PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA FLIP CHART DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN TEMATIK TEMA 6 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 3 KELAS V DI SDI AL-MUNAWWAR TULUNGAGUNG

ALVIRA ELZA MELISAH, 12205183348 (2024) PENGARUH PENGGUNAAN MEDIA FLIP CHART DALAM MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA PADA PEMBELAJARAN TEMATIK TEMA 6 SUBTEMA 1 PEMBELAJARAN 3 KELAS V DI SDI AL-MUNAWWAR TULUNGAGUNG. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (963kB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (694kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (405kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (563kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (561kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (911kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (690kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (586kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (291kB)
[img]
Preview
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (316kB) | Preview

Abstract

Skripsi dengan judul “Pengaruh Penggunaan Media Flip Chart Dalam Meningkatkan Motivasi Belajar Siswa Pada Pembelajaran Tematik Tema 6 Subtema 1 Pembelajan 3 Kelas V Di SDI Al-Munawwar Tulungagung” ini ditulis oleh Alvira Elza Melisah, 12205183348, Program studi Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah (PGMI), Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, UIN Sayyid Ali Rahmatullah, Pembimbing: Zun Azizul Hakim, M.Psi. Kata Kunci: Media Flip Chart, Motivasi Belajar. Penelitian ini di latar belakangi oleh adanya permasalahan peserta didik yang kurang antusias dan semangat selama mengikuti proses pembelajaran tematik. Hal ini disebabkan kurangnya motivasi belajar siswa dalam mengikuti pembelajaran, pembelajaran yang masih berpusat pada guru dengan penyampaian materi yang masih sangat konvensional, permasalahan paling utama juga terletak pada ketidak tersediaanya media pembelajaran pada pembelajaran tematik. Maka dengan ini peneliti berupaya untuk mencari jalan keluar atas permasalahan tersebut, dengan cara meningkatkan motivasi belajar siswa melalui penggunaan media. Media flip chart ini merupakan media visual berupa lembaran-lembaran kertas menyerupai album atau kalender yang sama ukurannya, menyajikan materi bahan ajar yang ringkas dan praktis dibundel menjadi satu agar tersusun rapi. Penyajian pada flip chart yang menarik mampu membangkitkan semangat untuk belajar, rasa keingintahuan, antusias dan ketertarikan dalam pembelajaran. Sehingga siswa memiliki motivasi belajar pada pembelajaran. Rumusan masalah dalam penelitian ini adalah: (1) Bagaimana gambaran motivasi belajar siswa pada pembelajaran Tematik tema 6 subtema 1 pembelajan 3 kelas V di SDI Al-Munawwar Tulungagung? (2) Apakah penggunaan media flip chart memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perubahan motivasi belajar siswa pada pembelajaran Tematik tema 6 subtema 1 pembelajan 3 kelas V di SDI Al-Munawwar Tulungagung?. Adapun yang menjadi tujuan penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui gambaran motivasi belajar siswa pada pembelajaran Tematik tema 6 subtema 1 pembelajan 3 kelas V di SDI Al- Munawwar Tulungagung. (2) Untuk mengetahui apakah penggunaan media flip chart memiliki pengaruh yang signifikan terhadap perubahan motivasi belajar siswa pada pembelajaran tematik tema 6 subtema 1 pembelajan 3 kelas V di SDI Al-Munawwar Tulungagung. Pendekatan yang digunakan ialah penelitian kuantitatif dengan jenis quasi eksperimen (eksperimen semu), desain penelitian ini adalah tipe Nonequivalent Control Group Design. Populasi penelitian adalah seluruh siswa SDI Al-Munawwar dan sampel adalah kelas V-A dan kelas V-B. adapun teknik pengumpulan data menggunakan 1)Angket motivasi belajar 2)Dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis statistics descriptive, N-Gain Score dan Independent Sample t-test dengan bantuan software SPSS 16.0. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa; (1) Perolehan hasil analisis statistics descriptive nilai rata-rata pre-test kelas eksperimen yaitu 41,26 dan rata-rata pre-test kelas kontrol yaitu 31,54. Sedangkan rata-rata post-test kelas eksperimen 86,07 dan rata-rata post-test kelas kontrol yaitu 52,91. (2) Ada pengaruh yang signifikan penggunaan media flip chart terhadap perubahan motivasi belajar siswa pada pembelajaran Tematik tema 6 subtema 1 pembelajan 3 kelas V di SDI Al-Munawwar. Hal ini berdasarkan uji t-test N-Gain score, hasil perhitungan yang diperoleh, pada kelas eksperimen didapatkan (Mean= 44,81,Std.deviation=10,97), kelas kontrol didapatkan (Mean= 21,38, Std.deviation=11,42);t(48)=7,396, dan Sig. 0,00, p<0,05 (two tailed). Perbedaan N-Gain score motivasi belajar siswa sebesar 23.43 dengan taraf kepercayaan 95%. Untuk perhitungan effect size yaitu dengan menggunakan uji cohen’s diperoleh 2,0 dan termasuk kategori tinggi. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa Ha diterima dan Ho ditolak.

Item Type: Skripsi
Subjects: Pendidikan Islam > Madrasah ibtidaiyah
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Guru MI
Depositing User: 12205183348 ALVIRA ELZA MELISAH
Date Deposited: 22 Apr 2024 04:21
Last Modified: 22 Apr 2024 04:21
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/45023

Actions (login required)

View Item View Item