PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU DAN SUMBER BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA MTs SULTAN AGUNG JABALSARI

ADAM MUTTAQIN, 2811123001 (2017) PENGARUH KOMPETENSI PROFESIONAL GURU DAN SUMBER BELAJAR TERHADAP PRESTASI BELAJAR PENDIDIKAN AGAMA ISLAM SISWA MTs SULTAN AGUNG JABALSARI. [ Skripsi ]

[img]
Preview
Text
COVER.pdf

Download (216kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB I.pdf

Download (212kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB II.pdf

Download (278kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB III.pdf

Download (1MB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB IV.pdf

Download (439kB) | Preview
[img]
Preview
Text
BAB V.pdf

Download (174kB) | Preview
[img] Text
BAB VI.pdf

Download (58kB)
[img] Text
DAFTAR RUJUKAN.pdf

Download (50kB)

Abstract

ABSTRAK Skripsi dengan judul “Pengaruh Kompetensi Profesional Guru dan Sumber Belajar terhadap Prestasi Belajar Pendidikan Agama Islam (PAI) Siswa di MTs Sultan Agung Jabalsari”, ini ditulis oleh Adam Muttaqin, NIM. 2811123001. Jurusan Pendidikan Agama Islam, Fakultas Tarbiyah dan Ilmu Keguruan, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Tulungagung, yang dibimbing oleh Dr. Agus Zaenul Fitri, M.Pd, NIP. 19810801 200912 1 004. Kata Kunci: Kompetensi Profesional Guru, Sumber Belajar, Prestasi Belajar PAI. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh kurangnya kompetensi profesional guru dan pemanfaatan sumber belajar oleh siswa untuk mempelajari pelajaran sekolah khusunya pelajaran PAI yang terdiri dari Al Quran Hadist, Akidah Akhlak, Fikih, SKI, dan Bahasa Arab. Untuk mendapat hasil yang sesuai dengan tujuan pendidikan, guru harus mempunyai kompetensi yang cukup dan didukung dengan ketersediaan sumber belajar untuk membantu siswa meraih hasil tersebut. Tujuan penelitian: (1) Untuk mengetahui pengaruh kompetensi profesional guru terhadap prestasi belajar PAI siswa di MTs Sultan Agung Jabalsari. (2) Untuk mengetahui pengaruh sumber belajar terhadap prestasi belajar PAI siswa di MTs Sultan Agung Jabalsari. (3) Untuk mengetahui pengaruh kompetensi profesional guru dan sumber belajar terhadap prestasi belajar PAI siswa di MTs Sultan Agung Jabalsari. Pendekatan penelitian ini adalah kuantitatif dengan populasi siswa MTs Sultan Agung Jabalsari tahun pelajaran 2015-2016, yang terdiri dari 139 siswa. Dengan teknik sampling proportionate stratified random sampling diperoleh sampel 103 siswa. Variabel bebas: Kompetensi profesional guru dan sumber belajar. Variabel terikat: Prestasi belajar PAI. Sumber data: dokumen. Teknik pengumpulan data: angket. Teknik analisis data: uji validitas, reliabilitas, normalitas, linearitas, dan regresi ganda dengan bantuan SPSS for Windows 21.0. Hasil penelitian: (1) Ada pengaruh yang positif dan signifikan antara kompetensi profesional guru terhadap prestasi belajar PAI siswa di MTs Sultan Agung Jabalsari. Dari hasil analisis data pada taraf interval 5% menunjukkan bahwa t-hitung kompetensi profesional guru = 2,870 lebih besar dari t-tabel = 1,983. (2) Tidak ada pengaruh yang positif dan signifikan antara sumber belajar terhadap prestasi belajar PAI siswa di MTs Sultan Agung Jabalsari yang ditunjukkan oleh t-hitung sumber belajar = -1,425 lebih kecil dari t-tabel = 1,983. (3) Ada pengaruh yang positif lagi signifikan antara kompetensi profesional guru dan sumber belajar terhadap prestasi belajar PAI siswa di MTs Sultan Agung Jabalsari yang ditunjukkan oleh nilai F tabel = 4,256 dan pengaruhnya sebesar 6,0%.

Item Type: Skripsi
Subjects: Agama
Pendidikan > Pendidikan Menengah Pertama
Divisions: Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Pendidikan Agama Islam
Depositing User: 2811123001 ADAM MUTTAQIN
Date Deposited: 09 Jan 2017 07:04
Last Modified: 09 Jan 2017 07:04
URI: http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/4554

Actions (login required)

View Item View Item