan evaluasi penggunaan metode bernyanyi dalam meningkatkan kemampuan berbicara anak di TK Miftahul Huda Kaliwungu. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif, dengan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pengecekan data menggunakan ketekunan peneliti dan triangulasi. Penelitian ini menganalisis fenomena yang terjadi di lapangan selama penelitian berlangsung terkait dengan penggunaan metode bernyanyi dalam pembelajaran berbicara siswa di TK Miftahul Huda Kaliwungu. Hasil analisis data menunjukkan bahwa (1) Perencanaan pembelajaran dalam penggunaan metode bernyanyi di TK Miftahul Huda yaitu pendidik membuat rancangan pembelajaran sebelum melaksanakan proses pembelajaran menggunakan metode bernyanyi. Perencanaan yang dilakukan pendidik di TK Miftahul Huda yaitu menentukan tujuan pembelajaran, yang kedua memilih lagu yang relevan dengan materi, yang ketiga menggabungkan dengan gerakan agar pembelajaran lebih interaktif, yang keempat melibatkan siswa dalam proses pembelajaran (2) Pelaksanaan pembelajaran menggunakan metode bernyanyi di TK Miftahul Huda Kaliwungu yaitu pendidik di TK Miftahul Huda Kaliwungu mengimplementasikan metode bernyanyi melalui lagu-lagu yang ceria dan edukatif, pembelajaran yang menyenangkan, anak-anak dapat berinteraksi dengan bahasa secara aktif. Pendidik di lembaga tersebut dikenal memiliki ide-ide dalam menciptakan suatu syair lagu yang dapat meningkatkan kemampuan berbahasa pada anak. (3) Evaluasi dalam meningkatkan kemampuan berbicara siswa di TK Miftahul Huda Kaliwungu menggunakan metode bernyanyi memiliki keunggulan dalam memperbaiki daya ingat dan memperkuat keterlibatan emosional, yang dapat meningkatkan motivasi dan konsentrasi saat belajar, tetapi kelemahan dari metode ini yaitu semua siswa tidak mau mengikuti pembelajaran menggunakan metode ini. Dengan ini masalah ini dapat di atasi dengan, anak yang tertarik dan senang lebih cocok dengan metode ini, sebaliknya, anak yang tidak tertarik atau terlihat kesulitan perlu pendekatan yang berbeda, anak yang kurang tertarik tersebut berikan lagu-lagu yang berhubungan dengan minat yang dia miliki.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan > PAUD
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru Raudlatul atfal
Depositing User: 12206193113 WINDY BAPTEYSA
Date Deposited: 02 Apr 2024 07:10
Last Modified: 02 Apr 2024 07:10
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/44760

Actions (login required)

View Item View Item