ROSA PUSPITA PUTRI PRADANI, 126208202072 (2024) UJI EFEK ANTIBAKTERI FILTRAT DAUN RANTI (Solanum nigrum L.) TERHADAP PERTUMBUHAN BAKTERI PADA SAMPEL AIR KOLAM UNTUK PENGEMBANGAN E-BOOK PETUNJUK PRAKTIKUM MIKROBIOLOGI. [ Skripsi ]
|
Text
COVER.pdf Download (341kB) | Preview |
|
Text
ABSTRAK.pdf Download (126kB) |
||
Text
DAFTAR ISI.pdf Download (100kB) |
||
Text
BAB I.pdf Download (109kB) |
||
Text
BAB II.pdf Restricted to Registered users only Download (182kB) |
||
Text
BAB III.pdf Restricted to Registered users only Download (286kB) |
||
Text
BAB IV.pdf Restricted to Registered users only Download (1MB) |
||
Text
BAB V.pdf Restricted to Registered users only Download (73kB) |
||
|
Text
DAFTAR PUSTAKA.pdf Download (103kB) | Preview |
|
Text
LAMPIRAN.pdf Restricted to Repository staff only Download (6MB) |
Abstract
Skripsi dengan judul “Uji Efek Antibakteri Filtrat Daun Ranti (Solanum nigrum L.) terhadap Pertumbuhan Bakteri pada Sampel Air Kolam untuk Pengembangan E-Book Petunjuk Praktikum Mikrobiologi”, ditulis oleh Rosa Puspita Putri Pradani, NIM. 126208202072, Pembimbing Muhammad Iqbal Filayani, M.Si. Kata Kunci: Antibakteri, Daun Ranti (Solanum nigrum L.), Sampel Air Kolam, E-Book Petunjuk Praktikum, Mikrobiologi. Penelitian Uji Efek Antibakteri Filtrat Daun Ranti (Solanum nigrum L.) terhadap Pertumbuhan Bakteri pada Sampel Air Kolam dilakukan di laboratorium Mikrobiologi UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Penelitian ini dilatarbelakangi oleh minimnya informasi dan media pembelajaran mengenai potensi tumbuhan Ranti (Solanum nigrum L.) yang dapat dijumpai di sekitar kita sebagai kandidat tumbuhan yang mengandung senyawa antibakteri. Hasil dari penelitian ini dikembangkan menjadi media penunjang kegiatan praktikum yaitu EBook Petunjuk Praktikum yang lebih inovatif dari yang pernah digunakan mahasiswa untuk mengatasi kesulitan mereka dalam memahami instruksi kerja pada petunjuk praktikum sebelumnya yang bersifat tekstual. E-Book Petunjuk Praktikum ini mengintegrasikan teks, gambar, dan video dalam kesatuan E-Book Petunjuk Praktikum Mikrobiologi yang praktis. Tujuan penelitian ini diantaranya: 1) Mengetahui efek antibakteri filtrat Daun Ranti (Solanum nigrum L.) terhadap pertumbuhan bakteri pada sampel air kolam. 2) Mengetahui kevalidan pengembangan e-book petunjuk praktikum uji efek antibakteri filtrat Daun Ranti (Solanum nigrum L.) terhadap pertumbuhan bakteri pada sampel air kolam. 3) Mengetahui kepraktisan e-book petunjuk praktikum hasil dari penelitian uji efek antibakteri filtrat Daun Ranti (Solanum nigrum L.) terhadap pertumbuhan bakteri pada sampel air kolam. 4) Mengetahui keefektifan media pembelajaran e-book petunjuk praktikum dalam menunjang kegiatan praktikum dan meningkatkan pengetahuan mahasiswa Tadris Biologi terkait efek antibakteri filtrat Daun Ranti (Solanum nigrum L.) terhadap pertumbuhan bakteri pada sampel air kolam. Penelitian ini merupakan penelitian R&D yang mengadopsi model pengembangan ADDIE dengan subjek penelitian adalah mahasiswa Tadris Biologi UIN Sayyid Ali Rahmatullah Tulungagung. Adapun instrumen yang digunakan dalam penelitian ini terdiri atas instrumen angket analisis kebutuhan, instrumen observasi, instrumen kevalidan produk, instrumen kepraktisan produk, instrumen hasil belajar (pre-test dan post-test), dan instrumen respon kepuasan produk. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan statistik deskriptif yaitu skala Likert dan statistik inferensial yaitu uji Normalitas yang dilanjutkan dengan uji NonParametrik Kruskal-Wallis, Man-Whitney, dan Uji Wilcoxon. Dengan hasil, diantaranya: 1) Filtrat daun ranti (Solanum nigrum L.) dengan konsentrasi berbeda (25%, 50%, dan 75%) memiliki efek untuk menghambat pertumbuhan bakteri dari sampel air kolam dengan konsentrasi 75% sebagai yangxx paling efektif untuk menghambat pertumbuhan bakteri dengan rata-rata zona hambat terbesar yaitu 24,5 mm dan tergolong sangat kuat 2) Nilai persentase kevalidan oleh ahli materi adalah 93% dan oleh ahli media sebesar 92%. 3) Nilai persentase kepraktisan sebesar 89%. Dengan demikian rata-rata dari ketiga nilai tersebut ialah 91,3% yang artinya media pembelajaran e-book petunjuk praktikum uji efek antibakteri filtrat Daun Ranti (Solanum nigrum L.) valid dan praktis sehingga dapat diujicobakan untuk mengetahui tingkat keefektifannya. 4) Keefektifan e-book petunjuk praktikum diuji menggunakan uji Wilcoxon dengan perolehan nilai signifikansi 0,001, dimana nilai tersebut lebih kecil dari 0,05. Sehingga dapat ditarik kesimpulan bahwasannya pengembangan e-book petunjuk praktikum uji efek antibakteri filtrat Daun Ranti (Solanum nigrum L.) terhadap pertumbuhan bakteri pada sampel air kolam sebagai media penunjang kegiatan praktikum mikrobiologi sangatlah valid, praktis dan juga efektif.
Item Type: | Skripsi |
---|---|
Subjects: | Biologi |
Divisions: | Fakultas Tarbiyah Dan Ilmu Keguruan > Tadris Biologi |
Depositing User: | 126208202072 ROSA PUSPITA PUTRI PRADANI |
Date Deposited: | 08 Jul 2024 08:26 |
Last Modified: | 08 Jul 2024 08:26 |
URI: | http://repo.uinsatu.ac.id/id/eprint/48015 |
Actions (login required)
View Item |