KAJIAN STRUKTUR DAN KAIDAH KEBAHASAAN TEKS EKSPOSISI KARANGAN SISWA KELAS VIII SMPN 2 KALIDAWIR

ILMA AZIZAH FAHMI, 12210193057 (2023) KAJIAN STRUKTUR DAN KAIDAH KEBAHASAAN TEKS EKSPOSISI KARANGAN SISWA KELAS VIII SMPN 2 KALIDAWIR. [ Skripsi ]

[img] Text
COVER.pdf

Download (2MB)
[img] Text
ABSTRAK.pdf

Download (354kB)
[img] Text
DAFTAR ISI.pdf

Download (281kB)
[img] Text
BAB I.pdf

Download (313kB)
[img] Text
BAB II.pdf
Restricted to Registered users only

Download (350kB)
[img] Text
BAB III.pdf
Restricted to Registered users only

Download (362kB)
[img] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Registered users only

Download (584kB)
[img] Text
BAB V.pdf
Restricted to Registered users only

Download (347kB)
[img] Text
BAB VI.pdf
Restricted to Registered users only

Download (229kB)
[img] Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf

Download (355kB)
[img] Text
LAMPIRAN.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (1MB)

Abstract

Skripsi dengan judul “Kajian Struktur dan Kaidah Kebahasaan Teks Eksposisi Hasil Karangan Siswa Kelas VIII SMPN 2 Kalidawir” yang ditulis oleh Ilma Azizah Fahmi, NIM 12210193057, Program Studi Tadris Bahasa Indonesia Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung, pembimbing Bapak Bagus Wahyu Setyawan, M.Pd. Kata Kunci: Struktur, Kaidah Kebahasaan, Jenis, Teks Eksposisi. Teks eksposisi hasil karangan siswa merupakan salah satu hasil dari pembelajaran keterampilan menulis kelas VIII. Disebabkan oleh beberapa hal termasuk kurangnya pemahaman siswa kelas VIII terhadap struktur dan kaidah kebahasaan dalam teks eksposisi mengakibatkan siswa kesulitan dalam menulis teks eksposisi. Maka, diperlukan bimbingan dan arahan dari pihak-pihak terkait terutama guru bahasa Indonesia agar hasil karangan siswa berupa karangan teks ekspoisisi bisa menjadi lebih baik lagi. Terkait dengan hal ini, peneliti mengkaji struktur dan kaidah kebahasaan teks eksposisi hasil karangan siswa kelas VIII SMPN 2 Kalidawir. Fokus masalah dalam penelitian ini adalah (1) bagaimana struktur teks eksposisi hasil karangan siswa kelas VIII SMPN 2 Kalidawir? (2) bagaimana kaidah kebahasaan teks eksposisi hasil karangan siswa kelas VIII SMPN 2 Kalidawir ? (3) bagaimana jenis teks eksposisi hasil karangan siswa kelas VIII SMPN 2 Kalidawir ?. Adapun yang menjadi tujuan dari penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan struktur teks eksposisi hasil karangan siswa kelas VIII SMPN 2 Kalidawir (2) mendeskripsikan kaidah kebahasaan teks eksposisi hasil karangan siswa kelas VIII SMPN 2 Kalidawir (3) mendeskripsikan jenis teks eksposisi hasil karangan siswa kelas VIII SMPN 2 Kalidawir. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif. Sumber data berasal dari karangan siswa berupa teks eksposisisi. Teknik pengumpulan data yang digunakan dokumentasi. Adapun teknik analisis data ada tiga, yaitu reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Pada teknik keabsahan data menggunakan triangulasi teori. Dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa, Tesis hasil karangan siswa berisikan pernyataan umum dari topik dan menyatakan pengenalan isu dari topik. Argumentasi karangan menyatakan pendapat dari penulis dan mengemukakan fakta dari topik. Sementara bagian penegasan ulang karangan mengemukakan kembali gagasan yang telah disampaikan dalam tesis dan menyatakan kesimpulan dari seluruh bagian struktur. Kaidah kebahasaan karangan siswa terdiri dari 3 unsur, yaitu pronomina, konjungsi, dan leksikal. Pada karangan teks ekposisi siswa kata pronomina yang sering muncul adalah kata pronominal yang menyatakan kata ganti seseorang, pentunjuk dan kepemilikan. Sementara untuk konjungsi yang sering digunakan siswa dalam karangannya adalah kata hubung koordinatif, subordinatif, kata hubung antar kalimat dan konjungsi antar paragraf. Untuk leksikal yang sering muncul pada karangan siswa adalah leksikal sinonim dan leksikal antonym. Karangan siswa didominasi oleh 5 jenis karangan ekposisi, yaitu: teks ekposisi analisis, teks ekposisi berita, teks ekposisi ilustrasi, teks ekposisi klasifikasi, dan teks ekposisi proses.

Item Type: Skripsi
Subjects: Bahasa Dan Sastra > Bahasa Indonesia
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Bahasa Indonesia
Depositing User: 12210193057 ILMA AZIZAH FAHMI
Date Deposited: 26 Apr 2024 03:41
Last Modified: 26 Apr 2024 03:41
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/45241

Actions (login required)

View Item View Item